Mojok
KIRIM ARTIKEL
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
    • Bidikan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Logo Mojok
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
    • Bidikan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Logo Mojok
Kirim Artikel
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal
Beranda Liputan

Mahasiswa di Jogja Mengeluh: Jam Malam di Kampus Itu Buat Kuliah Kayak Formalitas Saja

Khoirul Atfifudin oleh Khoirul Atfifudin
1 Agustus 2023
A A
Mahasiswa di Jogja Mengeluh: Jam Malam di Kampus itu Buat Kuliah Kayak Formalitas Saja. MOJOK.CO

Ilustrasi Mahasiswa di Jogja Mengeluh: Jam Malam di Kampus itu Buat Kuliah Kayak Formalitas Saja. (Ega Fansuri/Mojok.co)

Bagikan ke WhatsAppBagikan ke TwitterBagikan ke Facebook

Jam malam di kampus karena keamanan, ah itu cuma alasan saja

Sholichah dan Safina sangat sepakat ketika kampusnya itu bisa buka selama 24 jam. Sebab bagi mereka, waktu malam justru suasana akan terasa lebih hidup. “Pagi sampai sore diambil kampus untuk kuliah tapi harusnya malam kasih ruang dan waktu kita untuk diskusi, organisasi, ngumpul-ngumpul, tentu dengan catatan ada coworking yang layak,” kata Sholichah. 

Anggota Teater ESKA di gelanggang mahasiswa. Mereka biasa beraktivitas hingga malam. (Khoirul Atfifudin/Mojok.co)
Anggota Teater ESKA di gelanggang mahasiswa. Mereka biasa beraktivitas hingga malam. (Khoirul Atfifudin/Mojok.co)

Perempuan asal Semarang itu juga menganggap bahwa ketakutan-ketakutan kampus ketika buka 24 jam seperti terjadi kerusakan, mesum, mabuk-mabukan, dan lain sebagainya itu hanya sebatas alasan saja. Tidak benar-benar terjadi. Toh di UAD juga ada satpam dan CCTV yang mengawasi. 

“Kita punya undang-undang tentang mencuri bukan berarti nggak ada pencuri. Makanya yang perlu dihilangkan itu bukan jam malamnya, tapi harusnya ada upaya untuk perlindungan akan hal itu. Bahkan bisa jadi ketika tidak ada pembatasan jam malam, bisa jadi ladang pekerjaan. Semisal satpam jadi ada shift-nya,” tutup Sholichah.

Mengutip website resmi dari LPM POROS, peraturan Rektor Nomor: R.III/4/A.10/II/2018 menuliskan mahasiswa tidak boleh tinggal di Ruang Kesekretariatan di lingkungan kampus dan atau mengadakan kegiatan kemahasiswaan lebih dari pukul 21.00.

Saya mengonfirmasi ke pihak Biro Sarana dan Prasarana UAD. “Memang benar Kak, untuk tinggal memang tidak boleh menginap karena rawan pencurian. Kemudian untuk batas maksimal jam 21.00 sudah dari lama. bisa lebih dari jam 21.00 dengan surat akses yang telah disetujui,” katanya pada Sabtu, (29/07) melalui pesan WA.

Nyaman di kampus, tapi selalu kena usir

Bukan hanya Khuluq, Sholichah, dan Safina saja yang mengeluhkan adanya pembatasan jam malam di kampusnya. Fildan, mahasiswa kelas kelas karyawan di Universitas Mercu Buana Yogyakarta merasakan hal serupa. 

Pria asal Sulawesi ini sebenarnya sangat suka untuk beraktivitas di kampus. Karena ketika di kampus ia bisa ngobrol seputar akademik bersama rekannya. Tapi ketika ia melakukan itu, pengusiran secara halus pun harus ia alami. 

