Gamers Mobile Legends cewek selalu diidentikkan dengan pemakai Nana dan Angela. Soalnya, hero tersebut dianggap paling lucu dan mudah digunakan. Kalau lucu, iya, tapi mudah digunakan, nggak juga.
Begini, bilang karena hero itu mudah lalu cocok atau identik dengan pemain cewek itu aneh. Seakan-akan, kemampuan mekanik ditentukan gender. Padahal ya nggak. Tapi, biarlah itu jadi bahasan hari lain.
Nah, bagi kalian cewek yang nggak pengin pake Nana biar nggak dianggap cupu, tapi males buat pake hero mekanik tinggi, coba empat hero ini.
#1 Guinevere
Guinevere ini salah satu hero yang sebenarnya mudah digunakan, cuman jarang dilirik karena role-nya fighter. Padahal, hero ini punya skill yang lumayan lengkap: crowd control, damage besar, plus escape ability yang juga bisa dipakai untuk initiate.
Kalian para cewek sebaiknya mulai pake hero ini. Asal timing-nya tepat, hero ini bisa banget membalikkan keadaan dalam war. Kalau terdesak, tinggal lompat dan kabur. Mudah, malah lebih mudah ketimbang Nana.
#2 Pharsa
Hero kali ini datang dari golongan Mage. Pharsa adalah salah satu hero favorit dan seringkali dipakai waktu pertandingan di kancah nasional maupun internasional. Alasan pro player banyak menggunakan hero ini adalah karena selain mudah dipakai, hero ini punya serangan area yang luas banget dan akan sangat membantu ketika melakukan war.
Hero ini cocok banget dipakai sama cewek. Selain nggak butuh mekanik tinggi, area serangan luas, hero ini juga bisa ngasih damage yang gede banget dari early game bahkan sampai late game. Hero ini tipe serangan jarak jauh dan punya skill kabur yang cooldown-nya cepat.
Kalau kalian mau mabar sama teman-teman cowok, aku saranin banget pakai hero ini karena akan sangat membantu teman-teman kalian nantinya. Tips bermain Pharsa adalah kalian harus tahu cara menjaga posisi dengan baik dan benar, agar bisa maksimal ketika melakukan ulti.
#3 Chang’e
Hero kali ini juga datang dari golongan Mage. Chang’e adalah hero Mage yang sangat amat mudah sekali untuk digunakan, bahkan lebih mudah daripada Pharsa. Chang’e punya skill serangan jarak jauh dan damage yang besar serta berkelanjutan.
Kekurangannya, Chang’e nggak punya skill escape. Tapi tenang, kalian bisa ambil spell Flicker buat kabur nanti. Chang’e juga merupakan hero kesayangan Moonton, dia punya banyak banget skin yang imut dan lucu, cocok banget buat para cewek yang suka karakter imut, kan? Tips bermain Change adalah pintar dalam menjaga posisi dan mengarahkan ulti.
#4 Floryn
Hero kali ini datang dari role Support. Dari nama rolenya, tentu kalian paham kan, kalau hero ini adalah tipe hero yang nggak bisa bermain sendiri dan sangat tergantung pada tim? Ya, namanya juga support.
Hero ini cocok dimainkan oleh kalian para cewek yang udah punya teman mabar, misalnya sama doi. Nggak harus sama doi, kok. Sama siapapun itu, selama kalian nggak solo, pasti aman. Hero ini adalah tipe hero healer kayak Estes, Angela, dan Rafaela. Tugasnya hanya satu, sering-sering spam skill untuk membantu memulihkan HP (darah) tim. Intinya, biar tim kalian nggak cepat matinya.
Kelebihan dari hero ini adalah dia punya skill yang cooldown-nya cepat banget, bahkan hanya sekitar dua detik. Dia juga punya skill stun yang lumayan lama, juga punya ulti yang OP (Over Power) banget, bisa nge heal teman kalian di mana pun mereka berada! Tinggal pencet ulti, semua teman satu tim kalian otomatis akan dapet HP tambahan walaupun lokasi mereka lagi jauh sama kamu. Keren banget, kan? Floryn juga baru aja punya skin baru yang lucu, loh. Tips bermain Floryn adalah dengan sering-sering spam skill dan bermain objektif, yaitu sering-sering perhatiin rekan satu tim.
Nah, itu dia empat hero yang wajib banget dicoba para cewek pemain Mobile Legends. Selain karena mudah dipakai dan punya skin lucu, sekarang pastinya kalian nggak akan dicap cuman bisa Angela dan Nana lagi, deh! Selamat mencoba!
Penulis: Kania Rizqita Dewi
Editor: Rizky Prasetya
BACA JUGA 5 Alasan Valid Wajib Pick atau Ban Masha di Mobile Legends, Damage-nya Inhuman