Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Orang ketika Makan Nasi Padang

Kenia Intan oleh Kenia Intan
27 September 2024
A A
5 Kesalahan ketika Makan Nasi Padang yang Sering Dilakukan Orang Mojok.co

5 Kesalahan ketika Makan Nasi Padang yang Sering Dilakukan Orang (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Nasi Padang makanan yang cocok hampir di lidah siapa saja. Tidak mengherankan kalau warung makan Padang  ini hampir tersebar di seluruh daerah di Indonesia. Teman saya menjadi salah satu penggemar berat makanan yang satu ini. Sebenarnya tidak hanya nasi Padang, dia suka semua kuliner olahan orang Minang itu. 

Sebagai penggemar berat nasi Padang, teman saya punya aturan-aturan tidak tertulis ketika makan kuliner yang satu itu.  Konon katanya, aturan ini juga diamini oleh penggemar lain. Entah hal ini benar atau tidak, tapi saya rasa, poin-poin yang disampaikan oleh kawan saya ini memang benar adanya.  

#1 Makan nasi Padang dengan lauk dipisah-pisah

Makan nasi Padang dengan lauk terpisah adalah kesalahan besar. Hakikatnya, kenikmatan kuliner ada pada percampuran antara nasi kuah dan lauk pauknya. Nggak heran kalau beberapa waktu lalu ada video viral di media sosial karena seseorang memakan lauk pauknya dengan cara dipisah ala Korea. 

Video tersebut dibanjiri berbagai komentar. Salah satunya, ada yang menuduh orang dalam video psikopat karena memakan dengan cara seperti itu. Memang, itu hanya bercandaan saja, tapi komentar itu menandakan kalau makan nasi Padang dengan lauk dipisah adalah sebuah kesalahan besar.  

#2 Makan menggunakan sendok dan garpu

Selain percampuran antara nasi, lauk pauk, dan kuah. Kuliner ini terasa lebih nikmat kalau dimakan menggunakan tangan. Sensasi nasi yang lengket-lengket pada jari kalian bisa menambah kenikmatan makanan. Begitu pula dengan aroma rempah khas yang tertinggal di jari bisa menambah kenikmatan ketika melahap nasi Padang. 

Sensasi semacam itu jelas tidak akan didapat ketika seseorang memakan menggunakan sendok dan garpu. Dengan kata lain, kenikmatan makan nasi Padang juga bisa berkurang.

#3 Tidak pakai sambal hijau

Sambal hijau adalah salah satu ciri khas masakan Padang. Sambal hijau yang pedasnya tidak terlalu tajam menambah kenikmatan lauk pauk dan sayur mayur yang rasanya kaya rempah. 

Sekalipun kalian tidak suka pedas seperti saya, saya sarankan setidaknya sekali dalam hidup harus tetap menjajal nasi Padang menggunakan sambal hijau. Saya jamin kalian tidak akan menyesal menambahkan sambal hijau sekalipun nggak suka pedas. Kehadirannya benar-benar memperkaya rasa. 

Baca Juga:

4 Alasan Makan Nasi Padang Lebih Masuk Akal daripada Makan di Angkringan  

5 Kuliner Madura selain Sate yang Layak Dikenal Lebih Banyak Orang

#4 Lauknya rendang biar nendang

Sebenarnya ini bukan kesalahan sih, hanya saran saja. Sebaiknya kalian memilih lauk pauk yang sangat khas Padang. Saya sempat kena marah teman saya karena memesan ayam goreng di rumah makan Padang. Lebih baik memesan olahan kuliner khas Padang ketika mampir ke warung Padang seperti rendang, ayam pop, gulai tambusu.  

#5 Tidak menghabiskan nasi Padang

Sebenarnya ini berlaku untuk segala kondisi sih, tidak hanya ketika makan nasi Padang. Namun, teman saya benar-benar menekankan hal ini mengingat porsi nasi Padang sangat banyak. Itu mengapa, kalian harus tahu porsi masing-masing sebelum menyantap nasi Padang. Apabila nasi yang disediakan terlalu besar atau banyak, lebih baik dikurangi terlebih dahulu. Selain itu, kalian perlu lebih mindful ketika memilih lauk pauk. 

Di atas beberapa kesalahan yang biasa dilakukan orang-orang ketika makan kuliner yang satu ini? Menurut kalian, apakah ada kesalahan lain yang biasa dilakukan orang?


Penulis: Kenia Intan
Editor: Kenia Intan

BACA JUGA 5 Menu Red Flag dari Rumah Makan Padang. Jangan Pernah Beli Menu Ini, Mending Makan Nasi Pakai Garam!

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 27 September 2024 oleh

Tags: KulinerminangNasi Padangpadang
Kenia Intan

Kenia Intan

ArtikelTerkait

Pertama Kali Mencicipi Swike: Makanan Berbahan Dasar Kodok yang Terlihat Menjijikan, tapi Bikin Ketagihan Mojok.co

Pertama Kali Mencicipi Swike: Makanan Berbahan Dasar Kodok yang Terlihat Menjijikan, tapi Bikin Ketagihan 

23 Desember 2025
nasi sudah jadi bubur mojok

Ketika Nasi Telah Jadi Bubur, Jadikan Istimewa!

31 Oktober 2020
Di Madura, Lebih Mudah Menemukan Jalan Rusak Ketimbang Penjual Sate Madura terminal mojok.co

Di Madura, Lebih Mudah Menemukan Jalan Rusak ketimbang Penjual Sate Madura

15 Desember 2020
Dari Semua Cemilan, Kenapa Hanya Rengginang yang Jadi Isi Kaleng Khong Guan? toples khong guan meme khong guan terminal mojok.co

Dari Semua Cemilan, Kenapa Hanya Rengginang yang Jadi Isi Kaleng Khong Guan?

6 Januari 2021
Warteg Semakin Mahal, Wajar jika Kalah Saing dengan Warung Nasi Padang Murah warteg kharisma bahari

Warteg Semakin Mahal, Wajar jika Kalah Saing dengan Warung Nasi Padang Murah

15 Juni 2024
Tanjakan Sitinjau Lauik, Tanjakan Ekstrem yang Jadi Mimpi Buruk Pengendara di Kota Padang

Tanjakan Sitinjau Lauik, Tanjakan Ekstrem yang Jadi Mimpi Buruk Pengendara di Kota Padang

3 Juli 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

7 Lagu Bahasa Inggris Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia (Unsplash)

7 Lagu Bahasa Inggris yang Mewakili Jeritan Hati Dosen di Indonesia

16 Januari 2026
Jalan Kedung Cowek Surabaya: Jalur Mulus yang Isinya Pengendara dengan Etika Minus

Jalan Kedung Cowek Surabaya: Jalur Mulus yang Isinya Pengendara dengan Etika Minus

15 Januari 2026
Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

Panduan Etika di Grup WhatsApp Wali Murid agar Tidak Dianggap Emak-emak Norak dan Dibenci Admin Sekolah

16 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026
Angka Pengangguran di Karawang Tinggi dan Menjadi ironi Industri (Unsplash) Malang

Warga Karawang Terlihat Santai dan Makmur karena UMK Sultan, padahal Sedang Berdarah-darah Dihajar Calo Pabrik dan Bank Emok

12 Januari 2026
Jogja Kombinasi Bunuh Diri Upah Rendah dan Kesepian

Beratnya Merantau di Jogja karena Harus Berjuang Melawan Gaji Rendah dan Rasa Kesepian

11 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.