Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup

Rental PS Harus Ada di Setiap Mal biar para Cowok Nggak Cuma Jadi Tukang Jaga Tas

Raihan Muhammad oleh Raihan Muhammad
24 Juni 2025
A A
Rental PS Harus Ada di Setiap Mal biar para Cowok Nggak Cuma Jadi Tukang Jaga Tas

Rental PS Harus Ada di Setiap Mal biar para Cowok Nggak Cuma Jadi Tukang Jaga Tas (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Sebagai pria yang sering diajak ke mal tanpa tahu mau ngapain, saya ingin mengajukan satu usulan sederhana tapi solutif: tolong hadirkan rental PS di setiap mal. Bukan buat gaya-gayaan, bukan juga demi jadi gamer profesional. Tetapi semata demi menyelamatkan harga diri para pria yang tiap weekend cuma jadi makhluk pasrah. Duduk di kursi pojokan, melotot ke CCTV, sambil jagain tas belanjaan yang bahkan nggak tahu isinya apa.

Sudah terlalu lama kaum pria hidup sebagai “korban belanja terstruktur”. Kami ikut ke mal bukan karena butuh, tapi karena takut dicap kurang suportif. Kami nggak bisa protes karena katanya belanja adalah bentuk quality time. Tetapi faktanya, 80 persen waktu para cewek alias pasangan kami habis buat memilih satu tas yang warnanya cuma beda setengah nada dari tas sebelumnya.

Cowoknya? Duduk. Menunggu. Jadi patung sambil main HP sampai baterai tinggal 3 persen.

Coba bayangkan kalau di setiap sudut mal ada rental PS dengan bilik berisi PS5, sofa empuk, dan headset yang bisa menghalau suara, eh, maksudnya bisingnya mal. Saat pasangan kami muter-muter lantai demi lantai, kami bisa adu FIFA atau main God of War. Semua senang, semua tenang. 

Anak-anak punya playground di dalam mal, sementara pria dewasa?

Di mal biasanya ada playground buat anak-anak. Mereka bisa mandi bola, naik perosotan warna-warni, malah kadang ada badut keliling segala. Tetapi buat para pria dewasa? Paling banter tempat duduk kayu keras dekat eskalator dan WiFi yang sambungannya suka PHP.

Padahal kami kan juga manusia. Kami juga butuh tempat bermain. Bedanya, bukan bola plastik, melainkan joystick dan konsol next-gen.

Rental PS di mal bukan cuma ide iseng. Ini bisa menjadi bentuk perhatian pada keseimbangan emosionalversi domestik. Karena yang namanya waktu tunggu harusnya bisa dinikmati dua arah. Kalau pasangan bisa mendapat dopamine dari diskon sepatu, kenapa pria dewasa nggak boleh mendapat adrenalin dari main Tekken sambil ngemil camilan 20 ribuan?

Jangan salah, rental PS dalam mal ini bisa jadi peluang bisnis. Bayangkan, 3 bilik PS per mal, tarifnya 20 ribu per jam, plus opsi membership untuk yang rutin “ikut ke mal tanpa agenda pribadi”. Yang punya mal untung, yang nunggu belanja senang, dan yang belanja pun makin leluasa tanpa ditanyain tiap 10 menit: “Udah selesai belum, nih?”

Baca Juga:

5 Lagu Natal Underrated yang Wajib Diputar Agar Suasana Liburan Semakin Berwarna

4 Barang dan Jasa yang Seharusnya Dijual MR DIY, Bisa Bikin Pelanggan Makin Loyal dan Pesaing Ketar-Ketir

Bukan pemalas, kami hanya butuh tempat “bernapas”

Stereotipe soal pria dewasa yang ikut ke mal lalu cuma rebahan atau bengong itu sudah terlalu sering jadi bahan lelucon. Tetapi jarang ada yang bertanya: kenapa bisa begitu?

Jawabannya sebenarnya sederhana. Karena memang nggak ada tempat yang benar-benar “ramah pria” di dalam mal. Mal didesain buat berbelanja, makan, dan foto-foto. Bukan buat ngadem sambil mengalihkan perhatian dari keriuhan pilihan warna lipstik dan baju motif kembang.

Kebanyakan para cowok bukan anti-belanja. Kami cuma nggak punya tempat pelarian yang masuk akal saat ikut pasangan ke mal. Kursi taman dalam mal terlalu ramai. Scrolling medsos, baca buku, dan numpang WiFi di food court butuh minimal beli kentang. Makanya kehadiran rental PS dalam mal adalah oase. Solusi bagi kami yang tetap ingin hadir tanpa merasa terasing.

Kami cuma butuh dimanusiakan biar nggak lagi dicap “tukang jaga tas” tiap akhir pekan. Kami juga ingin tetap ikut, tersenyum, dan waras meski harus memutar satu mal tiga kali tanpa belanja apa-apa. Rental PS ini bisa jadi penyelamat kecil dalam dunia konsumtif yang terlalu bising. Kami siap antre, asal colokannya aman. 

