Privilese Jadi Anak Ketua RT yang Tidak Dirasakan Warga Biasa

Privilese Jadi Anak Ketua RT yang Tidak Dirasakan Warga Biasa

Privilese Jadi Anak Ketua RT yang Tidak Dirasakan Warga Biasa (Unsplash.com)

Gimana rasanya jadi anak ketua RT, ya? Senang atau malah sedih?

Boleh dibilang rukun tetangga (RT) adalah organisasi masyarakat yang diakui pemerintah dan dapat membantu kelancaran tugas pemerintah. Tingkatannya berada di paling bawah. RT ini biasanya dipimpin oleh seorang ketua RT. Tak seperti pejabat pemerintahan lain, tak ada rumah dinas dan nggak ada tunjangan transportasi dinas untuk seorang ketua RT.

Karena berada di lapisan bawah pemerintahan, ketua RT biasanya turun langsung untuk memberikan informasi kepada warganya. Bahkan tak jarang ketua RT juga menjadi mediator ketika ada tetangga yang memiliki masalah.

Jabatan itu tentu memberikan kebanggaan tersendiri. Salah satunya teman saya yang bapaknya terpilih menjadi ketua RT di lingkungan tempat tinggal mereka. Menurut teman saya, menjadi anak Pak RT memberinya berbagai privilese yang nggak bisa dirasakan warga biasa.

#1 Jadi anak ketua RT bisa mudah mendapatkan informasi dari kecamatan

Sering kali di desa-desa, informasi dari pusat, misalnya dari kecamatan, kurang diketahui khalayak umum. Contohnya, ketika ada informasi pasar murah di kecamatan saja kadang ada warga yang nggak tahu. Namun ketika menjadi anak ketua RT, teman saya mengatakan informasi-informasi dari kecamatan seperti pasar murah dan bahkan rekrutmen KPPS seperti kemarin bisa lebih mudah diakses.

#2 Nggak susah dapat tanda tangan atau cap RT ketika dibutuhkan

Waktu saya sekolah dulu, ketika hendak mengajukan izin nggak masuk sekolah cukup ribet prosesnya. Surat izin nggak hanya ditandatangani orang tua, tapi juga ditandatangani ketua RT domisili saya.

Teman saya yang kebetulan bapaknya merupakan seorang ketua RT ini sih nggak merasa repot. Ha wong kalau dia sakit tinggal bikin surat izin yang ditandatangani bapaknya sendiri di rumah dan diberi cap RT yang ada di rumahnya. Beres. Nggak ada ceritanya dia jalan terseok-seok ketika lagi demam ke rumah Pak RT demi mendapat tanda tangan dan cap RT.

Kalau dipikir-pikir tentu hal ini sangat menguntungkan teman saya dan nggak bisa dirasakan sembarang orang. Tapi, saya selalu mengingatkan teman saya supaya privilese tersebut nggak dia salah gunakan untuk memanipulasi data misalnya. Hehehe.

#3 Tahu gosip terbaru di lingkungan sekitar

Selain mengetahui informasi terbaru dari kecamatan dan mudah mendapatkan cap RT, menjadi anak ketua RT membuat teman saya jadi tahu gosip terbaru paling hot di lingkungan sekitar rumahnya. Misalnya, tetangga yang akan menikah dan lain-lain. Maklum, biasanya ketua RT akan dimintai surat pengantar untuk akad nikah di KUA. Tentu saja gosip menggembirakan ini juga menjadi sebuah privilese, kan?

#4 Jadi terkenal di kalangan tetangga

Selain mendapat informasi terbaru, mudah mendapatkan cap RT dan surat-surat pengantar lainnya, menjadi anak ketua RT juga bikin teman saya terkenal. Memang nggak semua warga tahu nama asli teman saya itu, tapi tiap kali teman saya lewat di lingkungan rumahnya, dia akan dikenali warga dan dipanggil “anake Pak RT”. Hehehe.

Tapi menjadi anak ketua RT nggak selamanya indah, ada juga dukanya…

Selain privilese yang didapatkan, teman saya juga bercerita soal duka yang dia rasakan selama menjadi anak Pak RT. Teman saya bilang dia harus siap keliling dari satu rumah ke rumah lain untuk membagikan informasi kepada tetangga menggantikan sang bapak yang kebetulan saat itu sedang berhalangan. Misalnya, teman saya pernah memberikan informasi tentang pupuk subsidi yang bisa diambil di rumahnya. Bayangkan, teman saya harus siap memberikan kabar ini secara door to door kepada setiap tetangga.

Itulah beberapa privilese menjadi anak ketua RT. Hidup memang terasa lebih mudah karena administrasi yang berkaitan dengan RT bisa dengan mudah diakses teman saya. Tapi, teman saya juga kadang sambat betapa menyebalkannya ketika dia harus mem-back up tugas bapaknya yang banyak itu padahal tunjangannya sedikit.

Mungkin beberapa di antara kalian berpikir kalau privilese di atas nggak ada apa-apanya alias sepele. Tapi menurut saya hal-hal di atas luar biasa. Sejatinya, tugas menjadi ketua RT adalah tugas yang mulia. Mereka ikhlas membantu dan mengabdi demi lingkungan sekitarnya. Sehat-sehat buat semua Pak RT di Indonesia~

Penulis: Wulan Maulina
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Percayalah, Ketua RT yang Beres Adalah Sebenar-benarnya Kunci Kebahagiaan Rumah Tangga.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version