Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Personality

3 Tipe Orang yang Sebenarnya Sangat Cocok Tinggal di Perumahan Cluster

Rahadian oleh Rahadian
3 Mei 2022
A A
3 Tipe Orang yang Sebenarnya Sangat Cocok Tinggal di Perumahan Cluster Terminal Mojok

3 Tipe Orang yang Sebenarnya Sangat Cocok Tinggal di Perumahan Cluster (Shutterstock.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Pertengahan Maret 2022 kemarin, saya dan istri akhirnya pindah dan menempati sebuah rumah di perumahan cluster yang berlokasi di Bandung. Rumah saya sebelumnya terletak di perumahan non-cluster dan sudah tinggal di sana hampir 25 tahun. Oleh sebab itu, saya merasakan situasi yang begitu berbeda di perumahan cluster yang kini saya tempati.

Setelah sebulan lebih tinggal di perumahan cluster, saya menemukan kenyataan bahwa ada tiga tipe orang yang sebenarnya sangat cocok tinggal di lingkungan ini. Kalau kamu termasuk salah satunya, mungkin kamu bisa mempertimbangkan untuk tinggal di perumahan cluster.

#1 Orang yang sering meninggalkan rumah dalam waktu yang lama

Apakah kamu termasuk orang yang sering meninggalkan rumah dalam waktu yang lama, misalnya sering bepergian ke luar kota? Jika ya, kamu cocok tinggal di lingkungan perumahan cluster. Kalau kamu tinggal di perumahan ini, kamu nggak perlu khawatir dengan rumah yang ditinggalkan, sebab di sini dijaga oleh satpam 24 jam. Satpam di lingkungan ini biasanya punya jadwal piket shift pagi dan shift malam.

Tenang meninggalkan rumah karena ada satpam yang siap menjaga (Sunhaji/Shutterstock.com)

Kalau ada orang yang mengaku teman atau saudara ingin berkunjung ke rumahmu pun, satpam biasanya nggak mengizinkan orang tersebut masuk begitu saja, melainkan akan menghubungimu terlebih dulu. Selain itu, sejauh apa pun kamu pergi, kamu bisa bertanya pada satpam yang sedang bertugas via WA atau telepon mengenai kondisi rumah yang kamu tinggalkan. Kamu akan merasa aman lantaran rumahmu ada yang menjaga dan memperhatikan. Tentu hal tersebut ada konsekuensinya, yakni wajib bayar iuran keamanan yang akan digunakan untuk membayar gaji satpam.

#2 Orang yang pekerjaannya bisa diselesaikan di rumah

Seperti yang pernah saya sebutkan di artikel sebelumnya, situasi di perumahan cluster nggak seramai kompleks perumahan non-cluster. Nah, situasi seperti ini sebenarnya cocok banget buat kamu yang bisa bekerja dari rumah, misalnya penulis atau programmer. Suasana perumahan yang sepi dan hening tentu akan membuatmu lebih nyaman dan fokus dalam menyelesaikan pekerjaan.

Kerja dari rumah (Shutterstock.com)

Kalau di perumahan non-cluster, tentu kamu bakal sering mendengar beragam suara seperti suara tukang bakso yang keliling dengan kentongannya sambil berteriak, “Baksooo… Baksooo…”, suara anak-anak bermain di depan rumah, hingga suara kendaraan bermotor yang bebas lalu-lalang di depan rumahmu. Suara-suara yang kedengarannya sepele ini bisa saja mengganggu fokusmu dalam bekerja. Memang, sih, di perumahan cluster suara seperti itu kadang ada, namun sangat jarang didengar. Misalnya, suara kendaraan bermotor biasanya hanya terdengar di pagi hari. Ini pun milik penghuni perumahan yang sedang memanaskan kendaraan sebelum berangkat kerja.

