Setiap saya mulai sibuk menjejalkan tembakau ke pipa cangklong, ada saja yang komentar, “Ngrokok kok ribet banget, Prab?” Memang, merokok dengan cangklong terlihat sangat ribet. Selain ribet, cangklong juga terkesan sok-sokan. Gimana tidak? Merokok kok perkakasnya bersaing dengan make up kit?
Tak apa. Namanya nyinyiran itu adalah vitamin. Setidaknya, cangklong adalah cara termudah saya untuk menikmati tembakau dengan penuh makna. Sebagaimana rokok dan cerutu, cangklong juga punya kisahnya sendiri. Bahkan saya menemukan kisah yang kontradiktif dalam perjalanan pipa pembakar tembakau ini.
Jika Anda merasa asing, maka kita pahami dulu apa itu cangklong. Cangklong adalah nama dari pipa untuk membakar tembakau. Berbeda dengan pipa rokok, cangklong menggunakan tembakau cacah dan tanpa dibalut kertas. Nantinya, tembakau ini akan dijejalkan dalam chamber atau ruang bakar cangklong.
Setelah dijejalkan, tembakau dalam chamber tadi disulut api dan asapnya dihisap. Berbeda dengan rokok, asap cangklong hanya digunakan untuk berkumur saja. Mirip anak kecil saat coba-coba merokok di belakang sekolah. Alasannya asap cangklong sudah punya cukup banyak nikotin sehingga bisa dinikmati tanpa dipaksakan masuk ke dalam paru-paru.
Salah satu pipa cangklong yang ikonik adalah milik Sherlock Holmes. Pipa melengkung ini memang menjadi bentuk paling populer dari cangklong. Selain itu, pipa milik karakter kartun Popeye juga merupakan pipa cangklong. Albert Einstein juga terkenal sebagai penikmat cangklong. Sedangkan di Indonesia ada Amir Sjarifuddin yang dikenal selalu menggigit pipa cangklong.
Model cangklong dalam peradaban memang banyak ditemukan. Bahkan suku Indian Amerika menggunakan cangklong khas mereka sebagai alat ritual. Di Jepang juga ada model cangklong yang disebut kiseru. Tapi saya akan mengidentifikasikan cangklong sesuai budaya Eropa dan kolonialisasi benua Amerika.
Menurut beberapa sumber, sejatinya pipa cangklong digunakan untuk menikmati cacahan tembakau sisa pembuatan cerutu. Oleh karena cerutu harus menggunakan tembakau utuh, maka sisa cacahannya tidak bisa ikut digulung. Kecuali untuk cerutu grade rendah yang rasanya naudzubillah.
Meskipun berawal sebagai alternatif menikmati tembakau, toh cangklong tetap punya kelas tersendiri. Terutama karena kayu yang digunakan untuk bahan cangklong juga tidak semua murah. Kayu Briar menjadi pilihan utama dan punya harga yang lumayan. Bahan lain seperti meerschaum atau sedimen tanah khas Turki juga menjadi pilihan dan bernilai tinggi.
Harga cangklong yang lumayan tinggi ini menjadi alasan mengapa cangklong menjadi simbol golongan bangsawan dan borjuis. Tidak perlu jauh-jauh, para mandor Belanda di Nusantara dulu juga sering terlihat sambil menggigit pipa cangklong. Para bangsawan Eropa juga demikian. Cangklong menjadi simbol kelas atas dan sering diwariskan turun temurun.
Tidak hanya harga cangklong, tembakau khusus cangklong juga punya harga di atas rata-rata tembakau. Pengolahan tembakau yang rumit serta bahan pilihan membuat harga tembakau cangklong sering tidak terjangkau kantong cupet bergaji UMR. Saya pun harus lihai menganggarkan uang agar tetap bisa membeli tembakau yang paling murah sekalipun.
Komplit sudah cangklong sebagai simbol orang berada. Bahkan cangklong digunakan sebagai simbol satir bagi tuan tanah yang menindas. Contoh favorit saya adalah dalam film Django. Dalam film bertema perbudakan di Amerika ini, sang tuan tanah selalu terlihat menghisap cangklong. Bahkan kepala budak pun digambarkan menghisap cangklong meskipun murahan.
Memang, cangklong penuh dengan nuansa berkelas. Tapi, bukan berarti cangklong menjadi privilege orang berada saja. Minimal bukan jadi simbol golongan borjuis yang identik dengan perbudakan. Josef Stalin yang (katanya) anti perbudakan juga dikenal sebagai pecinta cangklong. Tapi, menurut saya Stalin kurang pas untuk menunjukkan kontradiksi dari stigma cangklong.
Orang paling pas sebagai penikmat cangklong yang kontradiktif adalah Subcomandante Marcos. Blio adalah juru bicara pemberontakan Zapatista atau NZLN. Sosok yang tidak pernah menunjukkan muka aslinya ini terlihat selalu menikmati tembakau dengan cangklong. Meskipun menutupi wajah dengan topeng ski, sepertinya tidak menghalangi Marcos untuk menikmati cangklong.
Hari ini, cangklong belum kehilangan stigma borjuisnya. Tetap saja cangklong identik dengan orang berada. Entah dosen, lawyer, atau seniman. Seolah-olah cangklong bukanlah cara yang pas untuk kelas proletar dalam menikmati efek nikotin.
Sepertinya cangklong akan tetap menjadi simbol kelas atas. Meskipun Marcos dan kaum miskin kota seperti saya tetap nyaman menikmati harumnya asap tembakau melalui pipa kayu ini. Stigma oh stigma, bahkan sesederhana tembakau tidak lepas dari jebakannya.
BACA JUGA Mengenal Tembakau Tambeng, Si Raja Tingwe dari Besuki dan tulisan Prabu Yudianto lainnya.