Memang benar olahraga ini bisa dilakukan di mana saja, mulai dari stadion, taman, atau mau di tempat indoor seperti menggunakan treadmill juga bisa. Bahkan di jalan raya sekalipun bisa, tapi agak lebih berbahaya sih karena banyak kendaraan lalu lalang.
Tetapi coba kalian bayangkan outfit yang digunakan ketika berlari. Mulai dari Jam tangan sport yang memang diperuntukkan untuk berlari. Saya ambil contoh dari brand Garmin. Setelah survei di Shopee, rata-rata harga jam bisa mencapai dua juta ke atas itu tergantung spek dan model. Semakin lengkap dan keren, semakin mahal.
Selanjutnya sepatu. Harga sepatu sangat bervariasi, tergantung brand dan model juga. Harga sepatu bisa mencapai berkisar 500 ribu ke atas. Tentunya semakin mahal akan semakin nyaman dan fungsional ketika digunakan berlari.
Kemudian ada celana dan pakaian khusus untuk olahraga berlari. Yang bisa ditaksir mencapai 1 jutaan jika menggunakan brand yang terkenal seperti Puma, Adidas, dan Nike. Belum lagi kaos kaki dan aksesoris lainnya yang mendukung untuk kenyamanan saat berlari.
Bisa kalian bayangkan berapa harga yang harus dikeluarkan untuk olahraga lari ini. Mungkin pendapat kalian tentang olahraga lari adalah olahraga paling murah akan lenyap seketika.
Jadi dari pembahasan di atas, apakah kalian (masih) bisa berpendapat olahraga lari termasuk hobi yang murah? Memang untuk pemula terbilang murah, tetapi ketika kalian sudah addict terhadap olahraga yang satu, ini maka kata murah terhadap olahraga ini akan lenyap seketika.
Ya semua jenis hobi sih buat pemula ya murah, tapi kalau ditekuni, semuanya mahal.
Semoga dengan tulisan ini, kalian jadi tersadarkan bahwa tak ada hobi yang murah atau dianggap kasta rendah. Semua hobi mahal kalau dah kecanduan. Dan nggak sepatutnya hobi itu dianggap jelek. Kecuali hobi jelek-jelekin temen sendiri, baiknya emang musnah sih.
Penulis: Diaz Robigo
Editor: Rizky Prasetya
BACA JUGA 4 Kesalahan yang Sering Orang Lakukan Saat Jogging