Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kampus Loker

5 Pekerjaan Entry Level dengan Gaji Layak yang Cocok untuk Fresh Graduate

Dito Yudhistira Iksandy oleh Dito Yudhistira Iksandy
2 September 2024
A A
5 Pekerjaan Entry Level dengan Gaji Layak yang Cocok untuk Fresh Graduate

5 Pekerjaan Entry Level dengan Gaji Layak yang Cocok untuk Fresh Graduate

Share on FacebookShare on Twitter

Bagi kalian fresh graduate yang tak mau disebut pengangguran dengan gaya, inilah 5 daftar pekerjaan entry level yang bisa kalian coba. Gas!

Hari kelulusan telah tiba. Ijazah pun sudah di tangan. Sekarang, saya resmi menyandang status sebagai fresh graduate. Status ini juga menjadi sinyal agar saya segera mencari pekerjaan. Beralih dari rutinitas belajar ke rutinitas untuk mendapat penghasilan. Namun, sayangnya, saya—dan mungkin juga kalian—ternyata lulus di waktu yang salah.

Lha, gimana, saya lulus dan harus mencari pekerjaan ketika badai PHK sedang besar-besarnya. Lebih dari itu, pilihan pekerjaan bagi fresh graduate juga cenderung terbatas pada pekerjaan tingkat awal atau entry level job. Hal ini dikarenakan entry level job nggak membutuhkan kualifikasi yang terlalu rumit, baik dari tingkat pendidikan, kemampuan, sampai pengalaman yang dimiliki.

Namun, masalah utama dari pekerjaan jenis ini adalah gajinya yang kadang nggak manusiawi. Itulah sebabnya saya melakukan riset kecil-kecilan untuk mencari pekerjaan entry level dengan gaji yang layak, bahkan bisa dibilang besar bagi fresh graduate. Dari hasil riset ini, saya menemukan 5 posisi yang akan saya jelaskan berikut.

Sebagai catatan, daftar ini dibuat berdasarkan pengalaman beberapa teman ditambah hasil menyelami berbagai portal kerja di internet. Saya juga berusaha menyusun daftar ini serealistis mungkin mempertimbangkan kemampuan dan pengalaman fresh graduate dengan tingginya permintaan industri.

#1 Customer service, pekerjaan entry level sejuta umat

Saya kira posisi customer service nggak bisa terlewat kalau membahas pekerjaan entry level. Posisi ini berperan penting untuk menjadi penghubung antara perusahaan dengan pelanggan. Walaupun demikian, kualifikasi untuk melamar customer service justru bisa dibilang cukup mudah, terutama bagi fresh graduate.

Jika ingin dirangkum, setidaknya ada 3 kemampuan utama untuk melamar sebagai customer service, yakni komunikasi, problem solving, dan mampu mengoperasikan komputer. Sementara itu, kisaran gaji untuk posisi ini berada di angka Rp3-5 juta per bulan. Lumayanlah untuk orang yang baru memulai karier.

#2 Staff administrasi

Selain customer service, posisi staff administrasi juga menawarkan gaji yang menarik untuk jenis pekerjaan entry level. Secara singkat, posisi ini bertugas untuk mengurus dokumen, data, dan segala keperluan administrasi perusahaan. Kemampuan yang dibutuhkan untuk mengisi posisi ini juga terbilang masih umum, seperti ketelitian dan terbiasa menggunakan Microsoft Office, Google Workspace, atau Notion.

Baca Juga:

4 Hal yang Harus Diperbaiki Program Magang Nasional Kemnaker

Enaknya Jadi Fresh Graduate di Jogja: Nggak Takut Dicap Pengangguran karena Sibuk Ikut Forum Diskusi

Sementara itu, untuk gaji yang didapatkan juga sepadan, lho. Berdasarkan pengalaman kawan-kawan saya, gaji mereka berada di kisaran Rp3-4.5 juta per bulan.

#3 Sales

Ketika masih aktif kuliah, pekerjaan sampingan saya adalah sales freelance. Dari pengalaman ini, saya bisa tahu kalau pendapatan dari pekerjaan ini lumayan. Bayangkan, untuk bekerja selama 6–7 jam per hari, saya dibayar Rp150 ribu. Bagi mahasiswa yang beli pertalite aja masih sambat, jumlah ini oke banget, lho.

Bahkan, beberapa teman saya ada yang menjadi sales full time, dan pendapatan mereka berkisar dari Rp4-5 juta per bulan. Pendapatan ini belum termasuk dengan bonus target penjualan dan lain-lain.

Lebih dari itu, teman saya menjelaskan bahwa bekerja menjadi sales hanya perlu kemampuan komunikasi, sikap yang baik, dan berani bekerja dengan target. Sisanya hanya soal menjaga penampilan agar tetap enak dipandang customer. Enaknya lagi, lowongan pekerjaan sales juga sangat mudah ditemukan di portal kerja atau sosial media.

#4 Frontliner bank

Bisa dibilang, bank menjadi semacam tempat pelarian terakhir bagi fresh graduate yang kesulitan menemukan pekerjaan sesuai passion atau jurusan. Sebab, posisi frontliner bank terbuka bagi semua jurusan. Hal ini juga menandakan bahwa pekerjaan ini nggak membutuhkan keahlian khusus, sama seperti pekerjaan entry level lainnya.

