Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kampus

Enaknya Jadi Mahasiswa UNEJ di Tengah Pandemi

Mohammad Hidayatullah oleh Mohammad Hidayatullah
29 April 2020
A A
Bersyukurlah Jadi Maba Universitas Jember, Biaya Hidup Murah dan Wisatanya Banyak unej maba ospek madura jawa terminal mojok.co

Bersyukurlah Jadi Maba Universitas Jember, Biaya Hidup Murah dan Wisatanya Banyak unej maba ospek madura jawa terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Tidak bisa dimungkiri bahwa setiap mahasiswa menginginkan fasilitas terbaik dari universitas mereka di tengah gencar-gencarnya kuliah online seperti saat ini. Sebagai kampus terbaik di urutan sebelas versi Webometrics tentunya UNEJ tidak akan mengecewakan mahasiswanya.

Emang sumbangsih apa yang sudah di lakukan UNEJ? Banyak bangett, saking banyaknya mungkin sampai membuat mahasiswa di Universitas lain kegerahan membaca ini.

Pertama, Memberi tunjangan kuota internet sebesar 50 ribu

Karena kuliah online merajalela, pastinya bakal menguras kuota internet. Ini pasti jadi masalah khususnya buat sobat Missquen yang kalo lagi nongkrong aja minta tethering hotspot.

di UNEJ, SK Subsidi Dana Bantuan turun tanggal 2 April. Isinya memberikan bantuan paket data sebesar 50 ribu, kemudian, tanggal 8 April diubah dalam bentuk uang yang akan ditransfer ke rekening masing-masing mahasiswa UNEJ, jadi harus daftar lagi untuk nyantumin nomer rekening.

Lah kok Labil? Wuhh, bukan labil itu mas bro, UNEJ kampus penuh perhitungan dan mengkaji hingga matang, meskipun hasilnya gosong. Walaupun nominalnya tidak sebesar kampus-kampus lain dan sangat kurang jika ingin ditukarkan dengan paket data unlimited sebulan, setidaknya sudah cukup meringankan beban hidup mahasiswanya.

Apakah sudah cair? Yaaa nggak dong, sebagai Universitas penyandang predikat kampus terbaik dalam hal pengelolaan keuangan se-Indonesia , butuh waktu lama, untuk melakukan akumulasi data mahasiswa yang kurang lebih sebanyak 19 ribu orang, penuh perhitungan bukan?

Artinya UNEJ masih sempat-sempatnya, memberikan pelatihan khusus Kesabaran bagi mahasiswanya. Patut diacungi pentol, eh jempol.

Kedua, membatasi pemberian tugas kuliah

Sebagai kampus kebangsaan, yang sangat masif melakukan pembangunan, UNEJ juga sudah mengeluarkan Surat Edaran yang isinya tuntunan dan panduan dosen agar memberi tugas yang Proporsional. Kurang baik apalagi kampus UNEJ? Mereka tidak ingin mahasiswanya stress saat menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan.

Baca Juga:

6 Alasan Jatinangor Selalu Berhasil Bikin Kangen walau Punya Banyak Kekurangan 

Jurusan Ekonomi Pembangunan Menyadarkan Saya kalau Kemiskinan Itu Bukan Sekadar Orang yang Tidak Punya Uang

Berhubung dosen-dosen nya ingin mencerdaskan para mahasiswanya, dan terkait hasrat menjadikan mereka sosok intelektual yang sejati, maka tugas yang konon katanya harus lebih manusiawi malah dibikin berapi-api, mati satu tumbuh seribu dan terus bermutasi.

Mungkin, tugas yang banyak merupakan representasi dari empati dosen kepada mahasiswa. Tidak masalah, mengingat kewajiban kita sebagai mahasiswa, kewajiban terpenuhi, hak pun juga harus terpenuhi. Toh ini juga demi kebaikan bersama, iyaa gak?

Lagian selama puasa, kalo gak ngerjain tugas kamu mau ngapain? Tidur? ya mending ngerjain tugas dari dosen lah. Inget, belajar itu juga termasuk ibadah, Kerjakan aja tugas-tugas yang dilimpahkan oleh dosen, meskipun melampaui batas kemampuan kamu, tapi kan Allah tidak memberi ujian melebihi kemampuan kita? Itu Allah, inimah dosen.

Ketiga, memperketat regulasi absensi

Tentu, UNEJ ingin mahasiswa nya sudah stand by di rumah sebelum azan Maghrib atau bahkan tidak terlambat untuk santap sahur, karena label displin, harus melekat pada mahasiswa. Mengatasi permasalahan tersebut, UNEJ hadir dengan memperketat proses absensi online, mahasiswa hanya diberi waktu 30 menit untuk submit present, lebih dari itu yaa Alfatiha aja siapa tau masih bisa diperbaiki.

Memang, kalo kampus terbaik nomer sebelas itu nggak bakal mengecewakan. Walau realitanya saat kita mau absen ternyata dosen belum membuat portal submit presensi, setidaknya kita sudah siap sedia, dan kembali ke awal tadi, melatih kesabaran. Huhu

Dosen kan banyak kesibukan jadi kita sebagai mahasiswa harus paham dengan kondisinya. Yang salah ya tetap mahasiswanya, salah siapa nggak ngingetin dosen.

