Tinggal di Purworejo selama bertahun-tahun tak lantas membuat saya paham betul dengan tanah lahir sekaligus tempat bertumbuh saya ini. Saya sendiri tinggal di Kabupaten Purworejo bagian selatan, tepatnya di Kecamatan Purwodadi.
Purworejo merupakan kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah dengan luas wilayah 1.035 kilometer persegi. Ada 16 kecamatan di kabupaten ini, yakni Grabag, Ngombol, Bagelen, Kaligesing, Purworejo, Banyuurip, Bayan, Kutoarjo, Butuh, Pituruh, Kemiri, Bruno, Loano, Bener, dan Gebang, dan tentu saja Purwodadi.
Sebagai orang yang tumbuh besar di Purworejo bagian selatan, tentu ada suka duka yang saya rasakan. Misalnya seperti beberapa hal berikut ini.
Mayoritas masyarakat bekerja sebagai petani sehingga pemandangan sehari-hari adalah sawah luas
Kebanyakan orang di Kabupaten Purworejo, terutama di Kecamatan Purwodadi, bekerja sebagai petani padi. Hal ini dapat dilihat dari luasnya areal persawahan di wilayah ini. Data dari BPS (2018) menunjukkan luas persawahan di Kecamatan Purwodadi pada tahun 2018 sebanyak 2.712 ha atau terluas keempat di Kabupaten Purworejo.
Tak heran apabila kalian berkunjung ke Purworejo bagian selatan ini setelah masa tanam padi atau menjelang panen, kalian akan disuguhi pemandangan pematang sawah yang menakjubkan. Sawah yang menghijau dan menguning bak permadani menghampar luas di bawah cakrawala.
Baca halaman selanjutnya: Kultur gotong royong masih kuat…