Pejabat Bea Cukai Yogyakarta Viral Pamer Kekayaan, Cederai Tingginya Angka Kemiskinan

bea cukai yogyakarta mojok.co

Tangkapan layar sosmed diduga Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto yang pamer kekayaan. (istimewa)

MOJOK.COKepala Bea Cukai Yogyakarta tengah viral di media sosial. Hal ini imbas konten sosmednya yang berisi pamer kekayaan. 

Kasus penganiayaan Mario Dandy Satrio, putera pejabat Direktorat Jenderal Pajak, Rafael Alun Trisambodo pada Christalino David Ozora berbuntut panjang. Tak hanya Rafael yang jadi sorotan karena kekayaan fantastisnya sebagai pejabat publik, masyarakat pun mulai memelototi aset-aset pejabat lain.

Sebut saja Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto yang pamer kekayaannya di sosmed. Salah satu akun Twitter mengunggah tangkapan layar akun Instagram @eko_darmanto_bc yang dugaannya milik Eko Darmanto.

Dalam tangkapan layar sosmed tersebut, terdapat seorang pria berfoto bersama barang-barang mewah. Tak hanya mobil dan motor gede (moge), namun juga pesawat terbang.

Saat menyambangi kantornya di Jalan Yogya-Solo, Selasa (28/02/2023) Eko kabarnya sedang berada di Jakarta. Salah seorang petugas yang tidak mau disebutkan namanya mengungkapkan kepergian Eko ke Jakarta dalam rangka tugas.

“Kalau pak Eko-nya sendiri memang sedang di Jakarta. Dari kemarin. Iya [ada tugas] memang dari kemarin sedang di Jakarta,” ungkapnya.

Petugas tersebut menjelaskan, Humas Bea Cukai Yogyakarta belum bisa menyampaikan pernyataan atas informasi yang viral di medos. Sebab humas sedang sibuk menyiapkan acara untuk pengguna jasa.

“Humas tidak ada statement apa-apa karena sedang menyiapkan event untuk pengguna jasa. Hari ini teman-teman kesedot event tersebut. Karena memang besok event-nya lumayan untuk pengguna jasa kami,” paparnya.

Cederai angka kemiskinan Yogyakarta yang tinggi

Secara terpisah, Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto menyatakan pamer harta dan kekayaan yang dilakukan pejabat publik merupakan tindakan yang tidak simpatik dan tidak berempati. Apalagi angka kemiskinan di Yogyakarta cukup tinggi.

“Apalagi di Jogja itu kan angka kemiskinannya tinggi, gini rasionya tinggi, angka pengangguran masih banyak sehingga praktik kehidupan pribadi mestinya mencerminkan setidak-tidaknya ada empati [bukan malah pamer kekayaan],” tandasnya.

Eko menambahkan, para pejabat publik mestinya mencontoh para pengusaha lokal di Yogyakarta seperti gudeg dan bakmi. Meski kekayaan mereka tidak kalah dari pejabat dan secara ekonomi sangat mapan, bahkan mungkin lebih dari pejabat, mereka mampu menempatkan diri dan berempati pada sekitar.

Saat berjualan gudeg misalnya, pengusaha gudeg melayani pengunjung dengan pakaian yang sederhana. Begitu pula pengusaha bakmi yang tidak pamer kekayaan saat berjualan.

Para pejabat juga bisa mencontoh Raja Kraton Yogyakarta sekaligus Gubernur DIY, Sri Sultan HB X maupun Raja Kadipaten Pakualaman sekaligus Wakil Gubernur DIY, Paku Alam X. Keduanya tak pernah pamer kekayaan.

“Saya kira model-model pamer kekayaan tidak cocok sama rakyat kita,” ungkapnya.

Sekda DIY menyampaikan hal yang senada, Baskara Aji yang menyatakan, para pejabat mestinya lebih mengedepankan kesahajaan alih-alih pamer kekayaan. Pimpinan dan tokoh masyarakat di Yogyakarta pun sudah memberikan contoh untuk hidup sederhana.

“Ditengah kita kan bukan semua orang yang memiliki kekayaan sehingga [pejabat] mestinya momong masyarakat yang saat ini masih hidup sederhana,” imbuhnya.

Reporter: Yvesta Ayu
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA Penampakan Rumah Mewah Rafael Alun di Jogja

Exit mobile version