Puja Gamawijaya adalah Robin Hood dari Jawa. Kraton Jogja dibikin berang, Kumpeni dibikin murka. Tapi, dia adalah pahlawan bagi rakyat kecil. Sayang, akhir hidupnya berakhir mengenaskan di tangan Kasultanan Yogyakarta
Legendanya tidak semasyhur Pangeran Diponegoro. Kisahnya tidak semegah Ki Ageng Mangir. Namanya tak pernah disiarkan dengan lantang. Bahkan pusaranya hilang ditelan zaman. Namun ia mewariskan api semangat dan harga diri di hati masyarakat ex-kabupaten Ambal. Dikenang sebagian kecil rakyat sebagai pahlawan, meskipun dibenci oleh penguasa. Ialah Puja Gamawijaya, sang perampok agung yang pernah merongrong penindasan Kasultanan Yogyakarta dan Kumpeni.
Pria dari Ambal ini disebut perampok dan berandal. Ia juga dituduh merusak pemerintahan Kadipaten Ambal. Namun di bekas kadipaten itu, Puja Gamawijaya dikenang dalam bisik-bisik pelan. Dipuja sebagai pahlawan yang berani menantang pemerintahan yang lalim dengan cara gerilya. Bagai Robin Hood yang diburu raja namun dirindukan rakyat. Dan inilah kisahnya.
Daftar Isi
Dicatat sebagai penjahat, dipuja sebagai pahlawan
Puja Gamawijaya disebut hidup di masa Perang Jawa yang lebih dikenal sebagai Perang Diponegoro (1825-1830). Namun ada yang menyebut Gamawijaya hidup pada masa perebutan takhta Sri Sultan HB II melawan Sri Sultan HB III. Kedua kemungkinan ini bisa saja tepat, karena dari perselisihan Sri Sultan HB II sampai Perang Jawa hanya selisih sekitar 20 tahun.
Ada banyak versi tentang awal mula kehidupan Gamawijaya. Ada yang menyebut dirinya sebagai petani biasa. Juga, ada yang menyebut dirinya perampok sejak muda. Dan ada pula yang menyebut dirinya pejuang Perang Jawa yang pulang setelah Pangeran Diponegoro ditumpas Kraton Jogja dan Belanda.
Tidak banyak rekaman sejarah tentang dirinya, baik kelahiran atau awal hidupnya. Namun kiprahnya direkam dalam Babad Ambal. Sebuah karya sastra Jawa yang merekam sejarah beridirnya Kadipaten Ambal yang disebut hanya “seumur jagung.” Kadipaten Ambal memang tidak bertahan lama. Hanya pernah dipimpin satu Adipati yaitu Purbonegoro. Berdirinya kadipaten ini juga erat dengan kisah Gamawijaya.
Dalam Babad Ambal, Gamawijaya disebut sebagai kecu alias berandalan. Ia merampok rombongan upeti yang melalui Urut Sewu, daerah di pesisir selatan Pulau Jawa. Gamawijaya juga dikenal sebagai sosok bengis yang tega membunuh para pengawal upeti. Tapi bagi masyarakat ex-kadipaten Ambal, ia adalah pahlawan.
Baca halaman selanjutnya: Merampok kerajaan demi rakyat…
Merampok Kerajaan demi rakyat
Dalam sebuah film ketoprak berjudul “Gamawijaya,” digambarkan jelas tentang awal perlawanan sang pemuda dari Ambal ini. Semua diawali dari penarikan upeti yang lebih tinggi untuk Kasultanan Yogyakarta. Demi mendukung peningkatan upeti atau pajak ini, maka muncul berbagai peratutan baru. Salah satunya ketika daerah Urut Sewu diminta oleh Kraton Jogja dan kumpeni.
Rencananya, area ini akan diubah menjadi daerah perkebunan Tom oleh Adipati Ambal. Sehingga membuat rakyat Urut tidak bisa lagi leluasa bercocok tanam. Tentu peraturan baru ini menyengsarakan rakyat. Termasuk Puja Gamawijaya dan teman-temannya.
Mendengar kabar ini, Gamawijaya murka. Mimpi hidup bahagia sepulang Perang Jawa berubah menjadi angkara murka. Apalagi melihat sanak saudara dan rakyat Kadipaten Ambal makin tersiksa. Maka ia menjawab penindasan oleh Kasultanan Yogyakarta dengan perlawanan.
Mungkin keterlibatan dalam Perang Jawa yang jadi modal awal perlawanan Gamawijaya. Ia menggunakan teknik gerilya dan fokus menyerang ketika malam. Sasaran utamanya adalah pembawa upeti yang berasal dari area barat, seperti Cilacap atau Purworejo. Kebetulan, Urut Sewu memang menjadi jalur pengiriman upeti ini.
