Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

3 Alasan Berkendara di Jalanan Jombang Itu Menyebalkan

Wicaksana Rismawardi oleh Wicaksana Rismawardi
14 Desember 2025
A A
3 Alasan Berkendara di Jalanan Jombang Itu Menyebalkan

3 Alasan Berkendara di Jalanan Jombang Itu Menyebalkan (unsplashcom)

Share on FacebookShare on Twitter

Konon katanya, “bang” dalam Jombang itu artinya bergelombang yang mana mirip seperti kondisi jalan di kabupaten ini.

Berkendara adalah kegiatan yang rutin kita lakukan sehari-hari. Entah untuk bekerja, sekolah, atau sekadar membeli rokok di warung dan minimarket terdekat. Bagi saya yang menganut agama Islam, sebelum berkendara kami diwajibkan berdoa agar diberi kemudahan, kelancaran, dan keselamatan. Selain berdoa, kita juga perlu mengutamakan faktor keselamatan diri seperti menggunakan kendaraan yang berkondisi baik, tubuh fit dan pikiran fokus, serta perlengkapan keamanan seperti pakai helm jika naik motor atau sabuk pengaman jika naik mobil.

Akan tetapi sematang apa pun persiapan kita, tidak akan ada artinya jika fasilitas jalan dan penunjang jalan yang kita lalui ternyata tidak mendukung kenyamanan saat berkendara. Bagi warga Jombang atau pengendara yang berasal dari luar kota yang sering melintas di jalanan Kabupaten Jombang, saya jamin Anda pasti relate dengan alasan berikut kalau berkendara di Jombang itu menyebalkan.

#1 Bergelombang dan berlubang

Sudah jadi rahasia umum kalau sedari dulu jalanan Jombang bergelombang. Sampai ada celetukan kata “bang” dalam Jombang artinya bergelombang.

Jalan bergelombang bisa terjadi karena metode pengaspalan yang buruk, bekas tambalan jalan, ataupun kualitas aspalnya yang buruk. Melintas di jalan yang bergelombang ini tentu bukan hal yang menyenangkan. Selain dapat mengganggu kenyamanan berkendara karena bikin kendaraan dan penumpang bergoyang, jalan bergelombang juga bisa membahayakan karena membuat kendaraan oleng dan menyebabkan kecelakaan.

Tak hanya bergelombang, jalanan Jombang juga dikenal berlubang. Maka nggak usah heran kalau sering disebut “wisata jeglongan sewu”.

#2 Jalan Jombang umumnya sempit

Selain berlubang dan bergelombang, Jombang juga dikenal memiliki jalan yang umumnya sempit. Sebenarnya sudah ada upaya pelebaran jalan dari Pemkab, namun saat ini masih dalam tahap pengerjaan.

Saya pribadi berharap setelah ini jalan yang lebar bisa mempercepat mobilitas warga dan mengurangi kemacetan akibat penumpukan kendaraan. Apalagi di jam-jam sibuk seperti jam berangkat dan pulang kerja, serta musim liburan.

Baca Juga:

Pengalaman Tertipu Beli Durian di Wonosalam, Pusatnya “Raja Buah” di Jombang

Jombang dan Lamongan, Saudara Senasib Sependeritaan: Sama-sama Dihimpit Tetangga yang Maju, Sama-sama Punya Infrastruktur Remuk

#3 Minim penerangan

Hal menyebalkan ketiga yang mengurangi kenyamanan berkendara di Jombang adalah penerangan jalan yang minim. Bahkan di jalan nasional maupun provinsi banyak sekali lampu jalanan yang mati dan tidak segera diperbaiki. Apalagi jalan milik kabupaten, masih banyak yang tidak ada penerangannya sama sekali.

Selain membahayakan pengendara, jalan yang minim penerangan ini juga dapat memicu tindakan kriminalitas. Kalau dibiarkan terus-menerus dikhawatirkan bakal banyak copet maupun begal yang beraksi dan ujung-ujungnya juga akan meresahkan masyarakat.

