Garis Keturunan Adalah Anugerah dan Kita Semua Harus Memanfaatkannya

Garis Keturunan Adalah Anugerah dan Kita Semua Harus Memanfaatkannya

Senang sekali saya melihat senyum pemuda-pemudi yang diangkat menjadi staf khusus presiden. Pengangkatan tersebut tampak sebagai langkah yang tepat guna memenuhi janji Pak Jokowi sendiri yang sebelumnya ingin punya orang-orang milenial di periode keduanya ini. Walau di jajaran menteri tidak banyak, pengangkatan muda-mudi menjadi staf khusus presiden seolah menjadi jawaban presiden sendiri tentang niatnya yang jauh-jauh hari itu.

Saya sebenarnya suka-suka saja melihat anak-anak muda yang belakangan ini semakin mencolok dan terlihat cukup berprestasi. Bayangkan, di usia 23 tahun Putri Tanjung sudah berhasil menyentuh jabatan staf khusus presiden. Ini bukan jabatan yang bisa didapat jika kerjaannya hanya rebahan dan nonton Youtube dari pagi sampai subuh. Sebelum itu sempat ada berita tentang DPR termuda, seorang cewek bernama Hillary Lasut, usia 23 dan sudah jadi DPR. Tentu jadi DPR tidak mudah, apalagi di usia yang masih muda.

Setelah itu ada lagi berita soal rektor termuda. Wow. Apalagi ditambah dengan programnya yang luar biasa aduhai. Skripsi tidak menjadi patokan kelulusan di kampusnya. Ya ampun, keren sekali. Lagi-lagi seorang perempuan, namanya Risa Santoso, usia 27 dan sudah jadi rektor. Sungguh mantap sekali.

Belakangan ini para pemuda banyak sekali muncul tidak dengan berita soal ngelem, hamil duluan, atau tawuran. Tapi dengan berita-berita yang membanggakan. Jadi staf khusus presiden, jadi DPR hingga jadi rektor. Dari gambaran tersebut mungkin kita boleh opitimis, masa depan bangsa Indonesia terlihat begitu bercahaya.

Namun yang namanya manusia, ada saja yang suka nyinyir soal mereka para pemuda-pemudi yang hebat-hebat itu. Di timeline Twitter saya, ada saja muncul berita hingga cuitan soal latar belakang mbak-mbak yang jadi staf khusus presiden, DPR termuda, dan rektor. Katanya mereka adalah anak-anak orang kaya. Ya terus? Saya mempertanyakan di mana masalahnya jika mereka anak-anak orang kaya dan mereka berprestasi. Tidak ada yang patut dipersalahkan.

Saya jadi aneh sendiri ketika melihat mereka yang mengungkit-ungkit latar belakang dan keturunan para pemuda-pemudi berprestasi belakangan ini. Ada yang bilang bahwa garis keturunan punya kekuatan dan andil. Ada yang bilang itu kerja keras bapaknya. Hingga ada yang bilang mereka tidak ada apa-apanya jika tidak punya garis keturunan yang baik. Wah, ngeri juga saya melihat cuitan-cuitan seperti itu di Twitter. Kejulidan memang selalu ada di segala sisi kehidupan.

Padahal Putri Tanjung, Risa Santoso, atau Hillary Lasut sebelumnya juga tidak tahu kalau mereka bakal dilahirkan di keluarga yang tak biasa. Mana bisa kita menyalahkan takdir yang bernama garis keturunan. Itu adalah anugerah dari yang Maha Kuasa. Dan sebaik-baiknya anugerah adalah yang dimanfaatkan. Saya yakin mereka yang suka nyinyir soal garis keturunan adalah mereka yang tidak puas dengan kehidupannya dan selalu berandai-andai untuk dilahirkan jadi anaknya Chairul Tanjung.

Jangan terlalu ribet menanggapi fenomena anak muda berprestasi dari kalangan borjuis. Mereka sebenarnya sudah tepat, memanfaatkan garis keturunan untuk mencapai impian-impian mereka. Jika saya jadi mereka pun saya pasti akan memanfaatkannya sebaik mungkin. Saya akan buka bisnis, sekolah di luar negeri, bikin ini dan bikin itu. Ketika saya sudah sukses, saya tinggal bilang, ini adalah hasil usaha saya sendiri. Selesai.

Punya garis keturunan yang baik pun sering menjadi sebuah peluang untuk meningkatkan nilai tawar kepada orang lain. Umumnya ketika berbincang dengan orang lain dan ditanyakan siapa orang tuamu, jika kamu punya garis keturunan yang baik maka kamu akan dengan lantang menjawab, Ibu saya si A dan Bapak saya si B. Dan semua orang terkesiap. Itu juga harus dimanfaatkan. Ingat, itu adalah anugerah.

Jadi tidak perlu kita mengungkit-ungkit garis keturunan para pemuda yang berhasil membanggakan orang tuanya itu. Kita harus menyadari, garis keturunan itu adalah takdir dan takdir sulit dimodifikasi. Kecuali kamu sadar bahwa dalam hidup ada yang namanya berjuang sekuat tenaga. Kamu sadar bahwa kamu adalah pemuda yang punya garis keturunan yang tidak sehebat klan Senju atau klan Uchiha. Dan satu-satunya solusimu ketika merasa iri dengan Putri Tanjung, Risa Santoso, atau Hillary Lasut tentu adalah dengan kerja keras dan berjuang tanpa henti. Iya, kan? Masa bisa terlahir kembali jadi anaknya Chairul Tanjung?

BACA JUGA Cerita Soal Privilege dan Pilihan Hidup atau tulisan M. Farid Hermawan lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version