Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Kampus

UIN Walisongo, Kampus PTKIN dengan Nama Terbaik

Ahmad Arief Widodo oleh Ahmad Arief Widodo
19 September 2023
A A
UIN Walisongo PTKIN Terbaik (Unsplash)

UIN Walisongo PTKIN Terbaik (Unsplash)

Share on FacebookShare on Twitter

Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia itu ada banyak. Kita bisa berdebat semalam suntuk untuk menentukan mana PTKIN dengan kualitas terbaik di Indonesia. Namun, bagi saya, soal nama PTKIN terbaik, kita nggak perlu berdebat sama sekali. Sebab, PTKIN dengan nama terbaik sudah pasti UIN Walisongo.

Bukan, bukan hanya karena saya seorang lulusan UIN Walisongo. Saya cukup tahu banyak nama PTKIN di Indonesia, tapi menurut saya belum ada yang sebaik kampus saya sendiri. Akan tetapi, itu tidak berarti nama PTKIN lain jelek ya. Semua nama kampus PTKIN baik, cuma yang paling baik versi saya adalah UIN Walisongo. Kenapa bisa demikian? simak sebagai berikut:

UIN Walisongo Paling populer di Indonesia

Setelah saya analisis, format penamaan PTKIN di Indonesia secara umum ada 3. Pertama, menggunakan tokoh agama nasional. Kedua, tokoh agama daerah tempat kampus tersebut berdiri. Ketiga, menggunakan nama daerah tempat kampus PTKIN berdiri. Hanya ada sedikit PTKIN yang menggunakan nama di luar format penamaan tersebut.

Di antara banyak nama kampus PTKIN menggunakan format tersebut, saya rasa UIN Walisongo yang paling populer. Mengingat wali songo adalah simbol dari penyebaran agama Islam di Indonesia, khususnya Pulau Jawa. 

Setiap orang tahu Sunan Kalijaga (nama UIN di Jogja), Sunan Ampel (UIN Surabaya), dan Syekh Maulana Malik Ibrahim (UIN Malang). Tetapi, belum tentu semua orang yang tahu wali sanga, hafal dengan lengkap seluruh nama wali yang tergabung di dalamnya, termasuk yang saya sebutkan tadi.

Coba, kamu hafal nggak nama wali di wali sanga tanpa searching terlebih dahulu?

Bukan hanya nama satu tokoh agama saja

Kepopuleran nama wali sanga bukan tanpa sebab. Pasalnya, wali sanga adalah kumpulan nama 9 wali. Sementara itu, nama kampus PTKIN lain biasanya hanya menggunakan nama 1 tokoh agama saja. Tak ada yang lebih dari itu.

Makanya, saya menilai yang memberikan nama UIN Walisongo ini sangat cerdik dan cermat. Ketika kampus PTKIN lain hanya menggunakan satu nama tokoh agama saja. UIN Walisongo menggunakan nama kelompok tokoh agama. Jelas bakal lebih populer dan unik.

Baca Juga:

Alasan Saya Nggak Kecewa Masuk UIN Jogja meski Bukan Kampus Impian 

Keunikan UIN Jember: Papan Nama Kampus yang Jadi Tempat Pentas, Spot Mancing yang Ikannya Manja, dan Kafe yang Lebih Estetik ketimbang Kampusnya

Kamu nggak akan bisa membuat akronim aneh-aneh

Akronim dari UIN Walisongo itu nggak macem-macem. Umumnya akronim UIN Walisongo adalah UIN WS. Berbeda dengan UIN Sunan Kalijaga. Banyak yang memelintir akronim UIN Sunan Kalijaga menjadi UIN Sukijo.

Sukijo untuk nama seseorang itu nggak ada masalah ya. Kalau jadi akronim nama sebuah kampus terdengar agak aneh. Kayak kurang elegan saja nama kampusnya. Apalagi kalau kampusnya merupakan salah satu PTKIN terkemuka di Indonesia.

Tidak menimbulkan akronim yang berbeda-beda

Meski tak pernah kuliah di Jogja, setidaknya saya tahu 3 akronim dari UIN Sunan Kalijaga yang sering jadi bahan perbincangan. Pertama, adalah UIN SUKA. Kemudian yang kedua adalah UIN SK. Terakhir dan yang paling unik adalah UIN SUKIJO.

Kalau UIN Walisongo sendiri nyaris nggak mungkin menimbulkan akronim berbeda-beda. Cukup 1 saja yaitu, UIN WS. Sangat mudah untuk dilafalkan oleh banyak orang Indonesia dengan beragam logatnya.

UIN Walisongo itu simpel

Karena penamaan mayoritas PTKIN berasal dari tokoh agama, membuat namanya jadi agak panjang. Jauh berbeda dengan nama kampus umum yang sangat simpel. Seperti Universitas Indonesia, Universitas Airlangga, dan Universitas Diponegoro.

