Dusun Mlangi Jogja, Meski Berjuluk Kampung Santri tapi Warganya Malah Lebih Pilih Mondok di Luar

Ilustrasi Tarawih di Masjid Gedhe Kauman, Jogja. (Ega Fansuri/Mojok.co)

Meski berjuluk Kampung Santri, ternyata banyak di antara anak-anak muda di Dusun Mlangi yang justru lebih memilih nyantri di pondok pesantren luar daerah.

Fakta tersebut saya dapat saat menghabiskan sore di Masjid Pathok Negara, Dusun Mlangi, Sleman, Jogja pada Senin, (11/3/2024) lalu. Ahmad Jamaluddin (34), warga setempat yang sore itu menemani saya membeberkan beberapa fakta seputar Dusun Mlangi kepada saya.

“Anak saya nanti rencananya juga saya pondokkan di Telagrejo,” ujar laki-laki yang akrab dengan panggilan Jamal itu.

Sejak lulus SMP pada 2006, Jamal memang sempat mendambakan bisa nyantri di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API), Tegalrejo, Magelang, Jawa Tengah. Akan tetapi, lantaran kendala biaya, laki-laki asal Purbalingga, Jawa Tengah itu akhirnya memilih nyantri di Pondok Pesantren Ar Risalah, Dusun Mlangi, Jogja.

Di Ponpes Ar Risalah, Mlangi, Jamal terbebas dari biaya apapun alias gratis tis tis.

“Cuma tugasku selama di pondok itu masakin santri, sekitar 40 sampai 50 orang. Makannya sehari dua kali,” jelas Jamal.

Pemuda Mlangi lebih pilih mondok di luar

Seturut keterangan Jamal, meskipun memiliki belasan pondok pesantren, tapi banyak anak-anak muda di Dusun Mlangi yang memilih mondok di luar Jogja.

“Jadi pondok Mlangi itu isinya banyak dari orang luar. Sementara orang Mlanginya sendiri malah mondoknya di luar,” jelas Jamal.

Seturut pengalaman Jamal, beberapa anak muda di Mlangi memilih mondok di luar Mlangi—bahkan luar Jogja—tidak lain dalam rangka mendalami kitab kuning. Misalnya saja yang paling banyak adalah ke Lirboyo, Jawa Timur. Atau kalau  jika mau agak dekat ya ke Ponpes API Tegalrejo, Magelang.

Jika sudah mendalami kitab kuning dari pondok-pondok besar di luar Jogja, maka saat pulang kampung siap berkontribusi untuk memerpkuat status Kampung Santri yang Dusun Mlangi sandang.

“Di Mlangi memang ada ngaji kitab kuning. Tapi tentu nggak sedalam dan sebanyak pondok-pondok seperti Lirboyo,” ujar Jamal.

Lebih-lebih, kata Jamal, saat ini pondok-pondok di Mlangi mulai memiliki sekolah-sekolah umum. Hal itu pula yang menurut penilaian Jamal membuat porsi ngaji kitab kuning di beberapa pondok di Mlangi agak berkurang.

“Kalau santri sekarang kebanyakan mau mondok ya karena ada sekolahnya. Yang nggak ada sekolahnya (di Mlangi) santrinya nggak banyak,” kata Jamal.

Karena harus menyesuaikan dengan kebutuhan santri-santri zaman sekarang, yang cenderung lebih berorientasi pada pendidikan formal, maka metode pembelajaran di beberapa pondok pesantren di Mlangi pun sedikit berubah.

Jika dulu ada pendalaman pada ilmu alat seperti Nahwu dan Sharaf lengkap beserta hafalannya, kini para santri hanya ditekankan yang penting paham saat kiai atau ustaz menerangkan isi suatu kitab. Tak ada penekanan bahwa seorang santri harus bisa atau bahkan menguasai kitab gundul (kitab kuning tanpa harakat dan makna).

Dusun Mlangi tak akan berhenti jadi Kampung Santri

Sore itu, saya sempat mengikuti bocah-bocah Mlangi yang bermain petasan di pelataran Masjid Pathok Negara. Saya lantas menanyai satu di antara mereka, panggilannya Bombom (9), ia tak mau menyebut nama aslinya.

Bombom bercerita bahwa Ramadan adalah hari menyenangkan bagi bocah-bocah Mlangi. Sebab, pesta petasan tak akan dimarahi oleh orang-orang tua. Sebab, seperti yang saya tulis dalam reportase sebelumnya, menyalakan petasan di bulan Ramadan dan Lebaran sudah menjadi semacam tradisi yang melekat pada Dusun Mlangi.

“Aku nanti pengin mondok,” ujar Bombom kepada saya. “Tapi pengin mondok yang jauh.”

Menelusuri Selawat Kojan Dusun Mlangi, Jogja MOJOK.CO
Bocah-bocah yang bermain di pelataran Masjid Pathok Negara, Mlangi. (Aly Reza/Mojok.co)

Kakak Bombom juga saat ini tengah mondok di luar Jogja. Hanya saja Bombom tak terlalu tahu pondok pesantren mana yang jadi tempat kakaknya nyantri.

Yang jelas, dari cerita-cerita yang sang kakak tuturkan, mondok yang jauh dari rumah itu punya sensasi yang menyenangkan. Terutama saat Ramadan, karena nanti akan ada sensasi mudik-mudiknya. Itulah yang membuat Bombom tertarik untuk juga mondok di luar Jogja seperti sang kakak.

Cita-cita bocah-bocah itu untuk nyantri membuat Jamal optimis bahwa Dusun Mlangi masih akan jadi Kampung Santri di Jogja.

Baca halaman selanjutnya…

Tak harus nyantri untuk jadi santri

Tak harus nyantri untuk jadi santri

Lebih lanjut, menurut Jamal, identitas Kampung Santri tidak melulu soal seberapa banyak pondok pesantren di Dusun Mlangi atau seberapa besar jumlah anak-anak yang nyantri di luar daerah.

Akan tetapi lebih kepada bagaimana orang-orang di Dusun Mlangi berperilaku selayaknya seorang santri meskipun tak pernah mengenyam pendidikan di pondok pesantren. Bagi Jamal, akhlak santri sudah secara otomatis mendarah daging pada orang-orang di Dusun Mlangi, Jogja.

Dari hal yang paling sepele, yakni persoalan sarung. Orang-orang di Dusun Mlangi dalam beraktivitas sehari-hari lebih suka pakai sarung. Baik orang tua atau bocah-bocah kecilnya.

Jemaah berduyun-duyun ke Masjid Pathok Negara, Mlangi, Sleman, Jogja. (Aly Reza/Mojok.co)

Dan yang paling utama, bagi Jamal, orang-orang Dusun Mlangi paling rajin kalau menyangkut acara-acara keagamaan di masjid.

“Meskipun bukan santri, tapi banyak anak-anak muda sini yang aktif banget kalau soal ngurip-urip masjid. Jadi memang nggak nyantri, tapi sehari-hari berakhlak santri,” ucap Jamal.

Reporter: Muchamad Aly Reza
Editor: Agung Purwandono

BACA JUGA: Sisi Mengejutkan Dusun Mlangi Jogja: Tak Ada Jemaah Perempuan hingga “Syarat Khusus” jika Menikah dengan Orang Luar Daerah

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Exit mobile version