Perempuan Memang Tak Pernah Bercanda dengan Tubuhnya

perempuan

“Mas, lihat deh, kebaya yang dipakai mbak’e ini cakep banget ya?” Kata pacar saya sembaru menunjukkan sebuah foto instagram milik salah satu akun gerai jualan kebaya.

“Kalau itu yang cakep bukan kebayanya, tapi memang mbaknya, hahaha” jawab saya.

Dia mrengut. “Aku serius, Mas.”

“Lha rumangsamu aku bercanda, apa?”

Dia kemudian Kembali sibuk nyekrol-nyekrol akun gerai kebaya itu. Berbagai komentar impulsif satu per satu mulai keluar. “Iiiiihhh, lucuk”, “Ya Tuhan, cantik banget!”, sampai “Ya ampun, kereeeeeen!”.

Pacar saya memang lumayan terobsesi dengan kebaya. Ia ingin sekali datang ke acara resepsian atau acara resmi pakai kebaya. Mangkanya, kalau ada akun-akun yang jual kebaya mampir di beranda temlen instagramnya, maka tak bisa tidak, ia pasti langsung menelusuri semua postingannya.

“Mas, aku sebenarnya pengin sekali beli kebaya yang ini,” katanya suatu saat sembari menunjukkan pada saya foto kebaya payet berwarna krem yang memang tampak begitu elegan saat dipakai oleh model yang ndilalah memang cantik.

“Ya beli aja kalau begitu,” jawab saya.

“Tapi…”

“Tapi apa?”

“Tapi lenganku kan besar, pasti nggak cocok kalau aku pakai kebaya yang ini.”

Saya tertawa terbahak. “Lha gene kamu sadar kalau lenganmu besar.”

Begitu saya bilang begitu, wajahnya langsung berubah. Wajahnya yang tadinya ceria beringsut kelabu. Agaknya ia tersinggung dengan kata-kata saya soal lengan. Wah, modiar.

Esok paginya, saat saya main ke kontrakan dia, saya melihat dia sedang duduk bersila sambil memutar-mutar lengannya dengan gerakan putar ke arah depan.

“Lis, kamu ngapain, je?” tanya saya penasaran.

“Aku sedang senam lengan, biar lenganku kecil, biar kamu nggak ngungkit-ungkit masalah lenganku lagi,” katanya.

Nah tho. Padahal kemarin yang mengakui bahwa lengannya besar adalah dia sendiri. Saya sekadar mengaminkan apa yang ia katakan.

Hal tersebut tentu saja bukan pertama kalinya. Pacar saya berkali-kali sewot tiap kali saya tak sengaja membahas soal tubuhnya. Misal saat ia difoto dan ia meminta foto ulang karena di foto pertama, perutnya tampak sedikit progresif.

“Tuh kan, perutku kelihatan gedhe, coba fotoin sekali lagi.”

“Lha memang perutmu gedhe, mau diapain lagi?”

Kalau sudah begitu, ia akan langsung mrengut. Rasanya serba salah. Kalau saya bilang perutnya memag gedhe, ia akan menganggap saya sensitif dengan tubuhnya. Namun kalau saya bohon dengan bilang kalau perutnya kecil, ia akan mengira bahwa saya sedang bersandiwara untuk menghiburnya dengan tidak memberitahukan hal yang sebenarnya.

Pada titik tertentu, esok paginya, ia akan melakukan hal yang bagi saya susah dinalar. Dari mulai ndaftar jadi member gym seharga ratusan ribu, sampai berburu kolam renang. Tujuannya satu, untuk menunjukkan bahwa dirinya punya effort yang besar untuk mengecilkan perutnya.

Entah kenapa ia bisa sesentimental itu. Seimpulsif itu. Padahal dalam hati saya yang lumayan dalam, kejujuran saya dalam mengungkapkan kondisi tubuhnya semata karena saya ingin menunjukkan bahwa saya mencintainya apa adanya. Dengan segenap lengannya yang besar, dan perutnya yang mungkin agak barbar.

Toh, ia juga sudah mau mencintai saya dengan apa adanya juga, dengan tubuh saya yang kurus, dan tampang saya yang dekil di malam hari dan nglengo di siang hari.

Ah, mungkin memang begitulah wanita diciptakan. Ia diciptakan untuk tak pernah bercanda dengan tubuhnya.

Exit mobile version