Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Serial

Membayangkan Hidup di 4 Desa Paling Populer dalam Drama Korea, Paling Enak Tinggal di Mana?

Noor Annisa Falachul Firdausi oleh Noor Annisa Falachul Firdausi
29 Juni 2023
A A
Membayangkan Hidup di 4 Desa Paling Populer dalam Drama Korea, Paling Enak Tinggal di Mana?

Membayangkan Hidup di 4 Desa Paling Populer dalam Drama Korea, Paling Enak Tinggal di Mana? (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Kalau boleh memilih, kamu bakal tinggal di desa mana, Gaes?

Kalau diperhatikan, drama Korea dengan latar dunia modern hampir selalu menyajikan hiruk pikuk perkotaan. Umumnya drakor seperti itu mengambil setting ibukota Seoul yang aktivitas masyarakatnya nggak berhenti, bahkan setelah matahari terbenam. Pemandangan yang ditonjolkan pun selalu gedung-gedung pencakar langit, kemacetan di jam sibuk, dan acara minum-minum sepulang kerja.

Beruntungnya masih ada drakor yang menghadirkan latar baru, yaitu di pedesaan. Menonton drakor yang latarnya di pedesaan ini bagaikan udara segar karena bisa cuci mata dengan pemandangan yang indah dan asri. Buat penonton yang tinggal di daerah perkotaan bisa melihat perbedaan karakteristik masyarakat yang biasa ditemuinya di dunia nyata dengan di drama. Umumnya masyarakat pedesaan itu guyub, altruistik, saling peduli, memiliki adat dan kepercayaan yang kuat, serta cenderung lebih banyak memberlakukan sanksi sosial.

Sejauh ini ada empat drakor populer yang mengambil setting daerah pedesaan dengan lingkungan dan karakteristik masyarakat yang bermacam-macam. Drama-drama ini antara lain Reply 1988, The Good Bad Mother, Hometown Cha-cha-cha, dan Our Blues.

Nah, sekarang mari membayangkan kalau kita mau membeli rumah di salah satu dari keempat desa di drama-drama tersebut. Kalau mau membeli rumah tentu kita harus mempertimbangkan banyak hal, khususnya lingkungan dan tetangganya. Jadi, dari keempatnya, mana yang paling unggul dan lebih tepat untuk dijadikan tempat tinggal baru?

Ssangmun-dong – Reply 1988

Secara administratif, Ssangmun-dong termasuk ke dalam wilayah Distrik Dobong di Seoul. Jadi, bisa dikatakan Ssangmun-dong ini adalah wilayah perkotaan. Tapi di masa itu, tepatnya tahun 1988, hubungan antaranggota masyarakatnya masih guyub dan lebih mirip seperti karakter masyarakat desa. Relasi para warga yang menghuni Ssangmun-dong ini hangat sekali. Bahkan bisa dibilang mereka sudah bukan seperti tetangga lagi, melainkan keluarga, karena saking pedulinya satu sama lain.

Penghuni Ssangmun-dong ini juga berasal dari berbagai usia. Kalau pindah sekeluarga, kita bisa lebih mudah menyesuaikan diri dan berkawan dengan tetangga yang seumuran dengan kita. Tapi, mengingat Ssangmun-dong termasuk wilayah perkotaan jadi lahan tempat tinggal relatif sempit dan jauh dari tempat-tempat asri khas pedesaan.

Desa Jouri – The Good Bad Mother

Tinggal di Desa Jouri kelihatannya bakal bikin hidup lebih sejahtera dan sehat. Di desa agraris ini kita bisa mengonsumsi bahan pangan yang ditanam di sawah dan kebun milik sendiri. Ada juga peternakan di wilayah desa ini sehingga kita nggak perlu khawatir soal kebersihan dan kualitas daging hewan yang kita makan. Masyarakat Desa Jouri dalam The Good Bad Mother juga suka banget ngadain acara masak dan makan besar. Dari situ kita bisa kenalan sama tetangga sekaligus numpang makan gratis.

Baca Juga:

4 Alasan Drama Korea Zaman Sekarang “Kalah” dengan Zaman Dahulu Menurut Saya yang Sudah 15 Tahun Jadi Penggemar

Punya Rumah di Desa dengan Halaman Luas Itu Malah Menjadi Sumber Keresahan, Hidup Jadi Nggak Tenang

Minusnya, tinggal di Desa Jouri berarti pintu harus selalu terbuka untuk tamu tapi di saat yang sama wajib waspada. Soalnya bisa saja barang-barang kita dicuri oleh Bang Sam Shik (Yoo In Soo). Tapi nggak mungkin dong kita menutup pagar dan pintu rapat-rapat karena itu bukan karakteristik masyarakat desa banget. Selain itu, kita harus tahan dengan bau peternakan babi dan siap menempuh jarak jauh kalau mau ke kota.

Baca halaman selanjutnya

Desa Gongjin – Hometown Cha-cha-cha…

Halaman 1 dari 2
12Next

Terakhir diperbarui pada 4 Juli 2023 oleh

Tags: Desadrama koreaHometown Cha-cha-chaOur Bluesreply 1988The Good Bad Mother
Noor Annisa Falachul Firdausi

Noor Annisa Falachul Firdausi

Alumnus UGM asal Yogyakarta yang lagi belajar S2 Sosiologi di Turki

ArtikelTerkait

Ending My Liberation Notes Kebebasan Memang Layak Diperjuangkan Terminal Mojok

Ending My Liberation Notes: Kebebasan Memang Layak Diperjuangkan

30 Mei 2022
penjual bubur

Lima Tahun Lagi, Masihkah Bubur Tahu Seharga Dua Ribu?

14 Mei 2019
4 Ide Usaha yang Cocok Dijalankan di Desa selain Toko Sembako Mojok.co

4 Ide Usaha yang Cocok Dijalankan di Desa selain Toko Sembako

14 November 2024
Menonton Drama Korea Reply 1988 yang Legendaris setelah 10 Tahun Rilis Mojok.co

Menonton Drama Korea Reply 1988 yang Legendaris setelah 10 Tahun Rilis

13 November 2025
6 Permainan dalam Squid Game dan Realitas Susahnya Nyari Duit terminal mojok.co

6 Permainan dalam Squid Game dan Realitas Susahnya Nyari Duit

25 September 2021
Perbedaan Karakteristik Zombi di Kingdom, Happiness, dan All of Us Are Dead Terminal Mojok

Perbedaan Karakteristik Zombi di Serial Kingdom, Happiness, dan All of Us Are Dead

10 Februari 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

3 Alasan Ayam Geprek Bu Rum Harus Buka Cabang di Jakarta ayam geprek jogja oleh-oleh jogja

Sudah Saatnya Ayam Geprek Jadi Oleh-oleh Jogja seperti Gudeg, Wisatawan Pasti Cocok!

10 Januari 2026
7 Lagu Bahasa Inggris Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia (Unsplash)

7 Lagu Bahasa Inggris yang Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia

16 Januari 2026
Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

16 Januari 2026
Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Pasar Minggu yang Asyik Nggak Kalah Asyik Dikulik Mojok.co

Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Juga Pasar Minggu yang Nggak Kalah Seru

13 Januari 2026
Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

16 Januari 2026
Alasan Orang Lebih Memilih Menu Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe Mojok.co

4 Alasan Orang Lebih Memilih Kopi Susu Gula Aren daripada Menu Kopi Lain di Kafe

12 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.