Itu dia hal-hal menyebalkan yang sering saya rasakan saat berkendara di jalanan Jombang. Semoga hal ini bisa jadi perhatian pemerintah daerah untuk lebih berbenah dalam memberikan kenyamanan bagi warganya dan masyarakat umum yang melintas. Terutama kenyamanan dalam berkendara dan berlalu lintas.

Penulis: Wicaksana Rismawardi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 4 Pertanyaan yang Sebaiknya Jangan Ditanyakan ke Orang Jombang, Bikin Kesal!

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 14 Desember 2025 oleh

Tags: akses jalanAspal Jalanjalan jombangjalan nasional di jombangjalan nasional JombangJombangKabupaten Jombangkualitas jalankualitas jalan di jombang
Wicaksana Rismawardi

Wicaksana Rismawardi

Suka One Piece, tapi nggak mau dipanggil wibu.

ArtikelTerkait

4 Pertanyaan yang Sebaiknya Jangan Ditanyakan ke Orang Jombang, Bikin Kesal! Mojok.co

4 Pertanyaan yang Sebaiknya Jangan Ditanyakan ke Orang Jombang, Bikin Kesal!

2 November 2024
Vario Techno 125 Skutik Honda Paling Kuat (Unsplash)

Honda Vario Techno 125: Skutik Honda Paling Kuat yang Pernah Menerjang Laut

23 Agustus 2023
5 Rekomendasi Kuliner di Jombang yang Wajib Kamu Coba Mojok.co

5 Rekomendasi Kuliner di Jombang yang Wajib Kamu Coba

25 Oktober 2024
Perempatan Mbah Kopi Kaliwungu Jombang, Arena Maut Tempat para Monyet Berkendara

Perempatan Mbah Kopi Kaliwungu Jombang, Arena Maut Tempat para Monyet Berkendara

18 September 2024
Ubah Jalan Wahid Hasyim Jombang Jadi kayak Malioboro Itu Nggak Penting terminal mojok.co

Ubah Jalan Wahid Hasyim Jombang Jadi kayak Malioboro Itu Nggak Penting

1 Desember 2021
Kecamatan Pagu Kediri, Jalur Penghubung Kediri-Jombang yang Bikin Pengendara Mengingat Kematian

Kecamatan Pagu Kediri, Jalur Penghubung Kediri-Jombang yang Bikin Pengendara Mengingat Kematian

2 Februari 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Lulusan S2 Nelangsa dan Ijazahnya Tak Lagi Bisa Diharapkan (Unsplash)

Lulusan S2 Nelangsa dan Ijazahnya Tak Lagi Jadi Harapan, Bikin Saya Juga Ingin Bilang kalau Kuliah Itu Scam

9 Januari 2026
Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar Mojok.co

Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar

5 Januari 2026
Tak Ada Mie Instan yang Tetap Enak Dimakan Mentah selain Mie Sedaap Goreng

Tak Ada Mie Instan yang Tetap Enak Dimakan Mentah selain Mie Sedaap Goreng

4 Januari 2026
Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

5 Januari 2026
3 Hal yang Sebaiknya Jangan Diunggah di LinkedIn kalau Tidak Ingin Menyesal Mojok.co

LinkedIn Adalah Aplikasi Paling Toksik yang Pernah Saya Gunakan, Ini 4 Alasannya!

3 Januari 2026
Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran Mojok.co

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran

6 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja
  • Mengajari Siswa Down Syndrome Cara Marah, karena Dunia Tidak Selalu Ramah
  • Dari Coffee Shop “Horor”, Nira, hingga Jam Tangan Limbah Kayu: Pasar Wiguna Menjaga Napas UMKM Lokal
  • Curhatan Guru BK Hari Ini: Profesi Dipandang “Sepele”, Padahal Harus Hadapi Gen Z yang Masalahnya Makin Kompleks
  • Tantangan Mahasiswa BINUS bikin Cerita Bergambar Soal Kehidupan Sehari-hari Anak Papua dan Guru Relawan
  • Kuliah Scam Itu Omongan Orang Bermulut (Kelewat) Besar yang Nggak Perlu Didengarkan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.