PTKIN yang menggunakan nama tokoh agama jarang yang terlihat simpel. Minimal nama PTKIN terdiri 2 atau 3 kata bahkan lebih. Saya rasa UIN Walisongo merupakan satu dari sedikit nama kampus PTKIN yang cukup simpel dan elegan.

Mudah diingat

Saking kompleksnya nama sebuah PTKIN yang berasal dari tokoh agama, banyak orang yang menyebut kampus PTKIN dengan nama daerah tempat berdirinya. Misal UIN Sunan Gunung Djati disebut sebagai UIN Bandung dan UIN Maulana Malik Ibrahim dinamai jadi UIN Malang. Supaya lebih mudah menyebutnya.

Selain memudahkan penyebutan nama PTKIN, dengan cara itu juga masyarakat mudah mengingat kampusnya. Sementara UIN Walisongo yang namanya sudah simpel, bakal lebih mudah diingat dengan sekali melihat atau mengetahui nama kampusnya. Tanpa perlu mengubah nama asli PTKIN dengan penyebutan tempat kampus itu berdiri.

Begitu sekiranya alasan yang membuat saya menobatkan UIN Walisongo sebagai kampus Islam negeri dengan nama terbaik. Tenang teman-teman mahasiswa dan lulusan PTKIN kampus lain, ini hanya soal nama aja, kok. What’s in a name? That which we call a rose, by any other word would smell as sweet.

Penulis: Ahmad Arief Widodo

Editor: Yamadipati Seno

BACA JUGA UNNES Layak Mendapat Gelar Kampus dengan Nama Terbaik di Indonesia

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 19 September 2023 oleh

Tags: kampus PTKINPTKINUIN JogjaUIN Malanguin sukijoUIN Sunan Kalijagauin walisongowali sanga
Ahmad Arief Widodo

Ahmad Arief Widodo

Penulis lepas yang fokus membahas kedaerahan, dunia pemerintahan dan ekonomi. Stand like a hero and die bravely.

ArtikelTerkait

Tidak Turunnya UKT Adalah Misi Membuat Kampus Kaya, Mahasiswa Sengsara terminal mojok.co

Mahasiswa Kampus Islam Negeri Emang Harus Tabah dan Qanaah Menghadapi Kemenag

27 April 2020
UIN Malang Punya 3 Keistimewaan yang Tak Dimiliki Kampus Lain (Unsplash)

UIN Malang Adalah Kampus Istimewa, Tidak Ada Kampus Lain di Malang yang se-Istimewa Kampus yang Punya 2 Masjid Ini

1 Juni 2025
UIN Jogja Tidak Pantas Lagi Menyandang Status Kampus Rakyat (Unsplash)

UIN Jogja Tidak Pantas Menyandang Status Kampus Rakyat ketika UKT Anak Petani Tembus 7 Juta Rupiah!

28 September 2023
Rekomendasi Sarapan Pagi 6 Ribuan Dekat UIN Jogja (Unsplash)

3 Rekomendasi Tempat Sarapan Pagi di Dekat UIN Jogja yang Murah Cuma 6 Ribuan

12 Agustus 2024
Taman Seribu Janji, Saksi Bisu Kisah Asmara Mahasiswa UIN Malang

Taman Seribu Janji, Saksi Bisu Kisah Asmara Mahasiswa UIN Malang

30 Maret 2023
3 Alasan Demak Kalah Tenar Dibanding Kabupaten di Sekelilingnya

Membayangkan Jika Kabupaten Demak Nggak Pernah Disinggahi para Wali

14 Agustus 2023
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Patung Macan Putih, Ikon Wisata Baru Kediri yang Menarik Wisatawan

Patung Macan Putih, Ikon Wisata Baru Kediri yang Menarik Wisatawan

6 Januari 2026
Bus Efisiensi Penyelamat Warga Purwokerto yang Ingin “Terbang” dari Bandara YIA Mojok.co

Bus Efisiensi Penyelamat Warga Purwokerto yang Ingin “Terbang” dari Bandara YIA

9 Januari 2026
10 Istilah Populer di Kampus Unpad yang Penting Diketahui Mahasiswa Baru Mojok.co

10 Istilah di Unpad yang Perlu Diketahui Mahasiswanya biar Nggak Dikira Kuper

7 Januari 2026
Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran Mojok.co

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran

6 Januari 2026
Pasar Dupak Magersari, Wujud Perjuangan Orang Surabaya (Unsplash)

Pasar Dupak Magersari: Potret Nyata Saat Kota Surabaya Tidak Menyediakan Ruang, Warga Pinggiran Membuat Ruangnya Sendiri

6 Januari 2026
Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar Mojok.co

Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar

5 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • “Andai Ibu Tidak Menikah dengan Ayah”: KDRT Tidak Selalu Datang dari Kekerasan, tapi Juga Lewat Ketidakpedulian 
  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.