Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

3 Tempat Wisata Underrated di Lebak Banten yang Perlu Perhatian Pemerintah Setempat

Lusi Septiani oleh Lusi Septiani
25 Oktober 2025
A A
3 Tempat Wisata Underrated di Lebak Banten yang Perlu Perhatian Pemerintah Setempat

3 Tempat Wisata Underrated di Lebak Banten yang Perlu Perhatian Pemerintah Setempat (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Kabupaten Lebak memiliki banyak destinasi wisata populer yang menarik dikunjungi. Mulai dari destinasi alam hingga wisata budaya dan sejarah. Bahkan Lebak dikenal sebagai salah satu kabupaten dengan tempat wisata paling banyak dikunjungi wisatawan di Provinsi Banten.

Akan tetapi di Lebak juga terdapat beberapa tempat wisata underrated padahal punya potensi besar jika dikembangkan dan dikelola dengan baik. Berikut daftar tempat wisata underrated di Lebak yang perlu perhatian pemerintah setempat.

#1 Akses jalan menuju Curug Cihear Lebak Banten sulit

Curug Cihear terletak di Gunung Leutik, perbatasan Desa Cigobang dan Desa Ciladaeun, Kecamatan Lebakgedong. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 25 meter. Pengunjung akan langsung disuguhi pemandangan air yang deras dan jernih begitu sampai di sana.

Selain menikmati keindahan air terjun, pengunjung juga bisa menikmati pesona Gunung Leutik dan Gunung Halimun Salak yang berada di kawasan Taman Nasional. Pengunjung hanya perlu membeli tiket seharga Rp10 ribu dan sudah bisa menikmati tiga keindahan alam sekaligus.

Namun, sangat disayangkan karena ternyata wisata Curug Cihear belum dikelola dengan baik oleh pemerintah Lebak Banten. Jadi, perlu effort lebih untuk bisa sampai ke lokasi karena aksesnya cukup sulit.

Untuk sampai di Curug Cihear, pengunjung harus melewati perjalanan yang sangat panjang dan melelahkan. Dampak dari kejadian longsor membuat jalan menuju area parkir tidak bisa dilewati oleh kendaraan roda dua. Jadi, pengunjung harus siap berjalan kaki lebih jauh lagi untuk sampai di curug ini.

Kondisi jalur trekking yang sangat curam dan licin, serta fasilitas yang belum memadai menjadi penyebab mengapa Curug Cihear jarang dikunjungi wisatawan.

#2 Curug Sata, wisata Lebak Banten yang punya potensi besar

Curug sata terletak di Gunung Kencana, Cimanyangray, Kabupaten Lebak Banten. Curug ini ternyata pernah dijadikan lokasi syuting salah satu adegan di film Ambu yang diperankan oleh Widyawati dan Laudya Synthia Bella.

Baca Juga:

Bukan Jakarta, Tempat Paling Cocok untuk Memulai Karier Adalah Cilegon. Ini Alasannya!

Pandeglang, Gambaran Nyata Daerah yang Terabaikan dan Tersisihkan

Tidak hanya memperlihatkan keindahan air terjun yang sejuk dan eksotis, Curug Sata juga dikelilingi banyak bebatuan besar yang alami. Curug ini bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Namun karena kondisi jalan yang masih berupa tanah bercampur bebatuan, membuat tempat wisata Lebak Banten ini jarang dikunjungi.

Tambah lagi untuk pengunjung dari luar daerah seperti Jakarta memerlukan waktu tempuh sekitar 4 jam untuk sampai di lokasi Curug Sata. Masyarakat berharap agar curug ini bisa dikembangkan oleh pemerintah daerah karena mempunyai potensi yang sangat besar sebagai tempat wisata unggulan di Kabupaten Lebak.

#3 Akses jalan menuju Air Terjun Ciporolak masih perlu diperbaiki

Wisata Air Terjun Ciporolak terletak di Kampung Lebak Picung, Desa Hegarmaneh, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lenak Banten. Mengutip Radar Banten, Curug Ciporolak secara harfiah diartikan sebagai air yang berjatuhan. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 70 meter dengan suhu di sekitarnya bisa mencapai 15 derajat.

Bonusnya, Air Terjun Ciporolak berdekatan dengan lokasi Kebun Teh Cikuya. Jadi, pengunjung tidak perlu menempuh perjalanan panjang jika ingin mengunjungi tempat wisata kebun teh tersebut.

Cukup membeli tiket seharga Rp20 ribu per orang, pengunjung bisa menikmati keindahan air terjun ini dengan fasilitas umum tersedia seperti area parkir, toilet umum, warung makan, serta tempat istirahat. Sayangnya, untuk bisa sampai di Air Terjun Ciporolak, pengunjung harus melewati jalan setapak dengan pepohonan lebat di sekitarnya. Warga setempat juga berharap agar pemerintah daerah bisa memperbaiki akses jalan dan fasilitas agar menarik wisatawan untuk berkunjung.

