Siapa yang nggak kenal Waroeng Spesial Sambal alias Waroeng SS? Waroeng SS pasti punya tempat tersendiri di hati para mahasiswa yang menuntut ilmu khususnya di Kota Pelajar, Jogja. Tempat makan yang berawal dari warung tenda kecil di sebelah barat Grha Sabha Pramana (GSP) UGM ini kini telah menjelma menjadi tempat makan dengan 98 cabang yang tersebar di beberapa daerah mulai dari Jabotabek, Purwokerto, Semarang, Solo, Malang, Bali, dan bahkan Malaysia.
Seusai dengan namanya, target pasar dari Waroeng Spesial Sambal adalah mereka yang doyan pedas. Di sini tersedia 36 jenis sambal. Satu hal yang membedakan Waroeng SS dengan warung makan lainnya adalah Waroeng SS berani membebankan harga untuk sambal, sementara di warung makan lain termasuk warteg dan rumah makan Padang, sambal diberikan secara gratis alias tanpa tambahan biaya.
Lantaran menu yang ditawarkan begitu banyak, saya mencoba merekomendasikan 5 menu di Waroeng Spesial Sambal yang wajib kalian pesan.
#1 Telur Dadar Gobal Gabul
Mau pesan ayam atau bebek, tapi rasa-rasanya masih terlalu mahal buat kantong pas-pasan kalian? Tenang, ada menu Telur Dadar Gobal Gabul yang bisa jadi pilihan tepat.
Telur Dadar Gobal Gabul adalah menu spesial dari Waroeng Spesial Sambal. Telur didadar dengan irisan daun bawang, bawang merah, dan cabai. Jangan sampai salah pesan, ya, Gaes. Sebab, di Waroeng SS juga ada menu Telur Dadar biasa yang hanya menggunakan topping irisan daun bawang. Menu Telur Dadar Gobal Gabul ini highly recommended karena masakan rumahan ini bakal membawa kalian sejenak mengenang masa kecil ketika makan nasi hangat dengan lauk telur dadar.
#2 Ikan Lele Goreng Tepung
Sejujurnya saya sempat mengalami masa-masa nggak berani makan lele. Namun ketika melihat menu Ikan Lele Goreng Tepung di Waroeng Spesial Sambal, saya spontan tertarik untuk mencicipinya. Sebab, biasanya kan ayam yang digoreng tepung, ha kok ini lele.
Kombinasi lele yang gurih berpadu dengan tepung bumbu kriuk menghasilkan rasa lezat yang tiada tara. Yang bikin saya merekomendasikan menu satu ini karena seporsinya terdiri dari dua ekor lele. Hmmm, jadi bisa disantap untuk dua orang, kan? Sudah enak, ngirit pula. Gas laaah!
#3 Jamur Crispy
Jamur mengandung antioksidan dan beta glucan yang cocok dikonsumsi untuk mencegah penyakit jantung. Jamur yang dilapisi tepung dan digoreng kering akan menghasilkan tekstur yang renyah. Nah, yang terkenal dari Jamur Crispy di Waroeng Spesial Sambal adalah jamurnya nggak lembek dan renyahnya tahan lama. Menu satu ini bisa dimakan ramai-ramai sebagai tambahan lauk atau sekadar camilan sebagai teman santai menghabiskan waktu luang.
#4 Sambal Mangga Muda
Dari puluhan menu sambal yang tersedia di Waroeng Spesial Sambal, saya merekomendasikan menu Sambal Mangga Muda atau yang biasa disebut juga sambal pencit. Sambal khas Jawa Timur ini terbuat dari cabai rawit, cabai keriting merah, terasi, gula merah, dan tentu saja mangga muda. Sambal ini punya cita rasa unik: pedas, asam, dan manis jadi satu alias nano-nano.
#5 Nasi Putih
Nggak lengkap rasanya kalau makan lauk dan sambal tanpa nasi putih. Di Waroeng Spesial Sambal, nasi putih disajikan menggunakan anyaman bakul. Namun, jika nasi di bakul sudah habis dan lauk kalian masih banyak, kalian bisa mendapat refill nasi gratis, kok.
Itulah lima menu Warong Spesial Sambal yang recommended. Lantaran kesuksesan Waroeng SS ini, muncuk beberapa warung yang menjiplak mulai dari nama yang hampir mirip hingga logo yang hampir serupa. Jadi, jangan sampai salah warung ya, Gaes.
Penulis: Arief Nur Hidayat
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA 7 Rekomendasi Sambal Kemasan dengan Rasa Nikmat dan Harga Hemat.