“Kalo pas nggak ada uang, otomatis kampus sebagai tempat untuk mengerjakan tugas. Selain aku sering nongkrong di kampus, tapi sering kena usir juga. Padahal obrolan lagi seru-serunya malah disuruh pulang (sambil tertawa getir). Ya kami nggak geser karena udah bad mood. Momentumnya nggak ada lagi,” kata pria yang saya temui di Berdikari Book pada Senin, (24/07). 

Bahkan menurutnya, masalah UMBY dan UAD serupa, sama-sama tidak memberikan akses perpustakaan bagi mahasiswa kelas karyawan. Sebab saat dulu ia semester 2, sekitar dua tahun lalu, sebelum masuk kelas pada jam 5 sore, ia pernah tertarik ke perpustakaan untuk mencari referensi. Tapi justru ruangan itu sudah tertutup rapat-rapat. 

“Sangking kecewanya sekarang aku nggak mau ke perpus lagi. Nggak tau juga sekarang di lantai berapa,” katanya. 

Mahasiswa nakal di kampus itu tidak masuk akal

Fildan memang tipikal orang yang suka dengan buku. Salah satu tempat yang jadi tujuan saat kuliah adalah perpustakaan. Pun selain itu ia juga suka sekali ketika ada yang mengajak berdiskusi. Tapi sayangnya di UMBY ruh diskusi itu tidak ada. 

Mahasiswa UMBY ketika menjelang petang sudah pergi entah kemana. Kampus menjadi sepi. Bahkan mirip dengan kuburan saat malam hari. “Aku jujur kalo udah jam 6 udah was-was, nggak nyaman kesannya diburu-buru,” imbuhnya yang tempat kuliahnya ada di Kampus 3 UMBY atau di Ring Road Utara.

Fildan pun turut kecewa ketika kampus tidak memberi akses selama 24 jam. Kalau alasan kampus agar mahasiswa tidak berbuat nakal, kejahatan, atau menganggu warga sekitar hal itu sama sekali tidak masuk akal. 

“Aku nggak sampai memikirkan ketakutan-ketakutan itu. Karena nggak mungkin mahasiswa itu mesum. Kamu mesum di Kampus 3 UMBY mau di sebelah mana!? Apalagi medan Mercu kayak gitu. Terus warga nggak nyaman? Justru kalau begitu ring road yang harus ditutup! Karena banyak kendaraan yang lalu lalang. Itu yang menganggu,” kata Fildan.  

Iklan

Tamparan keras untuk kampus

Bahkan ia mengatakan bahwa kasus bunuh diri mahasiswa UMBY beberapa waktu lalu itu harusnya menjadi tamparan keras bagi kampus ketika dikontekstualkan ke pembatasan jam malam. Sebab bisa saja dia nggak nyaman di kosan. Merasakan kesepian. Mungkin tidak ada teman. Pendek kata ia butuh teman curhat. 

“Kalau kampus 24 jam, nggak menutup kemungkinan dia akan ke kampus, bukan malah ke Tambak Boyo,” tutup Fildan.

Saya menghubungi salah satu karyawan di UMBY. Menurutnya, aturan jam malam itu ada di peraturan nomor 123/F.01/1.3/Vll/2023 dari biro operasional kampus cabang, UMBY kampus 3 buka dari Senin-Jumat dari pukul 08:00 WIB – 18:00 WIB. Sabtu 08:00 WIB- 16:00 WIB. Sedangkan hari Minggu tutup. 

“Itu peraturan dibuat karena mahasiswa sudah selesai UAS. Kalau perkuliahan biasa Kampus 3 UMBY tutup sampai dengan 21:30 WIB,” kata karyawan yang tidak mau disebut namanya di Kampus UMBY, Jumat, (28/07).

Reporter: Khoirul Atfifudin
Editor: Agung Purwandono

BACA JUGA Miras di Balik Dunia Mahasiswa, Katanya Buat Bonding dan Teman Diskusi

Cek berita dan artikel lainnya di Google News

Halaman 2 dari 2
Prev12

Terakhir diperbarui pada 2 Agustus 2023 oleh

Tags: jam malamjam malam kampusKampuskuliahliputanMahasiswa
Khoirul Atfifudin

Khoirul Atfifudin

Penyuka musik dan tertarik menulis.

