Kubu Prabowo-Sandiaga Bakal Merekrut Buni Yani Sebagai Anggota Tim Sukses

Selalu ada manuver mengejutkan yang mengiringi setiap proses menuju Pilpres 2019. Dari mulai penentuan partai koalisi, penentuan calon wakil presiden yang bakal maju, sampai penentuan siapa saja sosok-sosok yang bakal masuk tim sukses.

Nah, kejutan paling anyar terkait Pilpres 2019 yang terjadi dalam sehari terakhir ini tentu saja adalah kemungkinan masuknya Buni Yani dalam tim sukses Prabowo-Sandiaga.

Bagi banyak pendukung Prabowo-Sandiaga, nama Buni Yani adalah legenda tersendiri. Ia adalah sosok yang memulai “perang” politik yang kemudian menimbulkan polarisasi besar-besaran di dalam masyarakat Indonesia.

Video pidato Ahok yang diupload oleh Buni Yani sukses menjadi minyak yang menggelorakan api perlawanan umat terhadap Ahok yang dianggap menistakan agama. Api perlawanan yang, diakui atau tidak, mengubah lanskap politik Indonesia.

Nama Buni Yani diusulkan masuk menjadi bagian dari tim sukses atau kim kampanye pemenangan Prabowo-Sandiaga oleh Djoko Santoso, calon ketua tim sukses Prabowo-Sandiaga.

Recana untuk merekrut Buni Yani tersebut disampaikan langsung oleh Djoko sesaat setelah merayakan peringatan ulang tahunnya yang ke-66 di kediamannya yang kebetulan juga dihadiri oleh Buni Yani.

“Insya Allah yah, Insya Allah tak suruh masuk,” kata Djoko.

Djoko menganggap Buni Yani merupakan sosok potensial, sosok yang ahli dalam dunia komunikasi, utamanya sosial media.

“Beliau adalah seorang penulis. Medsos lah. Dia kan dosen juga kalau enggak salah, dosen komunikasi,” terang Djoko.

Djoko mengaku dirinya sudah kenal baik dengan Buni Yani cukup lama. Djoko mengenal Buni Yani sejak Buni menjalani persidangan atas kasus video Ahok yang kala itu membuat Buni yani dipidana 1 tahun 6 bulan.

Dahsyat, benar-benar penuh kejutan. Kubu Jokowi-Ma’ruf merekrut Erick Thohir yang notabene adalah sahabat kental Sandiaga, sementara kubu Prabowo-Sandiaga bakal merekrut Buni Yani yang selama ini menjadi simbol perlawanan terhadap kaum cebong dan kaum so called pendukung penista agama.

Bakal ramai dan seru nih kayaknya.

Buni Yani sudah, tinggal Jonru aja nih yang belum. Hehehe (A/M)

buni yani

Exit mobile version