Konten TikTok Buiramira: Jalan Ninja Mahasiswa yang Bingung Skripsi dan Malas Bimbingan

Konten TikTok Buiramira: Jalan Ninja Mahasiswa yang Bingung Skripsi dan Malas Bimbingan mahasiswa akhir

Konten TikTok Buiramira: Jalan Ninja Mahasiswa yang Bingung Skripsi dan Malas Bimbingan (Unsplash.com)

Yang lagi ngerjain skripsi udah follow akun TikTok Ira Mirawati alias Buiramira belum, Gaes?

Apakah kamu mahasiswa tingkat akhir yang sedang bingung bagaimana cara nyusun skripsi yang baik dan benar tapi segan berkonsultasi dengan dosen pembimbing? Maaf, maksud saya bukan segan, tapi lebih cenderung malas karena dosen pembimbing susah banget ditemui atau terlalu mengintervensi topik skripsi kamu? Tenang, kamu nggak perlu khawatir. Banyak jalan menuju Roma, Gaes.

Sekarang kamu bisa “bimbingan” lewat konten-konten edukasi tentang skripsi yang banyak bertebaran di berbagai platform media sosial. Di TikTok saja misalnya, akun dengan konten edukasi tentang skripsi sudah nggak terhitung jumlahnya. Tapi kalau boleh saya kasih rekomendasi, kamu boleh tuh follow akun TikTok Ira Mirawati alias Buiramira.

Rekomendasi saya buat follow akun TikTok buiramira ini tentu bukan tanpa alasan. Ada beberapa hal yang jadi bahan pertimbangan kenapa akun ini wajib difollow oleh para mahasiswa, khususnya mahasiswa tingkat akhir yang sedang berkutat dengan skripsinya. Berikut di antaranya.

Materi yang disampaikan akun TikTok Buiramira sangat beragam dan lengkap

Materi yang disampaikan Ira Mirawati lewat akun TikTok Buiramira ini memang didominasi tentang teknis cara menyusun skripsi yang baik dan benar. Misalnya, cara membuat latar belakang penelitian, cara memilih metode penelitian, cara membedakan pola deduktif-induktif, cara mengecek plagiarisme, dan sebagainya.

Di luar itu, masih banyak materi lainnya yang benar-benar dibutuhkan oleh para pejuang skripsi, mulai dari trik dan persiapan menghadapi sidang skripsi sampai prediksi pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan para dosen penguji saat sidang skripsi. Beuh, pokoknya daging semua, deh!

Bahasanya jelas dan mudah dipahami

Selain materinya yang beragam, bahasa yang disampaikan dalam konten akun Tiktok Buiramira ini sangat jelas dan mudah dipahami. Struktur kalimatnya sederhana, bukan kalimat majemuk bertingkat yang suka bikin pusing. Materi dibahas langsung to the point dan nggak bertele-tele. Jadi, kamu nggak bakalan bingung dan kesulitan dalam mencerna materi yang disampaikan dalam konten tersebut. Saya yakin pasti kamu bakal langsung auto-ngerti sambil angguk-angguk kepala.

Konten TikTok Buiramira kreatif dan menarik

Nah, ini nih yang bikin saya betah lihat konten-konten di akun TikTok Buiramira. Kontennya benar-benar kreatif, menarik, dan nggak membosankan. Isinya nggak cuma penjelasan materi tekstual saja, tapi juga ada kuis, interview dengan mahasiswa, sampai cosplay jadi mahasiswa yang sedang menjalani sidang skripsi. Bahkan, percaya atau nggak, di beberapa kontennya ada juga live streaming sidang skripsi betulan yang bisa bikin kamu ikut deg-degan. Asli seru banget deh, pokoknya.

Vibes-nya yang kocak dan ceria

Kalau yang ini sih nggak ada lawan. Salah satu keunggulan akun TikTok Buiramira dibandingkan dengan akun lain dengan konten serupa adalah vibes-nya yang kocak dan ceria. Kalau kamu lihat konten-kontennya, pasti bakal ngakak atau minimal senyum-senyum sendiri, deh. Lumayan bisa jadi hiburan di saat kamu lagi pusing-pusingnya memikirkan skripsi. Jadi, lewat akun Tiktok Buiramira ini kamu nggak cuma haha-hihi saja, tetapi juga dapat ilmu yang bermanfaat buat menyelesaikan skripsi kamu.

Meski nggak menjamin skripsimu bakal selesai tepat waktu, seenggaknya konten-konten Ira Mirawati di akun TikTok Buiramira ini bisa jadi insight buat kamu yang malas bimbingan skripsi. Memang sih katanya skripsi bakal dihapuskan dari muka bumi ini, tapi nggak salah juga kan kalau FYP akun TikTok kamu itu isinya konten-konten edukasi yang bermanfaat?

Penulis: Andri Saleh
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Aplikasi TikTok Antara Pengguna yang Goblok dan Teknologi yang Mashok.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version