#6 Klepon
Sama seperti lemper, nama klepon merupakan akronim dari bahasa Jawa yakni kanti lelaku pasti ono yang berarti siapa yang berusaha akan mendapatkan hasil. Jajanan tradisional satu ini disajikan dengan parutan kelapa dan isian gula jawa yang manis. Cocok banget buat kalian yang menyukai penganan manis.
#7 Ketoprak
Makanan satu ini dikenal dari Jakarta. Rupanya ketoprak merupakan akronim dari ketupat toge geprek. Dinamakan demikian karena makanan ini memang berbahan dasar ketupat, tahu, dan taoge yang disiram kuah kacang. Kalian bisa menemukan kuliner ini dengan mudah di jalanan ibu kota.
#8 Perkedel
Siapa yang baru tahu kalau perkedel ternyata sebuah akronim dari persatuan kentang dan telur? Perkedel terbuat dari kentang yang digoreng, kemudian dilumatkan dan dicampur telur. Adonan kentang telur tersebut lalu dibentuk pipih bulat dan digoreng kembali. Perkedel biasa dijadikan lauk atau camilan.
#9 Cuanki
Cuanki merupakan jajanan yang cukup populer di Kota Bandung. Cuanki terbuat dari ikan, daging sapi, dan tepung tapioka. Penyajian makanan satu ini persis bakso. Nama cuanki sendiri merupakan cari uang jalan kaki yang merujuk pada pedagang cuanki yang biasa memikul dagangannya sambil berjalan kaki.
#10 Cimol
Sama seperti cuanki, cimol merupakan jajanan yang tak kalah populer dari Bandung. Camilan satu ini terbuat dari tepung kanji. Nama cimol merupakan akronim dari aci digemol, maksudnya tepung tapioka dibentuk bulat-bulat. Jajanan ini biasa disajikan dengan bumbu manis dan pedas yang menambah selera.
Semoga setelah membaca artikel ini, pengetahuan kalian seputar dunia makanan Indonesia bertambah, ygy. Jangan sampai kita nggak tahu asal-usul makanan Indonesia, giliran nanti diakui tetangga baru deh nggak terima. Kebiasaan!
Penulis: Yanuar Abdillah Setiadi
Editor: Intan Ekapratiwi
BACA JUGA 7 Makanan Starbucks Enak dan Layak Dicoba.