5 Alasan Orang Jepang Betah Kerja di Indonesia

5 Alasan Orang Jepang Betah Kerja di Indonesia Terminal Mojok

5 Alasan Orang Jepang Betah Kerja di Indonesia (Unsplash.com)

Memiliki pengalaman bekerja di beberapa perusahaan Jepang membuat saya sedikit banyak mengetahui budaya maupun kebiasaan orang Jepang yang bekerja di Indonesia. Mulai dari kebiasaan mereka datang pagi, totalitas dalam pekerjaan, maupun etos kerjanya yang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Orang-orang Jepang yang bekerja di Indonesia hampir bisa dipastikan menjadi petinggi yang membawahi karyawan-karyawan Indonesia. Walaupun budaya negara mereka jauh berbeda dengan negara kita yang bisa santai dalam hal apa pun, bukan berarti mereka tidak kerasan berada di Indonesia. Sebaliknya, kebanyakan dari mereka justru enggan balik ke negara asalnya jika masa kerja mereka di Indonesia telah berakhir.

Lantas, apa sebenarnya alasan yang membuat orang-orang Jepang tersebut betah tinggal di Indonesia? Setidaknya ada 5 alasan yang saya ketahui jawabannya berdasarkan pengalaman dan pertanyaan yang saya ajukan langsung kepada orang-orang Jepang tersebut. Berikut daftarnya:

#1 Dapat fasilitas yang sangat baik

Tidak bisa dimungkiri jika orang Jepang yang bekerja di perusahaan Jepang di Indonesia pasti mendapat perlakuan spesial, termasuk mendapatkan fasilitas terbaik yang diberikan oleh masing-masing perusahaan. Setidaknya mereka mendapatkan fasilitas seperti sopir, apartemen, entertainment, dan asuransi yang tentu jumlahnya tidak sedikit dibanding dengan budak-budak corporate Indonesia itu sendiri.

#2 Orang Indonesia ramah

Keramahan orang Indonesia memang sudah tidak perlu diragukan lagi, terutama dalam hal basa-basi. Saya sendiri sangat merasakan hal tersebut. Orang Jepang yang awalnya kaku saat baru pertama kali tiba di Indonesia, lambat laun sifatnya mencair seiring lamanya mereka bekerja di Indonesia. Mereka menganggap perubahan ini terjadi karena sifat para karyawan Indonesia yang ramah terhadap mereka sehingga mereka lama-lama merasa nyaman.

#3 Makanan Indonesia enak

Ketika salah satu atasan Jepang saya harus meninggalkan Indonesia, saya tanyakan apa yang membuatnya bakalan kangen dengan Indonesia. Blio menjawab, makanan Indonesia yang enak, terutama makanan favoritnya, yakni nasi Padang dan soto ayam.

Makanan Indonesia memang mudah diterima oleh lidah orang dari negara mana pun. Selain itu, kita tahu bahwa Indonesia terkenal dengan aneka makanan yang lezat seperti rendang, nasi goreng, nasi Padang, dll. Selain enak, makanan Indonesia juga sangat beragam dan harganya murah meriah.

#4 Biaya hidup murah

Dibandingkan tinggal di Jepang yang apa-apa serba mahal, tinggal di Indonesia adalah surga tersendiri bagi orang Jepang yang bekerja di Indonesia. Dengan uang Rp20 ribu saja di Indonesia mereka sudah bisa makan enak dan kenyang. Salah seorang atasan saya dulu yang merupakan orang Jepang asli bahkan gemar sekali makan di warteg belakang kantor kami. Saya pernah antre bareng blio saat akan makan di warteg. Melokal sekali, kan?

#5 Suasana kerja santai

Suasana kerja di Indonesia jauh lebih santai jika dibandingkan dengan Jepang. Mungkin ini karena tipikal orang Indonesia yang aslinya memang luwes dan tidak terlalu taat aturan ya, jadi apa pun bisa dibawa santai. Hal ini rupanya turut memengaruhi pekerja Jepang yang bekerja di Indonesia. Makanya kebanyakan teman kantor saya yang orang Jepang asli betah kerja di Indonesia.

Kira-kira seperti itulah alasan yang menyebabkan orang Jepang betah kerja di Indonesia. Selain hal-hal di atas, mungkin masih ada beberapa alasan lain yang tidak diutarakan secara langsung. Eh, tapi jadi bangga ya kalau negara kita disukai orang asing. Gimana pendapat kamu?

Penulis: Rizka Utami Rahmi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 6 Budaya Kerja Jepang yang Bikin Geleng-geleng Kepala.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.
Exit mobile version