Dosen itu sudah cukup baik, saat kamu alfa, kamu menghubungi dosen supaya diperbaiki, setidaknya menjadi Izin atau Hadir. Perkara, dosen melemparkan masalah itu ke operator prodi, dan tim operator prodi angkat tangan kemudian melemparkannya lagi ke dosen—dan ujung-ujungnya tetep Alfa, ya syukuri aja. Setidaknya dosen sudah berbuat baik untuk kita. Baik dari mananya? Terealiasasi atau tidak itu urusan belakangan, yang penting dijanjiin dulu.Intinya semua harus di syukuri, “Syukurin loo!!”

Sumber Gambar: Website Resmi Universitas Jember

BACA JUGA Kabar Kenaikan UKT dan PHP Kemenag Adalah Cara Kampus Menempa Kesolehan Anak UIN atau tulisan Mohammad Hidayatullah lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 15 Juni 2022 oleh

Tags: Mahasiswamahasiswa UNEJUNEJ
Mohammad Hidayatullah

Mohammad Hidayatullah

Mahasiswa kupu-kupu yang menganut kebebasan bergerak.

ArtikelTerkait

agribisnis menthek kafe tengah sawah KKN wabah corona pemandangan pagi sawah mojok

KKN, Walau Banyak Nggak Enaknya, Sisi Positifnya Juga Banyak

11 Mei 2020
Dosen Munafik Berhenti Belajar, Tapi Sok Paling Tahu (Unsplash)

Dosen Munafik Maksa Mahasiswa Baca Jurnal Biar Skripsi Makin Canggih, tapi Dia Sendiri Nggak Pernah Baca Jurnal Lagi Sejak Lulus S2

18 Oktober 2025
4 Hal Sepele yang Sebaiknya Dihindari Mahasiswa Unpad Mojok.co

4 Hal Sepele yang Sebaiknya Dihindari Mahasiswa Unpad

11 Juni 2024
4 Hal Jadi Mahasiswa UNY Itu Nggak Enak terminal mojok.co

4 Hal Jadi Mahasiswa UNY Itu Nggak Enak

10 Desember 2021
reformasidokorupsi polisi gembosi lemahkan mahasiswa pelajar video pengakuan kantor polisi polda metro jaya demonstrasi aksi mojok

Polisi Libatkan Orang Tua untuk Gembosi Gerakan Mahasiswa/Pelajar #ReformasiDikorupsi

28 April 2020
Mahasiswa Jurusan Sosiologi Nggak Perlu Iri dengan Jurusan Filsafat yang Kerennya Hanya Sesaat Mojok.co

Mahasiswa Jurusan Sosiologi Nggak Perlu Iri dengan Jurusan Filsafat yang Peluang Kerjanya Sempit

30 April 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal Mojok.co

7 Kebiasaan Orang Kebumen yang Terlihat Aneh bagi Pendatang, tapi Normal bagi Warga Lokal

6 Januari 2026
Begini Rasanya Dapat Dosen Pembimbing Skripsi Seorang Dekan Fakultas Mojok.co

Begini Rasanya Dapat Dosen Pembimbing Skripsi Seorang Dekan Fakultas, Semuanya Jadi Lebih Lancar

7 Januari 2026
Pemasangan Lampu Merah di Persimpangan Purawisata Jogja itu Keputusan Konyol, Alih-alih Lancar, Malah Makin Macet!

Pemasangan Lampu Merah di Persimpangan Purawisata Jogja itu Keputusan Konyol, Alih-alih Lancar, Malah Makin Macet!

6 Januari 2026
Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran Mojok.co

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran

6 Januari 2026
3 Hal di Karawang yang Membuat Pendatang seperti Saya Betah Mojok.co

3 Hal di Karawang yang Membuat Pendatang seperti Saya Betah

9 Januari 2026
Laweyan, Kecamatan Bersahaja di Kota Solo yang Nggak Mau Kalah sama Banjarsari dan Pasar Kliwon

Laweyan, Kecamatan Bersahaja di Kota Solo yang Nggak Mau Kalah sama Banjarsari dan Pasar Kliwon

8 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Saya Memutuskan Kuliah di Jogja Bukan Hanya untuk Cari Ilmu, tapi Juga Lari dari Rumah
  • 5 Tahun Tinggal di Kos-kosan Horor Jogja: Gajiku Lebih “Satanis” dari Tempat Tinggalku
  • Lulusan S2 Jogja Ogah Menerima Tawaran Jadi Dosen, Mending Ngajar Anak SD di Surabaya: Gambaran Busuk Dunia Pendidikan Indonesia
  • Jalan Pantura Rembang di Musim Hujan adalah Petaka bagi Pengendara Motor, Keselamatan Terancam dari Banyak Sisi
  • Kisah Wisudawan Terbaik ITB, Berhasil Selesaikan Kuliah S2 dari Ketertarikan Menyusuri Kampung Tua di Pulau Jawa
  • Mens Rea, Pandji Pragiwaksono sebagai Anak Abah, dan Bahaya Logika Fanatisme

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.