Ikuti Bimbel SIM Gratis Agar Tidak Gagal Ujian, Ini Infonya

Bimbel SIM Gratis Mojok.co

Ilustrasi

MOJOK.CO  – Bimbel SIM gencar digelar di berbagai daerah. Belum lama ini, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memang sempat menginstruksikan agar pembuatan SIM dipermudah. Sigit juga meminta pemohon SIM diberi dua kali kesempatan ujian dalam satu hari. 

Merespon arahan dari pimpinannya, kepolisian di berbagai daerah mengadakan bimbingan teori maupun praktik ujian SIM. Bimbel yang diselenggarakan secara gratis itu diharapkan bisa meningkatkan peluang kelulusan pemohon SIM. 

Bagi kalian yang belum tahu, SIM adalah bukti registrasi dan identifikasi yang diberikan Polri kepada seseorang yang telah memenuhi syarat administrasi, sehat jasmani dan rohani, memahami peraturan lalu lintas, dan terampil mengemudikan kendaraan. Untuk memenuhi persyaratan itu, seseorang wajib mengikuti ujian SIM yang terdiri atas ujian teori dan praktik.

Pengamatan Mojok dari berbagai sumber, berbagai daerah saat ini sudah mulai menyelenggarakan bimbel SIM gratis. Berikut rangkuman informasinya untuk kalian:

Bandung

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandung mengadakan bimbel SIM gratis setiap hari Minggu di acara Car Free Day Soreang. Kegiatan ini rencananya akan digelar rutin dengan cara keliling ke setiap kecamatan. 

“Bisa di kantor polsek, kecamatan, alun-alun, atau tempat lainnya yang memungkinkan untuk bisa dijadikan tempat pelaksanaan bimbel yang menjadi tempat mobilitas masyarakat,”jelas Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo, dikutip dari NTMC Polri, Minggu (6/11/2022).

Bimbel ini diharapkan bisa menjawab keluhan masyarakat terkait sulitnya ujian SIM. Kusworo pun berharap hadirnya bimbel SIM ini akan meningkatkan animo masyarakat dalam membuat SIM. 

Batam

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Barelang, Batam menggelar bimbel teori dan praktik gratis setiap Senin hingga Sabtu di Mapolresta Barelang. Hari Senin hingga Jumat, bimbel dimulai pukul 15.30 WIB hingga 16.30 WIB. Sementara di hari Sabtu, bimbel digelar pukul 12.00 WIB hingga 13.00 WIB. 

Lombok Utara

Di Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), pemohon SIM A dan SIM C bisa mendapat latihan ujian praktik. Kasat Lantas Polres Lombok Utara, Iptu Asri Putra Bahari menjelaskan, bimbingan yang diberikan sudah sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang kebanyakan mengeluhkan sulitnya menjalani ujian praktik. 

“Oleh sebab itu kami membuka program latihan gratis,” ucap Asri seperti dikutip dari NTCM Polri, Kamis (10/11/2022). Adapun latihan digelar setiap hari Senin pukul 15.00 hingga 17.00 WITA di Kantor Satpas Polres Lombok Utara. 

Bengkulu Utara

Polres Bengkulu Utara menggelar latihan uji teori dan praktik SIM setiap hari Senin hingga Jumat pukul 15.00  WIB hingga 17.30 WIB. Lokasi latihan terletak di halaman depan Gedung Pelayanan Terpadu Mapolres setempat.  

Pelatihan uji teori dan praktek terbuka bagi siapa saja, tidak hanya bagi pemohon SIM. Bahkan, mereka yang hanya ingin coba-coba juga diperkenankan ikut.

“Saat ini sedang menggalakkan coaching clinic sosialisasi dan pelatihan ke desa-desa, gratis pelatihannya bagi masyarakat,” tutup Iptu Eka Hendra A dilansir dari NTMC Polri, Kamis (10/11/2022). 

Yogyakarta

Program latihan ujian SIM gratis bernama Bimbel Bisa Lulus Ujian SIM (Bimsalabim) mulai digelar di Satpas Satlantas Polres masing-masing kabupaten/kota. Sejauh penelusuran Mojok, jadwal bimbel SIM masing-masing wilayah berbeda-beda. Di Bantul dan Sleman misal, bimbel SIM digelar setiap hari mulai pukul 14.00 WIB hingga 15.00 WIB. Sementara di Kota Yogyakarta diadakan tiap Selasa pukul 13.30 WIB hingga 14.30 WIB. 

Bimbel diberikan tidak hanya bagi mereka yang gagal menghadapi ujian, tetapi juga warga lain yang belum memiliki SIM. Bimbingan teori dan praktik diberikan untuk jenis SIM A dan SIM C. 

Penulis: Kenia Intan
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA Susahnya Ujian Sim C: Ini Tipsnya Biar Lulus Menurut Polisi, Ahli, dan Orang yang Gagal Berkali-kali

Exit mobile version