Keresahan saya sebagai orang Sunda terkait masalah panggilan, hanya pada panggilan “kang” yang bagi saya lebih nyaman dipanggil “Aa”. Saya dulu pernah membahasnya di sini. Namun, saat saya merantau, beda lagi keresahan yang saya rasakan. Saya pernah dibikin resah sama orang luar Sunda yang sering ngisengin saya dengan perkataan begini, “Sunda itu Mang cilok, Mang batagor, dan lainnya ya haha”.
Jujur, saya tersinggung sama perkataan mereka. Meski, mereka nggak salah sebenarnya. Sebab, panggilan “amang” (sering disingkat Mang) di Sunda memang identik untuk panggilan laki-laki dewasa yang berprofesi sebagai seorang pedagang.
Akan tetapi, saya tersinggung karena orang yang ngomong begitu adalah orang luar Sunda yang nggak tahu bahwa panggilan “mang” ini justru banyak kegunaannya. Bahkan, betapa luar biasanya panggilan ini bagi beberapa kota di daerah Priangan. Jadi, ketika panggilan ini disamakan seperti seorang pedagang, tentu saja saya nggak terima.
Nah, agar nggak salah kaprah memahami panggilan ”mang”. Maka, izinkan saya untuk menjelaskan kegunaan panggilan ini. Siapa tahu, setelah kalian memahaminya, kalian jadi nggak ngisengin lagi orang-orang Sunda yang sering merantau seperti saya dengan panggilan tersebut. Masih mending orang Sunda yang kalian isengin orangnya asyik. Sedangkan kalau orangnya sensitif seperti saya, nanti jadi masalah.
Panggilan Mang digunakan untuk tradisi pesantren Sunda
Begini. Dulu, saya pernah bilang bahwa makna panggilan “kang” seperti menunjukan sisi popularitas, bukan familiaritas. Nah, di pesantren Sunda, para kyai sepuh yang memiliki kharisma sering dipanggil “akang” daripada panggilan ustadz atau ulama. Sebab, begitu berat panggilan itu disematkan kepada mereka yang telah kadung mengambil sikap tawadhu dalam hidupnya. Maka dari itu, para santri dan masyarakat sekitar pesantren sering memanggil Akang kepada kyai.
Jika para santri memanggil Akang kepada kyai, sementara itu sesama santri sudah terbiasa menggunakan panggilan Amang. Misalnya, “Amang, dihaturan linggih di masjid. Jemaah atos ngantosan. Nuhun”. (Amang, dipersilakan duduk di masjid. Jemaah sudah menunggu. Terima kasih). Di Cianjur, hampir di semua pesantren memanggil rekan-rekannya dengan sebutan Mang.
Akan tetapi, sebagai catatan, memang nggak semua pesantren di Sunda identik dengan panggilan tersebut. Terutama di pesantren-pesantren Salafiyah, masyarakat dan santrinya akan lebih nyaman memanggil ustadz, kyai, dan ulama (untuk para guru dan pemilik pondok pesantren). Sedangkan sesama santri, terbiasa dengan panggilan “Aa” atau menyebutkan nama.
Panggilan Mang digunakan untuk menunjukan keakraban
Selain panggilan “Aa” digunakan untuk menunjukan keakraban, panggilan “mang” juga sama. Tapi, panggilan ini biasanya ditujukan kepada teman sebaya yang kami segani atau punya keahlian khusus.
Saya beri contoh begini. Orang yang baru kenal sama saya, maka saya memanggilnya “Aa” jika orang tersebut usianya lebih tua dari saya. Berbeda ketika saya ngobrol dengan orang yang punya keahlian. Jago silat misalnya. Maka, saya memanggilnya Mang. Nah, dengan menggunakan panggilan ini, jadi ada semacam menimbulkan efek keintiman sama lawan bicara meski baru kenal.
Saya perhatikan, hampir orang Sunda di daerah Priangan budayanya begitu. Kami ngobrol dengan lawan bicara yang biasa-biasa saja, paling panggilannya “Aa”. Sedangkan berbeda dengan seseorang yang jago apa gitu, pasti memanggil Mang. Seperti teman saya misalnya, dia hanya karena sering naik gunung, panggilannya sama.
Panggilan Mang digunakan untuk orang yang lebih tua
Untuk yang usianya sudah tua, orang Sunda biasa memanggil “mang”. Kami biasa memanggil laki-laki yang usianya di atas 40-an dengan panggilan ini. Dengan catatan, baik yang sudah kami kenal maupun belum diketahui namanya.
Maksudnya begini. Sekiranya kami melihat wajah bapak-bapak yang sudah kelihatan tua, maka kami memanggilnya Mang. Berbeda ketika kami melihat wajah bapak-bapak, tetapi masih kelihatan muda. Ya panggil aja “Aa”. Biasanya seperti itu.
Panggilan Mang digunakan sama keponakan
Bahasa Indonesia Amang adalah paman. Kalau sedang berbicara dengan paman, kami sudah pasti memanggilnya Amang atau Mang. Sedikit tambahan, dalam bahasa Sunda, arti keponakan adalah alo. Jadi, ada Mang sama Alo. Nah, sebagai orang Sunda, saya paling senang kalau sudah dipanggil Mang sama keponakan saya. “Mang, ngiring!” (Mang, ikut!). Lucu aja gitu.
Kesimpulannya, panggilan ini merupakan panggilan yang sangat familiar bagi masyarakat Sunda. Dan pada intinya, panggilan ini nggak hanya untuk pedagang, tukang ojek, atau tukang-tukang yang lainnya. Jadi, jangan salah kaprah.
BACA JUGA Tahu Bulat, Tahu Balut, dan Tahu Gejrot: Mana yang Rasanya Paling Cihuy? dan tulisan Muhammad Ridwansyah lainnya.