Kesaktian Puja Gamawijaya menggetarkan Kraton Jogja
Balada perlawanan Puja Gamawijaya berkobar di pesisir selatan Jawa. Ia bersama rekan-rekannya menguasai area Urut Sewu setiap malam. Kesaktian Gamawijaya juga menjadi buah bibir. Konon ia mampu menghabisi satu rombongan dengan tangan kosong. Pukulannya disebuh sekeras besi baja. Begitu pula tubuhnya yang konon kebal senjata tajam.
Bahkan ada yang menyebut Gamawijaya tidak bisa dibunuh. Konon kepalanya kembali menyambung ke badan setelah ditebas. Mungkin kita sekarang mengenal kesaktian ini sebagai Ajian Rawarontek. Masih banyak lagi kisah tentang kesaktian Gamawijaya, entah benar atau tidak. Yang pasti, Gamawijaya membuat gerah Kraton Jogja dan Kumpeni.
Perlawanan Gamawijaya mulai mengacaukan arus upeti masuk ke Kraton Jogja. Tentu saja, pihak kumpeni ikut panas. Uang pajak yang ikut mereka nikmati direbut perampok sakti. Di wilayah Urut Sewu, Gamawijaya tidak lantas berfoya-foya. Ia membagi-bagikan hasil rampokan pada warga sekitar. Kepedulian Gamawijaya inilah yang kini dikenang dalam bisik-bisik pelan warga eks-kadipaten Ambal.
Sayembara yang melahirkan Kadipaten Ambal
Untuk menghabisi “Robin Hood” dari Urut Sewu, Kraton Jogja dan Belanda mengadakan sayembara. Bagi siapa saja yang bisa menghabisi Gamawijaya dan kelompoknya akan diangkat sebagai penguasa di daerah tersebut. Namun tidak ada yang berani mengikuti sayembara ini. Terutama karena legenda kesaktian Gamawijaya kadung tersebar di seantero Kasultanan Yogyakarta.
Akhirnya Raden Mangunprawira berani mengikuti sayembara ini. Ia adalah putra selir dari Sri Sultan HB III. Demi mengalahkan Gamawijaya, Raden Mangunprawira mencari bala bantuan. Akhirnya dia menemui Lurah Sijeruk yang bernama Wargantaka. Kebetulan, ia adalah saudara seperguruan Gamawijaya di bawah asuhan Ki Gamawikangka.
Wargantaka memerintahkan putranya untuk ikut membantu mengalahkan Gamawijaya. Sembari memberi rahasia besar: kelemahan Gamawijaya. Si perampok agung ini hanya bisa dibunuh jika tengkuknya dipukul dengan buah pepaya. Ada juga yang menyebut bahwa Gamawijaya hanya bisa dibunuh jika selendang yang menutup kakinya dibuka. Entah mana yang benar.
Kepala Puja Gamawijaya dipenggal dan dijadikan bahan tontonan
Akhirnya konflik berdarah terjadi. Pasukan Mangunprawira bertempur melawan komplotan Gamawijaya di Urut Sewu. Singkat cerita, Gamawijaya berhasil dipojokkan dan dibunuh. Sebagai perlambang sekaligus ancaman, kepala Gamawijaya dipenggal. Kemudian dengan sadis dipertontonkan di Pasar Bocor. Kepala sang perampok agung menjadi tontonan dan pengingat untuk jangan sekali-sekali melawan pemerintahan Kasultanan Yogyakarta.
Sebagai hadiah, Radeng Mangunprawira diangkat sebagai Adipati atas daerah Ambal di Urut Sewu. Ia mendapat gelar Adipati Purbonegoro. Namun Kadipaten Ambal tidak bertahan lama. Setelah Adipati Purbonegoro wafat, anak keturunannya tidak diperbolehkan meneruskan pemerintahan Kadipaten Ambal.
Kisah Gamawijaya akhirnya lenyap perlahan. Tidak ada pusara untuk dikenang, atau babad khusus tentang hidupnya. Yang tersisa hanya bekas lokasi pertempuran dan kisah yang dituturkan secara perlahan. Kisah yang membakar hati setiap mendengar penindasan dan perebutan lahan oleh penguasa yang lalim. Sadhumuk bathuk, sanyari bumi! Mukti utawa mati!
Penulis: Prabu Yudianto
Editor: Rizky Prasetya
BACA JUGA Raden Trunojoyo, Penakluk Mataram dari Sampang Madura yang Mati Dibantai Amangkurat II