Masalah Hagia Sophia yang sedang trending menguji empati kita sebagai warga Indonesia. Sebagai muslim, wajar jika merasa bahagia. Namun, euforia yang berlebihan juga sepertinya tidak diperlukan. Pasalnya, ada banyak umat Kristiani yang perlu dijaga hatinya agar tidak terluka. Sebagai saudara sebangsa dan setanah air, semestinya warga Pancasila paham betul bagaimana menempatkan persoalan ini pada tempatnya.
Hagia Sophia merupakan bangunan suci yang dihormati oleh umat Islam dan Kristiani. Inilah poin pentingnya. Kedua umat terbesar di dunia memuliakan bangunan ini. Hal tersebut perlu dijadikan landasan sehingga tidak ada yang salah paham terhadap polemik ini.
Salah satu implikasi dari rasa respek ini ialah rasa memiliki terhadap bangunan suci ini. Umat Kristiani, khususnya Ortodoks merasa memiliki Hagia Sophia karena memang didirikan oleh Kaisar Yustinius I pada sekitar tahun 532 M. Pun umat Katolik, Hagia Sophia sempat berubah menjadi gereja Katolik pada masa pendudukan Latin atas Konstantinopel pada 1204 sebelum direbut kembali oleh Romawi Timur pada 1261.
Sementara itu, umat Muslim juga merasa memiliki karena Sultan Mehmed II pada tahun 1453 berhasil menaklukan Konstantinopel. Alih-alih menghancurkannya, ia merawat Hagia Sophia sehingga kita masih dapat melihat keagungannya sampai saat ini. Selama hampir lima abad Hagia Sophia telah beralih fungsi menjadi Masjid.
Setelah kekhalifahan Ottoman runtuh, Hagia Sophia diubah fungsinya menjadi museum oleh Bapak Turki Modern, Mustafa Kemal Pasha pada 1935.
Kini, pada tahun 2020 Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan telah mengubah kembali fungsinya menjadi Masjid. Tepat pada hari Jumat, 24 Juli 2020 masyarakat Istanbul berbondong-bondong mensyukurinya. Warga memenuhi Hagia Sophia sembari melaksanakan Shalat Jumat.
Beragam rekasi timbul atas langkah Erdogan yang terbilang tanpa kompromi. Bagi Yunani yang memiliki ikatan historis yang sangat kuat dengan Hagia Sophia, kabar ini layaknya petir di siang bolong. Yunani pun menjadi negara terdepan yang menolak keras kebijakan Erdogan.
Uni Eropa, Rusia, Amerika, bahkan UNESCO pun turut menyayangkan keputusan Erdogan ini. Uni Eropa bahkan menggunakan istilah ‘mengutuk’ untuk mewakili kekecewaan mereka. Namun, Turki tetap tak bergeming. Erdogan berdalih bahwa persoalan ini merupakan kedaulatan Turki.
Pemerintah Indonesia sendiri nampaknya enggan menanggapi persoalan ini secara terburu-buru. Mengingat persoalan ini sangat sensitif dan dapat berakibat fatal jika kita salah merespons.
Jika dilihat dalam perspektif yang lebih luas, pemerintah Turki akan mendapatkan keuntungan atas kebijakannya ini. Di tengah krisis ekonomi Turki akibat pandemi dan kebijakan ekonominya, isu Hagia Sophia akan memberikan dampak psikologis yang positif bagi sebagian besar warga Turki yang mendukung kebijakan ini. Hal tersebut terbukti dengan tingkat antusias masyarakat yang sangat tinggi saat menghadiri Salat Jumat pertama di Hagia Sophia pada 24 Juli 2020.
Namun, dari segi syiar Islam itu sendiri kebijakan ini memiliki beberapa kekurangan. Kebijakan ini lebih menonjolkan sisi kekuasan dan romansa masa lalu daripada menarik rasa simpati bagi sebagian besar umat Kristiani. Memang di beberapa negara Eropa, seperti Spanyol, banyak juga masjid yang telah beralih fungsi menjadi gereja dan museum. Hal itu juga tentu tidak menimbulkan rasa simpati umat Muslim.
Setiap pemimpin memang memiliki pendekatannya sendiri dalam menebar toleransi. Khalifah Umar berhasil menguasai Palestina. Ia dengan halus menolak permintaan sang uskup agung yang mempersilakannya untuk beribadah di gerejanya. Alih-alih mengubah fungsi gereja tersebut, khalifah Umar membangun Al-Jami Al-Aqsa. Masjid yang masih berdiri kokoh di Bethlehem hingga kini.
Dulu, Presiden Sukarno, bersikukuh untuk membangun Masjid Istiqlal berdekatan dengan Katedral Katolik. Sang Arsitek Masjid Istiqlal pun seorang Protestan. Sukarno sama sekali tidak pernah mempermasalahkan keyakinan Friedrich Silaban. Ia menghargai talenta Silaban yang luar biasa. Nilai mulia itu pun terus abadi hingga kini.
Jika ada tujuan untuk syiar Islam, tidak ada salahnya Turki berani mengambil kebijakan yang out of the box. Misalkan saja, Hagia Sophia dikembalikan fungsinya menjadi gereja. Hal itu tentu tetap akan menuai pro-kontra. Namun, di balik itu akan terpancar kedewasaan Turki sekaligus menjadi syiar yang luas akan indahnya keberagaman dalam Islam.
Indah bukan? Jika gereja monumental berada di tengah-tengah negeri muslim. Hal tersebut tentu akan membuka peluang yang lebih besar untuk dialog antaragama. Tidak akan ada kecam-mengecam, kutuk-mengutuk. Umat kristiani pun pasti akan tersentuh dan pasti akan berbalas kasih dengan cara yang juga out of the box.
Pancasila mengajarkan kita untuk menghargai dan hidup dalam perbedaan. Maka tidak ada salahnya juga kita melihat permasalahan Hagia Sophia dengan perspektif Pancasila.
BACA JUGA Rakyat Protes New Normal, Pemerintah Berlalu.
Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.