Itulah beberapa wisata Lebak Banten yang menyimpan keindahan tetapi butuh perhatian dari pemerintah setempat. Harapannya jika tempat-tempat wisata ini diberi fasilitas dan akses jalan yang lebih baik serta dipromosikan, wisatawan tertarik berkunjung ke sini.

Penulis: Lusi Septiani
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Lebak dan Tangerang: Masih Satu Provinsi, tapi Perbedaan Kualitas Pendidikannya bagai Bumi dan Langit.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 25 Oktober 2025 oleh

Tags: air terjunBantencurugkabupaten lebaklebakLebak Bantenprovinsi bantentempat wisata Bantentempat wisata Lebakwisata Bantenwisata Lebak Banten
Lusi Septiani

Lusi Septiani

Penulis lepas, lahir di Lebak Banten, 04 Januari 2004. Mahasiswa di Universitas Setia Budhi Rangkasbitung.

ArtikelTerkait

Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang, Tempat Terbaik bagi Saya Menghilangkan Kesedihan

Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang, Tempat Terbaik bagi Saya Menghilangkan Kesedihan

8 Mei 2025
5 Alasan Air Terjun Kedung Kayang Jadi Spot Healing Terbaik di Magelang

5 Alasan Air Terjun Kedung Kayang Jadi Spot Healing Terbaik di Magelang

24 September 2023
Jalur Tengkorak di Serang-Cilegon: Bertemu Aspal Jalanan Bergelombang, Debu Jalanan, dan Truk Besar Pencabut Nyawa

Jalur Tengkorak di Serang-Cilegon: Bertemu Aspal Bergelombang, Debu Jalanan, dan Truk Besar Pencabut Nyawa

6 April 2024
Air Terjun Singokromo, Wisata Air Kebanggan Warga Nganjuk Selatan Mojok.co

Air Terjun Singokromo, Wisata Air Kebanggan Warga Nganjuk Selatan

26 Agustus 2024
Sumber Maron, Destinasi Wisata Tersembunyi di Malang

Sumber Maron, Destinasi Wisata Tersembunyi di Malang

14 Juni 2023
Lebak Masih Miskin dan Menderita, Tak Kunjung Berubah sejak Max Havelaar Menyindir Belanda

Lebak Masih Miskin dan Menderita, Tak Kunjung Berubah sejak Max Havelaar Menyindir Belanda

29 Januari 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Air Terjun Tretes Wonosalam, Bukti Jombang Nggak Miskin Wisata Alam Mojok.co

Jombang Lantai 2: Sebutan Baru Wonosalam buat Menantang Pacet di Wisata Pegunungan

27 Januari 2026
Mahasiswa Universitas Terbuka (UT) itu Ajaib. Sama-sama Punya Waktu 24 Jam Sehari, tapi Tetap Bisa Kuliah di Sela-sela Hidup

Mahasiswa Universitas Terbuka (UT) Itu Ajaib. Sama-sama Punya Waktu 24 Jam Sehari, tapi Tetap Bisa Kuliah di Sela-sela Hidup

23 Januari 2026
8 Alasan Jurusan Psikologi Pantas Disebut sebagai Jurusan Paling Green Flag Mojok.co

8 Alasan Jurusan Psikologi Pantas Disebut Jurusan Paling Green Flag

27 Januari 2026
6 Waktu dan Cara yang Tepat Membunyikan Klakson di Jogja, Sebuah Panduan untuk Pengendara Luar Mojok.co

6 Waktu dan Cara yang Tepat Membunyikan Klakson di Jogja, Sebuah Panduan untuk Pengendara Luar

26 Januari 2026
Alasan Dunkin' Donuts Tetap Eksis dan Bertahan meski Gerainya Kelihatan Sepi Pelanggan

Alasan Dunkin’ Donuts Tetap Eksis dan Bertahan meski Gerainya Kelihatan Sepi Pelanggan

23 Januari 2026
Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

Setelah Tahu Gaji HSE, Saya Langsung Mengubur Mimpi Saya Jadi Dosen. Peduli Setan pada Ilmu Pengetahuan, Dompet Tebal Adalah Kunci!

28 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=e8VJPpjKf2Q

Liputan dan Esai

  • Waste to Energy (WtE): Senjata Baru Danantara Melawan Darurat Sampah di Perkotaan
  • AI Mengancam Orang Malas Berpikir, Tak Sesuai dengan Ajaran Muhammadiyah
  • Menjadi Guru BK Capek Mental dan “Tak Menghasilkan”, Memilih Resign dan Kerja Kantoran Meski Harus Mengubur Cita-Cita
  • Pengamat Imbau Bulog untuk Revisi Pengadaan GKP agar Petani Tak Setor Gabah “Aneh-aneh”
  • Punya Tabungan Likuid untuk Jaga-jaga PHK Memang Penting, Tapi Banyak Pekerja RI Tak Sanggup karena Realitas Hidup
  • Lebih Baik Hidup Hemat Saat Muda agar Tak Jadi Beban Keluarga dan Bisa Berfoya-foya di Masa Tua

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.