Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

Bahasa Sunda Sehari-hari untuk Orang Non-Sunda Supaya Lebih Nyunda

Rahadian oleh Rahadian
5 Februari 2021
A A
Bahasa Sunda Sehari-hari untuk Orang non Sunda Supaya Lebih Nyunda terminal mojok.co

Bahasa Sunda Sehari-hari untuk Orang non Sunda Supaya Lebih Nyunda terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Selain ditempati oleh orang Sunda itu sendiri, Jawa Barat pun ditempati oleh orang non-Sunda. Bagi orang-orang non-Sunda, supaya lebih akrab dan lebih dekat dengan masyarakat setempat, mau nggak mau harus belajar bahasa Sunda. Jadi, ibarat pepatah di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung.

Nah, kalau kamu orang non-Sunda dan belum bisa berbicara bahasa Sunda, kamu bisa menggunakan kata-kata berikut supaya lebih akrab dan dekat dengan masyarakat setempat. Nah, apa saja kata-kata itu?

#1 Sabaraha

Dalam kehidupan sehari-hari, manusia nggak bisa lepas dari transaksi jual beli. Jadi, supaya orang non-Sunda lebih nyunda di Tanah Pasundan, bisa menggunakan kata tanya “sabaraha” untuk menanyakan berapa harga barang yang akan dibeli.

Ambil contoh, kita sedang berbelanja di warung kelontong milik warga setempat. Kita ingin membeli rokok. Kita bisa bertanya seperti ini, “Sabaraha, Pak? Harga rokok yang ini? Kalau rokok yang itu sabaraha, Pak?” Kalau barang yang dibeli ada banyak, bisa menggunakan kata, “Sabaraha sadayana?” Sadayana artinya semuanya.

#2 Sumuhun

Dalam kehidupan sehari-hari, kita pun sering dihadapkan berbagai pertanyaan yang membutuhkan jawaban “iya”. Nah, supaya jawabannya pertanyaan tersebut lebih nyunda, bisa menggunakan kata, “sumuhun” atau biasa diringkas menjadi, “Muhun”. Ambil contoh, seorang ibu-ibu warga setempat bertanya, “Pak, asalnya dari Lampung, ya?” Kita bisa menjawabnya, “Sumuhun Bu, Saya dari Lampung.”

#3 Sampurasun

“Sampurasun” adalah kata untuk menyampaikan salam. Kalau bahasa Korea punya kata, “Annyeonghaseyo”, bahasa Sunda nggak mau kalah. Bahasa Sunda punya kata “sampurasun”. Balasan untuk kata ini, yaitu “rampes.” Mengenai apa makna yang terkandung dalam kata “sampurasun” dan mengapa balasannya yaitu “rampes” akan saya bahas dalam tulisan yang berbeda.

Kata ini biasanya digunakan saat acara formal seperti acara pernikahan. Namun, ada juga segelintir masyarakat yang menggunakan kata ini untuk menyampaikan salam. Nah, supaya kamu sebagai orang non-Sunda lebih nyunda, nggak ada salahnya kamu mengucapkan “sampurasun” untuk menyampaikan salam ke warga setempat.

#4 Teh

“Teh” yang dimaksud bukan sejenis minuman, tapi merupakan kata berbahasa Sunda. Dalam bahasa Indonesia, artinya “tuh”. Nah, kata “tuh” itu terdengar kasar. Oleh karena itu, nggak cocok digunakan kepada orang yang lebih tua atau saat situasi formal. Namun, kata “teh”, yang merupakan kata bahasa Sunda, bisa digunakan untuk kepada orang yang lebih tua atau saat situasi formal. Bisa juga digunakan agar pembicaraan menjadi lebih sopan.

Baca Juga:

Dilema Warga Brebes Perbatasan: Ngaku Sunda Muka Tak Mendukung, Ngaku Jawa Susah karena Nggak Bisa Bahasa Jawa

Privilege Jadi Orang Cirebon yang Tidak Dimiliki Daerah Lain, Bisa Jadi Bunglon!

Kamu bisa menggunakan kata “teh” untuk bertanya hal yang benar-benar ingin kamu ketahui dari orang lain. Misalnya, “Bapak, teh, kerja di Telkom?” atau “Ibu, teh, sekarang tinggal di Sumedang?”

Kamu bisa juga menggunakan kata “teh”, untuk menyatakan hal yang benar-benar penting untuk orang lain ketahui. Misalnya, saat akan Idul Fitri, kamu akan pulang kampung. Lalu, kamu meminta satpam agar menjaga rumah kamu baik-baik. Kamu bisa berkata seperti ini, “Saya teh akan pulang kampung ke Lampung, jadi rumah saya tolong dijaga baik-baik.”