Rental PS wajib ada di setiap mal demi kewarasan bersama

Sering kali pria dewasa yang ikut ke mal dianggap cuma “numpang duduk” atau “cuma ikut-ikutan”. Padahal kehadiran kami adalah bentuk partisipasi dalam agenda bersama. Kami menemani, kami mengantar, bahkan rela nyari parkiran sambil disuruh “muter satu putaran lagi aja.” Tapi sayangnya, peran ini kerap disepelekan karena kami tak terlihat aktif belanja atau berkomentar soal pilihan warna blush on.

Kalau rental PS tersedia di dalam mal, kami bukan hanya bisa menikmati waktu tunggu dengan cara yang menyenangkan. Kami juga pasti menjadi partner yang lebih tenang dan sabar. Nggak lagi manyun, nggak lagi duduk bengong dekat rak promo, dan pastinya nggak gangguin pasangan dengan pertanyaan, “Kamu tuh sebenernya cari apa, sih?”

Nah, usulan rental PS dalam tiap mal bukan soal ingin kabur dari realitas belanja. Ini soal keadilan waktu dan ruang. Menjadi pria dewasa di era konsumtif ini kadang cukup berat, apalagi kalau cuma diperlakukan sebagai hanger hidup dan tempat penitipan tas berjalan. Maka izinkan kami punya tempat bernapas, pakai stick bukan pakai syal.

Penulis: Raihan Muhammad
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Mengenang Bisnis Rental PS yang Sempat Berjaya, Kini Merana.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 24 Juni 2025 oleh

Tags: bisnis rental PSMalrental ps
Raihan Muhammad

Raihan Muhammad

Manusia biasa yang senantiasa menjadi pemulung ilmu dan pengepul pengetahuan. Pemerhati politik dan hukum. Doyan nulis secara satire/sarkas agar tetap waras. Aku menulis, maka aku ada.

ArtikelTerkait

Plasa Simpang Lima Semarang, Mall Tertua di Jawa Tengah yang Kini Bernasib Mengenaskan

Plasa Simpang Lima Semarang, Mall Tertua di Jawa Tengah yang Kini Mengenaskan

7 April 2024
Kasta Mal Paling Nyaman untuk Belanja dan Nongkrong di Bekasi Mojok.co

Kasta Mal Paling Nyaman untuk Belanja dan Nongkrong di Bekasi

29 November 2024
3 Parkiran Mal di Jogja yang Unik dan Bikin Sebal Pengunjung

3 Parkiran Mal di Jogja yang Unik dan Bikin Sebal Pengunjung

16 Desember 2024
Ranking Masjid dan Musala Mal di Jogja dari yang Paling Nyaman hingga yang Seadanya Banget MOJOK.CO

Ranking Masjid dan Musala Mal di Jogja dari yang Paling Nyaman hingga yang Seadanya Banget

5 Oktober 2024
Delta Plaza Surabaya, Mall Sejuta Umat di Surabaya Mengalahkan Royal Plaza dan BG Junction

Delta Plaza Surabaya, Mall Sejuta Umat di Surabaya Mengalahkan Royal Plaza dan BG Junction

30 November 2023
5 Mal di Jakarta yang Pernah Hits, tapi Kini Mati Suri

5 Mal di Jakarta yang Pernah Hits, tapi Kini Mati Suri

14 Agustus 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Seharusnya Suzuki Melakukan 3 Hal Ini Supaya Motornya Diminati Banyak Orang

Seharusnya Suzuki Melakukan 3 Hal Ini Supaya Motornya Diminati Banyak Orang

10 Januari 2026
Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Pasar Minggu yang Asyik Nggak Kalah Asyik Dikulik Mojok.co

Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Juga Pasar Minggu yang Nggak Kalah Seru

13 Januari 2026
Angka Pengangguran di Karawang Tinggi dan Menjadi ironi Industri (Unsplash) Malang

Warga Karawang Terlihat Santai dan Makmur karena UMK Sultan, padahal Sedang Berdarah-darah Dihajar Calo Pabrik dan Bank Emok

12 Januari 2026
4 Aturan Tidak Tertulis ketika Naik Transjakarta (Unsplash)

Hal-hal yang Perlu Pemula Ketahui Sebelum Menaiki Transjakarta Supaya Selamat dan Cepat Sampai Tujuan

16 Januari 2026
Bakmi Krinjing, Kuliner Kulon Progo yang Kalah Pamor dari Bakmi Jawa tapi Sayang Dilewatkan Begitu Saja

Bakmi Krinjing, Kuliner Kulon Progo yang Kalah Pamor dari Bakmi Jawa tapi Sayang Dilewatkan Begitu Saja

14 Januari 2026
Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

16 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.