Lima Situsweb Paling Keren di Tahun 2014

2014 adalah tahun yang panjang dan melelahkan, khususnya di dunia online. Di tahun yang kini kita sudah sampai di penghujungnya ini, untuk pertama kali dalam sejarah, kita mendapati pertarungan luar biasa di internet. Yang paling besar dan mempengaruhi hampir semua netizen Indonesia tentu saja adalah pemilihan presiden 9 Juli lalu.

2014 ditandai dengan semakin derasnya arus informasi di genggaman kita, media sosial yang kian berisik dan ricuh, sekaligus pertarungan tiada henti antara beberapa kelompok kepentingan. Kalau tidak pintar-pintar memilah dan memilih, dengan mudah kita akan terseret dalam arus besar tersebut.

Meski begitu, setidaknya ada beberapa hal yang patut kita catat sebagai fenomena penting di tahun 2014. Di antaranya adalah kemunculan situsweb-situsweb keren di tahun politik ini. Berdasarkan penelusuran Mojok Institute, situsweb-situsweb tersebut memiliki kekhususan yang sukar ditandingi situsweb lain. Baik yang dengan sadar mengikuti atau menunggangi arus besar yang disebutkan di atas, maupun yang dengan sadar mencoba menawarkan narasi lain yang menjadi alternatif bagi netizen Inonesia. Apa saja mereka? berikut daftarnya.

5. pkspiyungan.org

Mari membayangkan. Portal berita apa yang namanya lokal tapi dibaca luas, dan memengaruhi pembaca di level nasional, selain pkspiyungan.org? Mungkin jawabannya Jakarta Post. Tapi tentu saja berbeda. Jakarta itu ibukota. Sementara Piyungan hanya sebuah kecamatan kecil di Bantul tempat berkumpulnya sampah-sampah dari kota Yogyakarta, karena kebetulan di sanalah Tempat Pembuangan Akhir berada.

Dari namanya, seharusnya Piyungan Online hanya akan dibaca oleh orang Piyungan, itupun yang konstituen PKS. Tetapi tidak demikian kenyataannya.

Tidak sulit untuk menampilkan pengaruh Piyungan Online. Logikanya sederhana saja, situsweb yang berpengaruh pasti sering dibahas oleh banyak orang. Berapa orang yang sudah membahas pkspiyungan.org? Jelas kita salah satunya. Dan itu tidak hanya terjadi sekali ini saja. Sehingga disadari atau tidak, diakui atau tidak, pkspiyungan.org telah memiliki tempat dalam sanubari dan bawah sadar kita.

4. agusmulyadi.web.id

Saya menempatkan situsweb Agus dalam daftar ini sebetulnya terpaksa. Rasanya agak sulit menulis daftar 5 situsweb keren tahun 2014 tanpa menyebutkan situsweb ini. Agus terkenal sebagai manipulator foto di penghujung 2013, tapi kemudian Agus lebih luas dikenal sebagai blogger di tahun 2014.

Sejak itu websitenya pun rutin dikunjungi oleh berbagai selebtwat, media dan pembicara seminar penulisan.

3. puskaptis.wordpress.com

Sedikit nostalgia. Bagaimana jika hingar-bingar pilpres 2014 tanpa kontribusi Puskaptis, Pusat Kajian Kebijakan dan Pembangunan Strategis? Puskaptis ibarat oase di tengah gurun. Lembaga riset ini berhasil menyajikan data hasil pemilu yang tidak bisa dipenuhi oleh KPU, yakni data kemenangan Prabowo-Hatta. Padahal data ini dibutuhkan oleh hampir separo masyarakat Indonesia.

Lantaran kemampuannya itulah, pada akhir perhitungan suara pilpres, situsweb puskaptis banyak dibuka dan ramai dibicarakan. Jutaan orang berbondong-bandong datang untuk mencari setitik harapan yang ditawarkan Puskaptis. Meskipun akhirnya kita sadar, bahwa oase yang ditawarkan puskaptis ternyata ilusi. Fatamorgana. PHP!

2. kawalpemilu.org

Kawal pemilu adalah terobosan luar biasa dalam sejarah Pilpres kita. Proses perhitungan suara dalam Pemilu selama ini hanya menjadi kekuasaan elit. Kalau tidak jadi mainan politisi ya lembaga survey. Tapi oleh kawal pemilu, pengawalan perhitungan suara direkayasa sedemikian rupa sehingga bisa dikontrol oleh publik. Kita difasilitasi untuk bisa berkontribusi dan menjadi bagian yang lebih utuh dari pesta demokrasi.

Kawal Pemilu memang terbukti berhasil mengawal pemilu, tapi sayangnya ia tidak dipersiapkan untuk mengawal masa lalu.

1. mojok.co

Situsweb ini jelas sangat layak dimasukkan dalam daftar lima siwusweb keren tahun 2014, dan tentu saja 2015, 2016, dan seterusnya. Alasannya sederhana, situsweb ini tidak akan dijadikan sebagai corong politik. Sehingga sahamnya di bursa efek tidak akan turun seperti TV One.

Exit mobile version