Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup

Ongkir J&T Economy, Disukai Sekaligus Dibenci Pembeli Online dari Luar Pulau Jawa

Ahmad Arief Widodo oleh Ahmad Arief Widodo
31 Desember 2023
A A
Ongkir J&T Economy, Disukai Sekaligus Dibenci Pembeli Online dari Luar Pulau Jawa Mojok.co

Ongkir J&T Economy, Disukai Sekaligus Dibenci Pembeli Online dari Luar Pulau Jawa (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Ongkir J&T Economy memang murah, sayang proses pengirimannya lama.

Ongkos kirim alias ongkir sering jadi momok bagi pembeli di luar Pulau Jawa, terutama wilayah timur Indonesia. Pengalaman saya, ongkir reguler belanja online bisa mencapai Rp30.000-40.000. Jumlah itu sudah dipotong diskon ongkir lho. Kalau tidak menggunakan voucher diskon, ongkirnya bisa mencapai Rp70.000-80.000. 

Untung saja, salah satu e-commerce berwarna oranye menyediakan pilihan pengiriman J&T Economy. Harganya bisa jauh lebih murah daripada pilihan pengiriman lain. Pengirimannya memang tidak akan semurah di di dalam Pulau Jawa sih, tapi setidaknya pilihan pengiriman itu bisa menjadi angin segar bagi pembeli di daerah timur Indonesia. 

Ada harga ada rupa

Ongkir J&T Economy memang sangat meringankan kantong para pembeli. Bahkan, kalau beruntung pembeli bisa mendapatkan harga di bawah Rp10.000. Namun, di balik ongkir yang murah itu, proses pengirimannya sangatlah lama. Benar-benar peribahasa ada barang ada rupa itu benar adanya. 

Saya merasakan sendiri lamanya proses pengiriman barang ketika memilih J&T Economy. Saya memesan barang dari daerah Jabodetabek untuk dikirimkan ke Sulawesi. Setidaknya barang baru sampai 15 hari setelah pemesanan. Bayangkan 2 minggu menanti paket datang. Jauh berbeda dengan layanan pengiriman reguler yang biasanya hanya butuh 5-7 hari untuk menyelesaikan proses pengiriman. 

Dugaan saya, lamanya proses pengiriman ini karena perbedaan jalur pengiriman. Kalau jasa pengiriman reguler melalui jalur udara. Sementara jasa pengiriman ekonomi via jalur laut yang membutuhkan waktu lebih lama dalam perjalanan.

Masih sesuai jadwal pengiriman

Ongkir J&T Economy yang murah memang berpengaruh ke lama pengirimannya. Namun, pengiriman yang lama itu tidak pernah lebih dari jadwal yang ditentukan. Misal, pengalaman terakhir saya belanja online, barang dijadwalkan sampai pada 25-28 Desember 2023. Betul saja, paket saya tiba di rumah pada 28 Desember sore.

Waktu pengiriman J&T Economy memang lama, tapi pembeli tidak dibiarkan menunggu paket tanpa kepastian. Nggak seperti salah satu jasa pengiriman sebelah yang kadang melebihi tenggat waktu pengiriman. Alasannya proses pengirimannya gagal karena penerima sedang tidak di tempat. Padahal, saya selalu ada di tempat pada waktu pengiriman. 

Baca Juga:

Nggak Enaknya Jadi Orang Desa, Mau Belanja Online Harus Ngumpet karena Banyak Tetangga Kepo!

Pengalaman Retur Barang Shopee yang Terlalu Mudah Malah Bikin Saya Kepikiran

Kondisi paket selalu dalam keadaan baik

Terlepas dari pengirimannya yang lama, pengalaman saya menggunakan jasa J&T Economy sejauh ini baik-baik saja. Bahkan, paket selalu saya terima dalam keadaan baik, tidak ada kekurangan atau mengalami cacat sedikit pun. Pembungkus barangnya pun tampak masih utuh. Hampir tidak ada tanda-tanda tangan jahil yang mengusili bungkus paket saya.

Ditambah, kurir yang sering mengantarkan paket ke rumah saya itu ramah. Dia mengantarkan barang dengan senyum dan sapa. Raut wajahnya tidak terlihat jutek sama sekali, walau tumpukan paket di sepeda motornya masih banyak. 

