Jadwal KRL Jogja-Solo, Rp8 Ribu Sekali Naik

Ilustrasi KRL Jogja-Solo. (Ega Fansuri/Mojok.co)

MOJOK.COKRL relasi Jogja-Solo dapat menjadi solusi bagi warga Jogja yang ingin bepergian ke Solo tanpa terkendala macet. Dengan harga Rp.8.000 yang bisa dibayarkan melalui Kartu Multi Trip (KMT) atau Gopay, KRL Jogja-Solo juga menjadi alternatif transportasi di tengah melambungnya harga BBM.

Melansir situs resmi krl.co.id, Rabu (26/10/2022), jam operasional hari kerja (weekday) KRL Solo-Jogja dimulai pukul 05.05 WIB untuk keberangkatan paling pagi. Lalu, pukul 18.30 untuk keberangkatan paling malam.

Sementara untuk akhir pekan (weekend) dan hari-hari libur lainnya, jadwal paling akhir rute Solo-Jogja adalah pukul 19.10 WIB. Untuk relasi sebaliknya, keberangkatan paling malam adalah pukul 20.17 WIB.

Sebagaimana diketahui, sejak pertama diluncurkan, Kereta Api Indonesia (KAI) Commuter selaku operator KRL mengoperasikan kembali 4 stasiun yang sebelumnya telah tutup. Yakni Stasiun Srowot, Ceper, Delanggu, dan Gawok.

Dengan demikian, ketika pertama beroperasi, perjalanan KRL Jogja-Solo melintasi 11 stasiun secara keseluruhan. Sebelas stasiun tersebut ialah Solo Balapan, Purwosari, Klaten, Brambanan, Maguwo, Lempuyangan, Yogyakarta (Tugu), serta 4 stasiun yang disebutkan sebelumnya.

Bahkan, mulai 17 Agustus 2022 lalu KAI Commuter telah menambah dua stasiun tujuan, yakni Stasiun Solo Jebres dan Palur. Namun, tidak setiap perjalanan berhenti sampai Jebres dan Palur.

KRL yang berhenti sampai dua stasiun tersebut hanyalah untuk keberangkatan pukul 8.00 WIB, 13.20 WIB, dan 18.30 dari Stasiun Tugu Jogja.

Berikut ini jadwal lengkap keberangkatan KRL Jogja-Solo dari tiga stasiun di Jogja, yakni Stasiun Jogja (Tugu), Lempuyangan, dan Maguwo:

Stasiun Tugu Jogja:

Stasiun Lempuyangan:

Stasiun Maguwo:

jadwal krl jogja solo mojok.co
Jadwal KRL Jogja-Solo

Penulis: Ahmad Effendi
Editor: Purnawan Setyo Adi

Exit mobile version