Artikel Terkait

Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital: Harga RAM Makin Nggak Ngotak MOJOK.CO
Esai

Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal

16 Januari 2026
Bapak-ibu dihina saudara sendiri karena ingin kuliahkan anak di PTN, tapi beri pembuktian. Meski anak jadi mahasiswa di PTN ecek-ecek tapi jadi sarjana pekerja kantoran MOJOK.CO
Kampus

Ortu Miskin Dihina Saudara Kaya saat Ingin Kuliahkan Anak, Meski Kuliah di PTN Ecek-ecek Malah Punya Karier Terhormat ketimbang Anak Saudara

8 Januari 2026
Lulusan IPB kerja sepabrik dengan teman-teman lulusan SMA, saat mahasiswa sombong kinin merasa terhina MOJOK.CO
Kampus

Lulusan IPB Sombong bakal Sukses, Berujung Terhina karena Kerja di Pabrik bareng Teman SMA yang Tak Kuliah

17 Desember 2025
Warung makan gratis buat Mahasiswa Asal Sumatra yang Kuliah di Jogja. MOJOK.CO
Liputan

5 Warung Makan di Jogja yang Gratiskan Makanan untuk Mahasiswa Rantau Asal Sumatra Akibat Bencana

4 Desember 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Mie ayam di Jakarta jadi saksi para pekerja berusaha tetap waras meski penuh beban hidup MOJOK.CO

Mie Ayam di Jakarta, Saksi Pekerja Berusaha Waras setelah Berkali-kali Nyaris Gila karena Kerja dan Beban dari Orang Tua

14 Januari 2026
Jombang itu kota serba nanggung MOJOK.CO

Jombang Kota Serba Nanggung yang Bikin Perantau Bingung: Menggoda karena Tenteram, Tapi Terlalu Seret buat Hidup

12 Januari 2026
Motor Honda Vario 150 2026, motor tahan banting MOJOK.CO

Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual

15 Januari 2026
Olin, wisudawan terbaik Universitas Muhammadiyah Madiun (UMMAD) pada 2025. MOJOK.CO

Pengalaman Saya sebagai Katolik Kuliah di UMMAD, Canggung Saat Belajar Kemuhammadiyahan tapi Berhasil Jadi Wisudawan Terbaik

14 Januari 2026
Sewakan kos bebas ke teman sesama mahasiswa Malang yang ingin enak-enak tapi tak punya modal MOJOK.CO

Mahasiswa Malang Sewakan Kos ke Teman buat Mesum Tanpa Modal, Dibayar Sebungkus Rokok dan Jaga Citra Alim

14 Januari 2026
franz kafka, pekerja urban, serangga.MOJOK.CO

Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

15 Januari 2026

Video Terbaru

Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

Bob Sadoni dan Hidup yang Terlalu Serius untuk Tidak Ditertawakan

13 Januari 2026
Elang Jawa dan Cerita Panjang Kelestarian yang Dipertaruhkan

Elang Jawa dan Cerita Panjang Kelestarian yang Dipertaruhkan

11 Januari 2026
Serat Centhini: Catatan Panjang tentang Laku dan Pengetahuan

Serat Centhini: Catatan Panjang tentang Laku dan Pengetahuan

8 Januari 2026
Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Artikel
Kontak

Kerjasama
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Esai
  • Liputan
    • Jogja Bawah Tanah
    • Aktual
    • Kampus
    • Sosok
    • Kuliner
    • Mendalam
    • Ragam
    • Catatan
  • Kilas
  • Pojokan
  • Cuan
  • Otomojok
  • Malam Jumat
  • Video
  • Terminal Mojok
  • Mau Kirim Artikel?

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.