Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Otomotif

Seharusnya Suzuki Pelajari Kompetitor Dulu Sebelum Merilis Vstrom 250 SX

Budi oleh Budi
9 Juli 2023
A A
Mobil Suzuki Bukan Terkesan Murahan, tapi Ia Adalah Mobil yang Rendah Hati Terminal Mojok grand vitara suzuki avenis 125 suzuki vstrom 250 sx

Mobil Suzuki Bukan Terkesan Murahan, tapi Ia Adalah Mobil yang Rendah Hati (Shutterstock.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Jujur, saya agak sedih saat pertama melihat siluet Suzuki Vstrom 250 SX di media sosial. Komentarnya pun penuh dengan komenan nyindir dan ada yang nyelekit. Hati rasanya disayat pakai silet, sakit, perih dan rasanya sudah pindah dunia saja.

Lebay? Memang. Saya sendiri pecinta Suzuki dari dulu, jadi wajar jika saya lebay dalam mencintai, pun mengkritik. Tapi kelebayan ini cuman niat agar Suzuki paham akan kebutuhan pecinta otomotif di negeri ini.

Cek harga kompetitor

Bukan saja menyoal durability mesin, tolonglah perhatikan hal-hal yang minor lainnya. Memang, untuk desain Vstrom 250 SX sudah lumayan bisa diterima mata orang sini, termasuk penglihatan saya. Nggak nyeleneh seperti motor-motor lain yang pernah dirilis, misalnya Suzuki Avenis 125.

Tapi yang saya mau katakan, bisa nggak sih cek harga pesaing dulu? Itu lho motor-motor kompetitor harganya lebih terjangkau. Kalau mau sedikit repot, lihat saja harga Benelli TRK 251 yang harganya Rp52 juta. Tuh, beberapa juta lebih murah, sudah pakai mesin DOHC, shock depan Upside Down (USD), terus ada Viar Vortex dan lainnya. Selain menang “murah”, desain motor adventure-nya juga tak kalah keren. Dan bahkan mesinnya jauh lebih unggul.

Jadi buat Suzuki, lebih baik cek harga kompetitor dulu lah sebelum merilis produk baru. Khususnya saat mau menelurkan Suzuki Vstrom 250 SX. Saya rasa, Vstrom 250 SX yang menggendong mesin satu silinder SOHC serta cuman mengandalkan oil cooled buat pendingin kurang mumpuni untuk bersaing. Jatuhnya malah overpriced.

“Itu Kawasaki Versys 250 lebih malah. Sampai Rp70 jutaan?”

Mon maap, Versys 250 pakai mesin 2-silinder. Beda kasta ini mah.

Minimal pakai shock USD

Satu hal yang cukup disayangkan dari Vstrom 250 SX adalah bagian suspensi depan yang nggak hanya kelihatan kurang tinggi, tapi juga kurang mumpuni. Apalagi motor satu ini diperuntukan untuk touring. Iya saya paham, desain Suzuki Vstrom 250 SX memang sudah khas motor touring. Sudah mirip line up MOGE adventure-nya Suzuki DRZ Dakar. Tapi, tapi…

Baca Juga:

Seharusnya Suzuki Melakukan 3 Hal Ini Supaya Motornya Diminati Banyak Orang

Suzuki S-Presso, Mobil “Aneh” yang Justru Jadi Pilihan Terbaik setelah Karimun Wagon R Hilang

Shock USD bukan saja memberi kesan makin gagah, tapi peredaman yang lebih nyaman tentunya. Tak hanya bikin nyaman, pemakaian shock jenis ini akan menambah ground clearance dari Vstrom 250 SX yang pendek itu. Masak motor adventure shock depannya pendek? Mana peredaman kurang panjang lagi.

Harusnya Suzuki Vstrom 250 SX banjir fitur

Terus soal printilan lain kayak lampu sein yang belum LED, masak kalah sama CB150X yang jauh lebih murah dan kapasitas mesinnya lebih kecil. Sudah sepantasnya dengan harga yang hampir Rp60 juta, Suzuki Vstrom 250 SX diberikan fitur turah-turah, kan? Seperti semua lampu sudah seharusnya full LED, mesin memakai pendingin water cooled, dan DOHC.

Harusnya beberapa saran simpel untuk Vstrom 250 SX itu bisa didengar sih. Siapa tahu dengan beberapa improvement tadi, Vstrom 250 SX bisa jadi pemimpin pasar motor adventure. Saya masih menunggu loh, kebangkitan kejayaan Suzuki waktu era 2000-an.

Penulis: Budi
Editor: Rizky Prasetya

BACA JUGA Suzuki GSX R150, Motor Kencang yang Nggak Cocok Dipakai untuk Pacaran

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 9 Juli 2023 oleh

Tags: motor touringsuzukiVstrom 250 SX
Budi

Budi

Seorang montir tinggal di Kudus yang juga menekuni dunia kepenulisan sejak 2019, khususnya esai dan fiksi. Paling suka nulis soal otomotif.

ArtikelTerkait

Suzuki Gixxer SF 250: Mesinnya Sederhana, Desainnya Biasa Saja

Suzuki Gixxer SF 250: Mesinnya Sederhana, Desainnya Biasa Saja

18 Januari 2022
Suzuki Ignis Disuntik Mati Jadi Kabar yang Bikin Saya Sedih (Unsplash) mobil suzuki ignis

Suzuki Ignis: Mobil Imut yang Membuat Saya Jatuh Cinta, Rasanya Pengen Saya Cubit

16 Maret 2025
Suzuki Satria F150 Sialan, Motor Mas Mantan yang Nggak Nyamannya Kebangetan

Suzuki Satria F150 Sialan, Motor Mas Mantan yang Nggak Ada Nyamannya Sama Sekali

25 Juli 2023
suzuki spin MOJOK.CO

Suzuki Spin 125: Motor Matik yang Tercipta untuk Melatih Kesabaran

7 Juli 2020
Menguji Kesabaran dengan Mengisi Bensin di Belakang Motor Suzuki Thunder

Menguji Kesabaran dengan Mengisi Bensin di Belakang Motor Suzuki Thunder

3 Mei 2024
Baleno Hatchback: Optimis Sanggup Menggeser Yaris dan SUV Turbo-turboan

Baleno Hatchback: Optimis Sanggup Menggeser Yaris dan SUV Turbo-turboan

20 Juni 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda Mojok.co

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda

15 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026
Kebohongan Pengguna iPhone Bikin Android Jadi Murahan (Pixabay)

Kebohongan Pengguna iPhone yang Membuat Android Dianggap Murahan

18 Januari 2026
Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

16 Januari 2026
Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

19 Januari 2026
Sragen Daerah yang Cuma Dilewati, Tak Pernah Jadi Tujuan Orang karena Tidak Punya Apa-apa

Sragen Daerah yang Cuma Dilewati, Tak Pernah Jadi Tujuan Orang karena Tidak Punya Apa-apa

20 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Sumbangan Pernikahan di Desa Tak Meringankan tapi Mencekik: Dituntut Mengembalikan karena Tradisi, Sampai Nangis-nangis Utang Tetangga demi Tak Dihina
  • Menurut Keyakinan Saya, Sate Taichan di Senayan adalah Makanan Paling Nanggung: Tidak Begitu Buruk, tapi Juga Jauh dari Kesan Enak
  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026
  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.