Menghitung Penghasilan Kevin Sanjaya dari Turnamen Bulu Tangkis

Asian Games 2018 menjadi rekor bagi Indonesia dalam hal perolehan emas. Target 16 medali emas ternyata berhasil dilampaui dengan telak. Sampai saat ini, Indonesia sudah mengumpulkan 30 emas.

Emas-emas tersebut disumbangkan oleh beberapa cabang olahraga yang memang menjadi andalan Indonesia. Bulu tangkis salah satunya.

Dari cabang bulu tangkis, Indonesia berhasil mendapatkan dua medali emas melalui Jonatan Christie dan pasangan Marcus F Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Nah, di rubrik nafkah kali ini, Mojok akan membahas penghasilan salah satu pahlawan “emas” bulu tangkis kita di Asian Games kali ini. Dan setelah menimbang banyak hal, akhirnya kami memutuskan untuk mengulik penhasilan Kevin Sanjaya Sukamulyo, satu dari anggota “The Minions” yang sukses tampil sebagai pasangan ganda putra terbaik.

Kevin merupakan pemain asal klub PB Djarum sejak tahun 2007. Sebagai atlet bulu tangkis, Kevin benar-benar mendapatkan banyak penghasilan dari olahraga yang sudah membesarkan namanya itu.

Nah, mari kita kulik berapa penghasilan Kevin dari bulutangkis selama 2017-2018 ini.

Sepanjang tahun 2017 lalu, Kevin mendapatkan total penghasilan mencapai Rp 3.132.112.500.

Penghasilan itu terdiri dari hadiah turnamen, bonus pemerintah, dan bonus klub.

Seperti diketahui, tahun lalu, Kevin (bersama Gideon) tampil menjadi juara All England dan BWF Superseries Final.

Kevin mendapatkan hadiah dari berbagai turnamen sebesar US$186.625 (Rp 2.482.112.500), mendapatkan bonus dari pemerintah sebesar Rp 400 juta, kemudian mendapatkan bonus dari klub sebesar Rp 250 juta.

Nah, pada tahun 2018 ini, Kevin juga banjir penghasilan melalui hadiah dan juga bonus.

Di All England 2018, mereka mendapatkan hadiah uang sebesar US$ 74 ribu atau sekitar Rp1 miliar dari total hadiah US$ 1 juta (Rp13,7 miliar). Hadiah itu pun harus dibagi dua dengan pasangannya, Marcus, sehingga masing-masing mendapatkan Rp500 juta.

Dua kali menjuarai All England membuat memberikan bonus sebesar mendapatkan Rp250 juta.

Bonus lainnya adalah dari klub Kevin yakni PB Djarum yang memberikan bonus sebesar Rp200 juta.

Itu belum termasuk bonus dari vendor seperti Blibli.com yang memberikan kupon belanja senilai Rp40 juta, Tiket.com sebesar Rp10 juta, dan hadiah TV LED dari Polytron.

Sebelum All England, mereka juga sudah meraih dua gelar juara dalam Indonesia Masters dan India Super Series 2018.

Di Indonesia Masters 2018, mereka mendapatkan hadiah senilai US$ 27,650 atau setara dengan Rp360 juta. Kevin mendapatkan jatah sekitar Rp160 juta, sedangkan di India, mereka mendapatkan hadiah US$ 31,600 (Rp400 juta). Kevin mendapatkan sekitar Rp200 juta.

Nah, bila ditotal, pendapatannya Kevin dari memenangi turnamen bulu tangkis sepanjang tahun 2017-2018 adalah sekitar Rp4,5 miliar.

Mantap. Badan boleh kecil, tapi penghasilan jangan.

kevin sanjaya

Exit mobile version