Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Pojok Tubir

Juragan99 dan Tas Hermes: Standar Romantis kok Harus Mahal?

Dyan Arfiana Ayu Puspita oleh Dyan Arfiana Ayu Puspita
11 Oktober 2021
A A
Share on FacebookShare on Twitter

Kalian tahu grup band Jamrud? Dalam salah satu lagunya yang berjudul Selamat Ulang Tahun, Jamrud mendefinisikan hadiah buat kekasih di hari ulang tahun dengan kado berupa jam, cincin, seikat bunga, puisi, dan kalung hati.

Andai lagu itu dibuat pada masa sekarang ini, mungkin Jamrud tidak perlu repot-repot menyebutkan 5 benda tadi. Cukup satu saja: Tas Hermes. Biar apa? Biar dibilang romantis.

Iya, bener. Ternyata, masih ada saja loh orang yang mengukur keromantisan seseorang lewat nominal harga suatu benda. Postingan @areajulid di Twitter, misalnya. Itu, loh, postingan yang menanggapi soal kado tas Hermes termahal di Indonesia yang diberikan Juragan99 ke istrinya. Dibilang romantis banget nggak ada obat pula.

Aih-aih… Siapa pun admin yang menulis postingan tersebut, pasti kalau dikasih kado dompet “cuma” seharga 60-ribuan bakal bilang, “Nggak romantis amat. Ini nggak sekalian sama isinya?” Duh.

Memang, sih, tidak ada ukuran baku untuk mengukur romantisme seseorang. Tapi, kalau melihat romantisme dari harga suatu barang, ngasih tas branded dibilang romantis, giliran ngasih dompet Rp60 ribu dibilang nggak modal, yaaa… nggak mashook juga!

Padahal, bisa saja kado tas hermes termahal di Indonesia yang diberikan oleh Juragan99 itu, terasa biasa banget buat si nyonya. Nggak ada romantis-romantisnya, blas. Lha wong dari ujung kaki sampai ujung kepala dia sudah biasa pakai yang branded-branded, og. Emangnya kita? Yang kalau dapat tas besek unyu dari selametan aja udah bahagia banget?

Balik lagi soal mengukur romantisme yang kerap diidentikkan dengan harga suatu benda. Kalian, terutama yang masih mengukur romantisme dari segi materi, masih ingat tidak dengan salah satu adegan di film Dilan? Tepatnya saat Dilan memberi kado TTS yang telah terjawab untuk Milea.

Kata Dilan, dia sengaja menjawab semua pertanyaan yang ada di TTS karena dia tidak mau Milea sampai pusing memikirkan jawaban. Nah, sekarang, coba flashback. Bagaimana perasaan kalian saat menyaksikan adegan tersebut? Senyum-senyum sendiri, kan? Seketika merasa, ya ampun, mau dong cowok kek Dilan! Romantis beutt~
Hahaha…

Baca Juga:

4 Dosa yang Diam-diam Dilakukan Orang Saat Tukar Kado

6 Rekomendasi PO Bus Rute Malang-Jakarta, dari Anti Lapar sampai Super Nyaman!

Dibandingkan tas Hermes, harga TTS tentu jauh di bawahnya. Seharusnya, memberikan TTS sebagai hadiah tidak masuk kriteria romantis, jika patokan romantisme itu adalah nilai suatu barang. Tapi buktinya, kita tetap merasa bahwa adegan TTS di film Dilan adalah sesuatu yang romantis, kan? See?

Jadi, kenapa Dilan yang memberi TTS murahan ke Milea bisa disebut romantis, sedangkan pasangan kita yang “cuma” membelikan dompet 60 ribuan dibilang nggak modal?

Barangkali, hatilah jawabannya. Ketika si pemberi memberi dengan hati, kemudian si penerima menerimanya dengan hati pula, tak peduli sesederhana apa pun hadiah tersebut, tetap akan terasa romantis. Begitu pula sebaliknya. Hadiah semahal apa pun kalau nggak pakai hati, semata-mata demi tujuan konten (misalnya), ya nggak bakal terasa romantis oleh si penerima. Palingan, ya, akun @areajulid dan beberapa netizen doang yang puja-puji romantis.

Sementara si penerima? Bisa saja enek. Konten lagi, Bang? Gitu. Lalu si penerima hadiah auto teringat dengan pemandangan yang kala itu tak sengaja terlihat dari balik jendela mobil mewahnya. Dua sejoli berboncengan sepeda, yang meski tidak bisa menghindar dari sorot panas matahari, tapi entah kenapa, senyum keduanya terasa begitu bahagia. Romantis.

Eh, tapi jangan langsung narik kesimpulan kalau saya nuduh Juragan99 ini ngasih tas Hermes demi konten, loh, ya… Itu kan, misalnya. Aslinya, ya… Nggak. Nggak tau, maksudnya. Kan, hati orang siapa yang tau~

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 11 Oktober 2021 oleh

Tags: Juragan99kadoTas HermesTas Mahal
Dyan Arfiana Ayu Puspita

Dyan Arfiana Ayu Puspita

Alumnus Universitas Terbuka yang bekerja sebagai guru SMK di Tegal. Menulis, teater, dan public speaking adalah dunianya.

ArtikelTerkait

Kado Sidang Skripsi: Tradisi atau Sekadar Gengsi?

Kado Sidang Skripsi: Tradisi atau Sekadar Gengsi?

16 Desember 2022
Tips Anti Baper Saat Hari Ulang Tahun Tiba terminal mojok.co

Tips Anti Baper Saat Hari Ulang Tahun Tiba

14 November 2020
7 Ide Kado Ultah buat Cowok yang Berulang Tahun di Bulan Desember Terminal Mojok

7 Ide Kado Ultah buat Cowok yang Berulang Tahun di Bulan Desember

8 Desember 2022
Sleeper Bus Juragan 99 Trayek Malang Jakarta, Bus "Angkuh" yang Bikin KA Eksekutif Jadi Nggak Worth It bus malang-jakarta kereta api eksekutif

6 Rekomendasi PO Bus Rute Malang-Jakarta, dari Anti Lapar sampai Super Nyaman!

9 Agustus 2024
Kado Sidang Skripsi: Tradisi atau Sekadar Gengsi?

Buket Balon, Hadiah Sidang Skripsi Paling Nggak Bermanfaat

2 Agustus 2023
kompor gas kulkas kado terbaik paling cocok untuk pernikahan hadiah uang mojok.co

Berhenti Sok Tahu dengan Memilih Ngasih Kado Barang ketimbang Uang

18 Mei 2020
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jalan Dayeuhkolot Bandung- Wujud Ruwetnya Jalanan Bandung (Unsplash)

Jalan Dayeuhkolot Bandung: Jalan Raya Paling Menyebalkan di Bandung. Kalau Hujan Banjir, kalau Kemarau Panas dan Macet

17 Januari 2026
Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

Perkampungan Pinggir Kali Code Jogja Nggak Sekumuh yang Dibayangkan Orang-orang meski Nggak Rapi

14 Januari 2026
4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

16 Januari 2026
Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

Bukan Malang, Pengendara dengan Refleks Terbaik Itu Ada di Banyuwangi. Tak Hanya Jalanan Berlubang, Truk Tambang pun Dilawan

15 Januari 2026
Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

14 Januari 2026
Meski Bangkalan Madura Mulai Berbenah, Pemandangan Jalan Rayanya Membuktikan kalau Warganya Dipenuhi Masalah

Meski Bangkalan Madura Mulai Berbenah, Pemandangan Jalan Rayanya Membuktikan kalau Warganya Dipenuhi Masalah

17 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.