Beberapa waktu lalu, warganet dibuat heboh oleh video unggahan terbaru dari MrBeast. YouTuber asal Amerika Serikat ini baru saja membuat konten menyembuhkan seribu orang dari kebutaan akibat katarak.
Di konten berdurasi 8 menit lebih sedetik itu MrBeast berjumpa dengan banyak orang yang tak lagi bisa melihat dengan jelas akibat gangguan penglihatan yang mereka derita. MrBeast lantas membiayai operasi agar seribu orang ini bisa terbebas dari keburaman. Bahkan, MrBeast juga bagi-bagi bonus ke orang-orang yang telah bisa kembali melihat ini, seperti memberi biaya pendidikan hingga Tesla.
Konten terbaru MrBeast ini langsung bikin heboh, baik di YouTube maupun media sosial lain. Video yang sudah ditonton hingga 78 juta kali pada saat saya menulis artikel ini pun dibanjiri pujian. Soalnya, selain berbuat kebaikan tanpa menjual kemiskinan dan kesedihan, MrBeast ini juga bikin video singkat banget. Oleh YouTuber lain pasti videonya akan dibuat ber-part-part. Sementara MrBeast merangkum kebaikannya pada seribu orang hanya di sebuah video berdurasi pendek.
Warganet Indonesia juga membanding-bandingkan MrBeast dengan YouTuber dalam negeri yang katanya suka bikin konten-konten bodoh. Ada juga yang berpendapat bahwa Indonesia darurat YouTuber.
Sebenarnya menurut saya sih Indonesia nggak darurat YouTuber. Cuma masih banyak pengguna dan penonton YouTube yang nggak bisa memilah dan memilih channel yang bermanfaat. Soalnya, ada banyak banget YouTuber berkualitas dan punya otak yang kontennya bakal bikin pinter penontonnya, baik di Indonesia maupun dunia, kok. Nih, saya kasih daftarnya.
#1 Discover with Ruhi Cenet
Pembuat dokumenter yang satu ini punya konten-konten yang segar, insightful, dan ciamik. Dia pergi ke banyak negara buat mengunjungi orang-orang menakjubkan atau situasi-siatuasi yang bikin kita nggak habis pikir.
Saya senang nonton konten Ruhi Cenet karena cara dia untuk mengulik informasi selalu menggunakan empati dan memberikan privasi. Nggak ada tuh bagian di mana Ruhi nanyain ke narasumbernya tentang keluarga padahal narasumber yang berkaitan sudah menolak ngomongin keluarga dari awal.
Filantropi juga kerap Ruhi Cenet lakukan di konten-kontennya, meskipun nggak bombastis. Ruhi Cenet pernah melakukan hal yang serupa seperti MrBeast, yaitu membuat seseorang dari Tanzania yang buta karena katarak bisa melihat kembali. Ruhi juga kerap membagikan bahan makanan untuk penduduk di negara-negara yang ia sambangi.
Baca halaman selanjutnya