Sebagai pelanggan, saya inginnya ongkir J&T Economy tetap, tapi pengirimannya dipercepat. Kalau nggak, pengirimannya agak lama, tapi ongkirnya dipangkas lagi atau gratis sekalian, hehehe. Ya namanya juga pembeli online dari luar Pulau Jawa, kami sudah bosan dengan ongkir yang ngeri-ngeri sedap. Sekali-kali ingin jadi pembeli online di Pulau Jawa yang ongkir Rp10.000 saja sudah mengeluh. 

Penulis: Ahmad Arief Widodo
Editor: Kenia Intan 

BACA JUGA Perempuan Belanja Online dengan Shopee, Laki-laki dengan Tokopedia. Bukan Kebetulan Aja, Ada Alasan di Baliknya

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 31 Desember 2023 oleh

Tags: Belanja onlineJ&T Economyluar Pulau Jawaongkirongkir J&T economyopmebeli online
Ahmad Arief Widodo

Ahmad Arief Widodo

Penulis lepas yang fokus membahas kedaerahan, dunia pemerintahan dan ekonomi. Stand like a hero and die bravely.

ArtikelTerkait

Saya Baru Pernah Belanja Online dan Tidak Malu untuk Mulai Memahaminya mojok.co/terminal Praktik Cross-border Bisa Hancurkan UMKM Lokal, Kenapa Terus Dibiarkan? terminal mojok.co

4 Tips Belanja Online biar Nggak Merasa Ditipu Seller

18 Mei 2021
Aplikasi Shopee: Marketplace yang Krisis Identitas terminal mojok.co

Aplikasi Shopee: Marketplace yang Krisis Identitas

11 Agustus 2021
5 Lingerie Lokal Berkualitas yang Bisa Dibeli secara Online Terminal Mojok

5 Lingerie Lokal Berkualitas yang Bisa Dibeli secara Online

29 Desember 2022
Repotnya Warga Kecamatan Pasongsongan Sumenep ketika Belanja Online, Perlu "Pindah" Kecamatan Dulu Mojok.co

Repotnya Warga Pasongsongan Sumenep ketika Belanja Online, Perlu “Pindah” Kecamatan Dulu

12 Januari 2024
doa masuk pasar jualan online trik tips strategi marketing laku shopee cara menjaid star seller mojok

Selain Belanja, Ternyata Shopee Bisa Melatih Hal-hal Baik pada Diri Saya

18 Mei 2020
Jasa Ekspedisi Perlu Kembangkan Teknologi GPS demi Ketenangan Bersama terminal mojok.co

Jasa Ekspedisi Perlu Kembangkan Teknologi GPS demi Ketenangan Bersama

15 Mei 2021
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal mojok.co

Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal

14 Januari 2026
Jujur, Saya sebagai Mahasiswa Kaget Lihat Biaya Publikasi Jurnal Bisa Tembus 500 Ribu, Ditanggung Sendiri Lagi

Dosen Seenaknya Nyuruh Mahasiswa untuk Publikasi Jurnal, padahal Uang Mahasiswa Cuma Dikit dan Nggak Dikasih Subsidi Sama Sekali

17 Januari 2026
Kebohongan Pengguna iPhone Bikin Android Jadi Murahan (Pixabay)

Kebohongan Pengguna iPhone yang Membuat Android Dianggap Murahan

18 Januari 2026
Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

Warkop Bulungan: Satu Lagi Tempat Viral di Blok M yang Bikin Kecewa dan Cukup Dikunjungi Sekali Saja

19 Januari 2026
Polban, "Adik Kandung" ITB Tempat Mahasiswa Jenius tapi Kurang Hoki

Polban, “Adik Kandung” ITB Tempat Mahasiswa Jenius tapi Kurang Hoki

18 Januari 2026
Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Sumbangan Pernikahan di Desa Tak Meringankan tapi Mencekik: Dituntut Mengembalikan karena Tradisi, Sampai Nangis-nangis Utang Tetangga demi Tak Dihina
  • Menurut Keyakinan Saya, Sate Taichan di Senayan adalah Makanan Paling Nanggung: Tidak Begitu Buruk, tapi Juga Jauh dari Kesan Enak
  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026
  • Lupakan Alphard yang Manja, Mobil Terbaik Emak-Emak Petarung Adalah Daihatsu Sigra: Muat Sekampung, Iritnya Nggak Ngotak, dan Barokah Dunia Akhirat
  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.