Cara Membuat Spotify Wrapped 2022, Kenali Music Listening Personality-mu

spotify wrapped 2022 mojok.co

Ilustrasi spotify (pixabay)

MOJOK.CO – Spotify Wrapped 2022 yang dinanti-nanti sudah tersedia. Fitur Spotify ini memungkinkan pengguna melihat rangkuman lagu dan musisi yang  paling banyak diputar selama setahun terakhir

Sudah bukan rahasia, setiap akhir tahun Spotify menawarkan fitur khusus bagi pengguna untuk melihat kembali lagu dan musisi yang paling banyak didengarkan selama setahun. Untuk versi 2022, Spotify Wrapped juga menawarkan rangkuman podcast yang paling sering diputar serta kebiasaan pengguna dalam mendengar musik.

Lalu, bagaimana cara membuat Spotify Wrapped 2022?

Spotify Wrapped 2022 tersedia bagi siapa saja yang memiliki akun Spotify. Mojok sudah merangkum cara membuat Spotify Wrapped 2022 untuk kalian:

  1. Buka spotify.com/wrapped
  2. Kalian akan diarahkan untuk mengunduh aplikasi Spotify. Klik “Download”, sekalipun kalian sudah memasang aplikasi tersebut di gawai.
  3. Tampilan yang berisi rangkuman aktivitas akun Spotify kalian selama setahun akan muncul 
  4. Kalian bisa membagikan informasi  itu dengan mengklik ikon “Share”

Pastikan kalian menggunakan perangkat seluler ketika mengakses laman Spotify Wrapped karena fitur tersebut hanya bisa diakses melalui perangkat seluler. 

Perbedaan dengan tahun sebelumnya, ada Music Listening Personality

Spotify Wrapped 2022 tidak hanya sebatas menganalisis lagu, musisi, podcast yang paling sering diputar penggunanya. Versi tahun ini, Spotify Wrapped  juga menampilkan personalisasi kebiasaan pengguna dalam mendengarkan musik. Misalnya, merinci jenis musik yang didengarkan pada pagi, siang, dan malam hari. Keunikan lain, Spotify Wrapped 2022 juga bisa menganalisis kepribadian pengguna Spotify dalam mendengarkan musik, ala-ala tes MBTI

Ada empat metrik yang digunakan untuk menentukan kepribadian berdasar kebiasaan pengguna Spotify. Pertama, Familiarity (F) versus Exploration (E). Kedua, Loyalty (L) versus Variety (V). Ketiga, Timelessness (T) versus Newness (N). Keempat, Commonality  (C) versus Uniqueness (U). 

Setelah Spotify menganalisis kebiasaan melalui empat metrik itu, pengguna akan digolongkan ke dalam salah satu dari 16 kategori kepribadian di bawah ini: 

– The Adventurer (ENVU) 

– The Early Adopter (ENVC)

– The Deep Diver (FTVU)

–  The Devotee (FNLU)

– The Repplayer (FTLU)

–  The Connoisseur (FTLC)

–  The Maverick (ETLU)

–  The Fan Clubber (FNVC)

–  The Top Charter (ETLC)

– The Enthusiast (FNLC)

– The Time Traveler (ETVU)

–  The Musicologist (ETVC)

– The Nomad (ENLU)

– The Voyager (ENLC)

– The Jukeboser (FTVC)

– The Specialist (FNVU)

Data-data yang diolah itu akan ditampilkan dengan visual yang berwarna-warni. Sangat menarik untuk dipamerkan di media sosial. Pengguna juga bisa mengunduh tampilan hasil olahan data itu di gawai masing-masing.  

Penulis: Kenia Intan
Editor: Purnawan Setyo Adi

BACA JUGA Cara Membuat Spotify Instafest, Poster Festival Musik yang Viral

Exit mobile version