#5 Punten, Mangga, Nuhun, Sami-Sami, Kumaha Damang

Dibandingkan kata-kata sebelumnya, kelima kata tersebut jauh lebih dikenal masyarakat non-Sunda. “Punten” biasa digunakan untuk memohon permisi. Balasannya yaitu, “Mangga”. “Nuhun” artinya terima kasih. Balasannya yaitu, “Sami-sami” artinya sama-sama. “Kumaha damang,” yang artinya, “Bagaimana Sehat?” digunakan untuk menanyakan kabar. Balasannya yaitu “damang” yang artinya sehat.

Itulah, kata-kata bahasa Sunda sehari-hari yang berguna untuk orang non-Sunda supaya lebih nyunda. Selama kamu masih dalam tahap belajar bahasa Sunda, kata-kata tersebut bisa digunakan supaya lebih akrab dan lebih dekat dengan masyarakat setempat.

BACA JUGA Penggunaan Bahasa Sunda ‘Punten’ untuk Minta Maaf dan tulisan Rahadian lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 7 Januari 2022 oleh

Tags: Bahasa SundaOrang non Sunda
Rahadian

Rahadian

Sarjana Hubungan Internasional yang gemar menulis, bermain musik, dan coding.

ArtikelTerkait

Ilustrasi Cilacap Barat Daerah Unik Tanpa Identitas yang Jelas (Unsplash) tki #kaburajadulu

Keunikan Cilacap Barat yang Bikin Bingung Warganya Sendiri karena Masuk Wilayah Ngapak, tapi Dianggap Sunda Juga Bisa

18 Januari 2024
10 Kosakata Bahasa Sunda yang Sebenarnya Kasar, tapi Nggak Disadari Banyak Orang Mojok.co

10 Kosakata Bahasa Sunda yang Sebenarnya Kasar, tapi Nggak Disadari Banyak Orang

4 Juni 2024
Ngadulag_ Tradisi orang Sunda yang Sebaiknya Dihilangkan pada Saat Sahur terminal mojok

Bikin Resah Warga seperti Saya, Mending Tradisi Sunda ‘Ngadulag’ Dihilangkan Saja!

26 April 2021
Penggunaan Umpatan “Anjing” Berdasarkan Tingkatan Emosi dalam Percakapan Bahasa Sunda Sehari-hari

Penggunaan Umpatan “Anjing” Berdasarkan Tingkatan Emosi dalam Percakapan Bahasa Sunda Sehari-hari

4 Desember 2023
panggilan pria bahasa sunda

Panggilan Pria Berdasarkan Usia dalam Bahasa Sunda

20 November 2021
Panduan Menggunakan Kata “Iya” dalam Bahasa Sunda dari yang Halus hingga Kasar

Panduan Menggunakan Kata “Iya” dalam Bahasa Sunda dari yang Halus hingga Kasar

24 Juli 2025
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

Fisioterapis, Profesi Menjanjikan dan Krusial di Tengah Masyarakat yang Sedang Begitu Gila Olahraga

18 Januari 2026
Organisasi Mahasiswa Ekstra Kampus: Teriak Melawan Penindasan di Luar, tapi Seniornya Jadi Aktor Penindas Paling Kejam organisasi mahasiswa eksternal organisasi kampus

Fenomena Alumni Abadi di Organisasi Kampus: Sarjana Pengangguran yang Hobi Mengintervensi Junior demi Merawat Ego yang Remuk di Dunia Kerja

18 Januari 2026
Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

15 Januari 2026
Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda Mojok.co

Kelurahan Batununggal dan Kecamatan Batununggal: Nama Mirip dan Sama-sama di Bandung, tapi Takdirnya Berbeda

15 Januari 2026
5 Hal yang Baru Terasa Mahal Setelah Menikah, Bikin Syok  Mojok.co

5 Hal yang Baru Terasa Mahal Setelah Menikah, Bikin Syok 

18 Januari 2026
Sragen Daerah yang Cuma Dilewati, Tak Pernah Jadi Tujuan Orang karena Tidak Punya Apa-apa

Sragen Daerah yang Cuma Dilewati, Tak Pernah Jadi Tujuan Orang karena Tidak Punya Apa-apa

20 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Sebaiknya Memang Jangan Beli Rumah Subsidi, sebab Kamu Akan Rugi Berkali-kali
  • Warga Madiun Dipaksa Elus Dada: Kotanya Makin Cantik, tapi Integritas Pejabatnya Ternyata Bejat
  • Indonesia Masters 2026: Cerita Penonton Layar Kaca Rela Menembus 3 Jam Macet Jakarta demi Merasakan Atmosfer Tribun Istora
  • Sumbangan Pernikahan di Desa Tak Meringankan tapi Mencekik: Dituntut Mengembalikan karena Tradisi, Sampai Nangis-nangis Utang Tetangga demi Tak Dihina
  • Menurut Keyakinan Saya, Sate Taichan di Senayan adalah Makanan Paling Nanggung: Tidak Begitu Buruk, tapi Juga Jauh dari Kesan Enak
  • Saat Warga Muria Raya Harus Kembali Akrab dengan Lumpur dan Janji Manis Awal Tahun 2026

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.