Beberapa waktu yang lalu, saya mengunjungi Kota Malang untuk menghadiri wisuda. Saya resmi wisuda sebagai lulusan PPG Prajabatan Universitas Negeri Malang Gelombang 1 Tahun 2023. Bangga rasanya setelah digembleng selama satu tahun untuk menjadi guru profesional, akhirnya lulus juga.
Di sisi lain, saya juga merasa sedih karena harus kembali berjauhan dengan teman-teman satu kelas yang begitu random karakternya namun tetap solid hingga akhir.
Rasa sedih juga terasa saat akan meninggalkan Kota Malang. Setiap sudut kota ini memiliki cerita suka dan duka, meski saya hanya satu tahun menetap. Kenangan tentang aktivitas di kampus, suasana kesejukan kota sehabis hujan, kehangatan masyarakat, dan penjelajahan tempat ngopi, semuanya masih indah untuk dikenang dan pantas diulang (kecuali ngerjain tugas kuliah).
Nostalgia di kampus UM
Kenangan tentang aktivitas kuliah kembali menyeruak ketika saya memasuki gedung A21 Pascasarjana Universitas Negeri Malang (UM) untuk mengambil ijazah sesudah wisuda. Masih teringat jelas capeknya mencari kelas yang kosong dari lantai 2 sampai lantai 9.
Saya paling senang jika mendapat kelas di lantai 8 atau 9. Dari kaca jendela, saya dapat melihat keindahan Malang Raya dengan latar belakang barisan gunung yang membentang. Gunung Kawi, Buthak, Panderman, dan Arjuno terlihat jelas bagaikan benteng alami yang melindungi Malang di sisi barat. Sementara deretan Gunung Bromo dan Semeru terlihat di sisi timur gedung dengan samar-samar.
Setelah mengambil Ijazah ditemani kawan, saya berkeliling kampus dengan motor Supra kebanggaan saya. Masih terlihat banyak mahasiswa duduk-duduk di bangku sepanjang lorong gedung teknik.
Tempat itu memang menjadi favorit mahasiswa untuk mengerjakan tugas karena fasilitasnya mendukung. Wifi lancar, ada colokan, meja dan kursi yang banyak, serta tempat yang teduh.
Kami sering ngumpul di tempat itu dengan niat awal nugas. Tapi begitu kumpul, kegiatan berubah menjadi main Uno sampai larut malam. Bisa dibilang kegiatan kami 30% nugas, 70% main Uno.
Baca halaman selanjutnya: Sangat mudah mencintai dan merindukan Kota Malang.