#3 Orang yang malas memasukkan motor atau sepeda ke dalam rumah

Saya punya teman yang malaaasss banget memasukkan motornya ke dalam rumah. Jadi, tiap kali blio pulang kerja, motornya ditaruh di depan rumah begitu saja. Untungnya, motor itu nggak hilang digondol maling mengingat teman saya tinggal di perumahan non-cluster. Memang ada sebagian orang yang santai seperti teman saya ini. Alasannya beragam, mulai dari malas karena sudah telanjur lelah tiba di rumah hingga lupa.

Males masukin motor ke rumah (Unsplash.com)

Kalau kamu tipe orang yang seperti teman saya, kamu bakal cocok tinggal di perumahan cluster. Di perumahan ini biasanya gerbang masuk hanya ada satu, selain itu gerbang ini selalu dijaga satpam 24 jam. Tamu yang berkunjung dan masuk ke perumahan akan terpantau, bahkan tak jarang KTP si tamu bakal ditahan dulu dan baru dikembalikan setelah tamunya pulang. Tentu saja peraturan yang ketat seperti ini bikin aman lingkungan dan kamu nggak perlu takut meninggalkan motormu di garasi.

Baca Juga:

3 Hal tentang Perumahan Cluster yang Bikin Orang-orang Bepikir Dua Kali sebelum Tinggal di Sana

3 Renovasi yang Perlu Dilakukan Saat Tinggal di Perumahan Cluster

Sekarang sudah tahu kan tiga tipe orang yang sebenarnya sangat cocok tinggal di perumahan cluster. Apakah kamu termasuk salah satunya?

Penulis: Rahadian
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 2 Stereotip Umum yang Keliru tentang Perumahan Syariah.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Anda penulis Terminal Mojok? Silakan bergabung dengan Forum Mojok di sini.

Terakhir diperbarui pada 3 Mei 2022 oleh

Tags: perumahan clustertipe orang
Rahadian

Rahadian

Sarjana Hubungan Internasional yang gemar menulis, bermain musik, dan coding.

ArtikelTerkait

Tipe-tipe Orang Ketika Dibonceng di Motor

Tipe-tipe Orang Diboncengin Naik Motor yang Bikin Gemes

10 Januari 2021
3 Hal tentang Perumahan Cluster yang Bikin Orang-orang Bepikir Dua Kali sebelum Tinggal di Sana Mojok.co

3 Hal tentang Perumahan Cluster yang Bikin Orang-orang Bepikir Dua Kali sebelum Tinggal di Sana

11 November 2025
4 Hal yang Harus Diketahui Sebelum Memilih Tinggal di Perumahan Cluster

4 Tips Memilih Perumahan Cluster untuk Kalian yang Sedang Berburu Perumahan

6 Mei 2022
chattingan sama calon mertua, membalas whatsapp

Tipe Orang Berdasarkan Cara Bilang “Ok” Ketika Membalas WhatsApp

30 Maret 2020
Tipe Teman Berdasarkan Status WhatsApp

Tipe Teman Berdasarkan Status WhatsApp Mereka

30 Maret 2020
3 Hal yang Sulit Dilakukan Penghuni Perumahan Cluster Terminal Mojok.co

3 Hal yang Sulit Dilakukan Penghuni Perumahan Cluster

29 April 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Pengalaman Menginap di Hotel Kapsul Bandara Soekarno Hatta (Unsplash)

Pengalaman Menginap di Hotel Kapsul Bandara Soekarno-Hatta, Hotel Alternatif yang Memudahkan Hidup

11 Januari 2026
4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

16 Januari 2026
Jalan Kedung Cowek Surabaya: Jalur Mulus yang Isinya Pengendara dengan Etika Minus

Jalan Kedung Cowek Surabaya: Jalur Mulus yang Isinya Pengendara dengan Etika Minus

15 Januari 2026
Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja Mojok.co

Alasan Lupis Legendaris Mbah Satinem Jogja Cukup Dikunjungi Sekali Aja

16 Januari 2026
Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

13 Januari 2026
Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

Menerima Takdir di Jurusan Keperawatan, Jurusan Paling Realistis bagi Mahasiswa yang Gagal Masuk Kedokteran karena Biaya

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.