Teras Malioboro 2 akan Direlokasi, Pedagang Jalan Perwakilan Diminta Kemasi Barang

teras malioboro 2 mojok.co

Kios Jalan Perwakilan yang disegel untuk dijadikan kawasan JPG.(yvesta ayu/mojok.co)

MOJOK.CO – Para pedagang di Jalan Perwakilan, Malioboro diminta segera mengemasi barang-barang mereka yang ada di kios oleh Pemda DIY. Sebab hingga saat ini para pedagang belum juga mengosongkan barang-barang meski sudah disegel sejak 3 Januari 2023 lalu.

“Mohon para pedagang kemarin yang menggunakan [lahan Jalan Perwakilan] kan masih ada barang-barang yang harus diopeni (dibawa-red), mohon untuk segera dipindahkan, sayang nanti kalau rusak [dibuldozer],” papar Sekda DIY, Baskara Aji di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Kamis (12/01/2023).

Aji mengungkapkan, Pemda DIY segera melakukan pembongkaran kios-kios di Jalan Perwakilan dengan buldozer. Oleh karena itu pedagang diminta jangan meninggalkan barang dagangan mereka saat perataan lahan dilakukan pekan depan.

Sebelum dilakukan pembongkaran kios, Pemda berkoordinasi dengan Keraton Yogyakarta sebagai pemilik lahan tanah Kasultanan atau Sultan Ground tersebut. Hal ini dilakukan karena lahan yang akan digunakan oleh Pemda DIY sebagai bagian dari Jogja Planning Gallery (JPG) tersebut akan dikelola Pemda DIY.

Pemda harus melakukan pengurusan administrasi dalam pemanfatan tanah tersebut. Sebab Pemda menggunakan APBD untuk pengembangan kawasan budaya di lahan tersebut berbarengan dengan lahan di Teras Malioboro (TM) 2 dan kantor DPRD DIY.

“Ya kita mulai bangun JPG setelah ada pemindahan TM 2 dan DPRD. Untuk DPRD bisa DED (detail engineering design-red) [tahun] 2023,” paparnya.

Aji menambahkan, Pemda akan memindah Teras Malioboro 2 setelah Pemda DIY bisa membebaskan sejumlah lahan dari pemiliknya. Lahan Teras Malioboro 2 nantinya akan bersebelahan dengan Teras Malioboro 1.

Pemda akan membuat jalan tembus di sekitar Jalan Beskalan yang berada dekat Teras Malioboro 1 untuk pembangunan Teras Malioboro 2. Teras Malioboro 2 nantinya bisa menampung sekitar 1.200 Pedagang Kaki Lima (PKL) untuk kembali berjualan.

“Teras Malioboro 2 [dipindah]. Sudah kita mulai pembebasan lahan di sebelah teras malioboro satu. Setelah dibebaskan kita bangun dulu. Disitu cukup untuk 1.200 PKL, tapi desain dulu tempatnya dari teras malioboro tembus beskalan, nah itu yang akan kita bangun,” imbuhnya.

Reporter: Yvesta Ayu
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA Pemda DIY Persilakan Pedagang Tuntut Penipuan Uang Sewa Lahan Jalan Perwakilan

Exit mobile version