Selain itu, gaji yang ditawarkan untuk posisi ini juga menarik, yakni di kisaran Rp3.5-5 juta bergantung pada tiap bank. Namun, berdasarkan pengalaman kawan saya, ada beberapa hal yang harus dipertimbangkan sebelum melamar posisi ini. Misalnya, siap kerja lembur tanpa dibayar, penahanan ijazah, dan berisiko mencari atau mengganti uang jika terjadi selisih antara transaksi yang tercatat di sistem dengan jumlah uang yang diterima.

#5 Staff audit, pekerjaan entry level yang segmented

Berbeda dengan pekerjaan sebelumnya, posisi staff audit nggak terbuka untuk semua jurusan, melainkan hanya untuk lulusan Ekonomi, Akuntansi, Manajemen, dan sejenisnya. Namun, posisi ini tetap tergolong sebagai pekerjaan entry level karena sebagian besar kemampuan yang dibutuhkan sudah dipelajari selama kuliah.

Salah satu tugas utama staff audit adalah melakukan pemeriksaan dan evaluasi mengenai kegiatan operasional, keuangan, sumber daya, dan kegiatan lain di perusahaan. Sementara itu, gaji pokok yang didapatkan untuk posisi ini berada di kisaran Rp5-6 juta per bulan.

Itulah 5 rekomendasi pekerjaan entry level dengan potensi gaji yang layak bagi fresh graduate. Tolong diingat kalau besaran gaji yang saya tulis nggak bersifat mutlak. Dengan kata lain, bisa berubah sesuai dengan perusahaan atau besaran UMR daerah kalian. Jadi, kalau kalian tinggal di daerah yang (maaf) UMR-nya rendah, saya nggak bisa bantu.

Terlepas dari itu, saya berharap semoga tulisan ini bisa memberikan sedikit referensi bagi kalian para pencari kerja. Semangat, ya, Gaes!

Penulis: Dito Yudhistira Iksandy
Editor: Rizky Prasetya

BACA JUGA Suka Duka Bekerja di Perusahaan Telemarketing, Semua Orang (Dipaksa) Jago Dagang kayak Jordan Belfort

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 2 September 2024 oleh

Tags: customer serviceFresh Graduatefrontliner bankpekerjaan entry level
Dito Yudhistira Iksandy

Dito Yudhistira Iksandy

Alumnus Sosiologi Universitas Negeri Surabaya. Bekerja sebagai crew event organizer. Suka menonton anime dan drama korea.

ArtikelTerkait

driver ojol

Curhatan Seorang Sarjana yang Melamar dan Bekerja Sebagai Driver Ojol

29 Juli 2019
Ganti Kartu ATM BNI Nggak Sampai 5 Menit dengan DigiCS, Cocok buat Nasabah yang Kesabarannya Setipis Tisu Dibelah 7

Ganti Kartu ATM BNI Nggak Sampai 5 Menit dengan DigiCS, Cocok buat Nasabah yang Kesabarannya Setipis Tisu Dibelah 7

7 Desember 2023
gaji dua digit staf admin Dear Fresh Graduate, Gaji Pas-pasan Belum Tentu Rezeki Juga Pas-pasan

Dear Fresh Graduate, Gaji Pas-pasan Belum Tentu Rezeki Juga Pas-pasan

2 Desember 2019
Anak Magang atau PKL Bukan Babu dan Betapa Bahayanya Menormalisasi Itu terminal mojok.co

Anak Magang atau PKL Bukan Babu dan Betapa Bahayanya Menormalisasi Itu

26 Februari 2021
Lolos Seleksi Mitra BPS Belum Tentu Dapar Kerja dan Digaji, Jangan Senang Dahulu! Mojok.co

Lolos Seleksi Mitra BPS Belum Tentu Dapat Kerja dan Digaji, Jangan Senang Dahulu!

23 Desember 2023
fresh graduate

Tagar #LulusanUI dan Polemik Gaji Bagi Fresh Graduate

26 Juli 2019
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

10 Istilah Populer di Kampus Unpad yang Penting Diketahui Mahasiswa Baru Mojok.co

10 Istilah di Unpad yang Perlu Diketahui Mahasiswanya biar Nggak Dikira Kuper

7 Januari 2026
Ambarawa Ekspres: Kereta Api Pantura yang Krisis Identitas, Bikin Sesat Calon Penumpang

Ambarawa Ekspres: Kereta Api Pantura yang Krisis Identitas, Bikin Sesat Calon Penumpang

5 Januari 2026
6 Mitos Tentang Solo yang Ternyata Beneran Ada (Unsplash)

6 Mitos Tentang Solo yang Ternyata Beneran Ada

10 Januari 2026
Alasan Kebumen Ditinggalkan Warganya dengan Berat Hati Mojok.co

Alasan Kebumen Ditinggalkan Warganya walau dengan Berat Hati

7 Januari 2026
Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

5 Januari 2026
Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran Mojok.co

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran

6 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja
  • Mengajari Siswa Down Syndrome Cara Marah, karena Dunia Tidak Selalu Ramah

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.