Pengalaman Memakai Moisturizer Marina: Bikin Wajah Saya Cerah bak Orang Korea

Pengalaman Memakai Moisturizer Marina: Bikin Wajah Saya Cerah bak Orang Korea

Pengalaman Memakai Moisturizer Marina: Bikin Wajah Saya Cerah bak Orang Korea (Unsplash.com)

Moisturizer Marina ini nampol banget di kulit wajah saya. Wajah saya jadi terlihat cerah bak orang Korea.

Bagi perempuan, urusan makeup dan skincare bukan hal sepele. Makin menjamurnya toko yang khusus menjual kosmetik dan skincare menjadi bukti bahwa kebutuhan perempuan yang satu ini sudah mendapat perhatian khusus. Bak pinang dibelah dua, e-commerce juga ikut dibajiri dengan tren makin beragamnya produk kecantikan yang dijual. Bagi kaum mendang-mending, hal ini bak buah simalakama.

Gimana nggak bingung, marketing ciamik produk-produk baru sangat menggiurkan. Namun di sisi lain, dengan keterbatasan dana dan fakta bahwa produk makeup dan skincare itu cocok-cocokan tentu sangat memusingkan.

Dalam situasi demikian, akhirnya saya bertemu sebuah produk yang nggak saya sesali pembeliannya. Produk kecantikan yang saya maksud adalah Marina Bright and Fresh Moisturizer. Moisturizer Marina ini keluaran anak grup Tempo, PT Barclay. Meski Marina terkenal karena produk bodycare-nya, menurut saya moisturizer-nya nggak kalah oke. Selain sudah ber-BPOM, ada beberapa hal lain yang menjadi alasan saya jatuh cinta pada produk satu ini.

Memangnya boleh semurah ini?

Hidup itu bukan hanya soal skincare dan makeup. Bagi mahasiswa mendang-mending kayak saya, jatah bulanan saya tentu harus saya bagi-bagi untuk bayar kos, nge-print skripsian, uang makan, dll. Jadi, saya nggak bisa bebas menghabiskan uang untuk membeli skincare dan makeup saja. Di sisi lain, keinginan untuk tampil cantik juga tak bisa ketinggalan, makanya moisturizer Marina jadi solusi.

Bayangkan, dengan modal uang Rp11 ribuan, saya sudah bisa mendapatkan satu tube moisturizer Marina isi 25 ml. Produk ini bisa bertahan hampir satu bulan, lho. Bagi mahasiswa seperti saya, tentu ini adalah upaya penghematan yang luar biasa.

Baca halaman selanjutnya: Kemasannya simpel dan travel friendly…

Kemasan moisturizer Marina simpel dan travel friendly

Saya termasuk perempuan yang suka touch up. Jadi, produk yang travel friendly alias mudah dibawa ke mana-mana adalah favorit saya.

Saya pernah punya pengalaman menggunakan produk skincare yang mengusung konsep wadah mewah minimalis. Lantaran wadahnya berbahan kaca, kepercayaan diri saya naik tiap kali menenteng produk ini di ruang wanita sehabis wudhu. Namun suatu ketika, produk ini terlepas dari tangan saya dan bikin seisi ruangan menengok ke arah saya. Wadah produk skincare itu nggak pecah, tapi malu akibat menjadi pusat perhatian itu yang nggak akan saya lupakan.

Sejak saat itu saya berikhtiar untuk menemukan produk yang travel friendly. Kebetulan moisturizer Marina menggunakan kemasan plastik tube untuk kemasannya. Selain itu, produk ini cukup ringkas dan mungil sehingga mampu diselipkan di dalam tas kuliah saya yang sesak dengan barang-barang kebutuhan kuliah.

Kemasan moisturizer Marina yang berbentuk tube lebih aman dan higienis. Saya nggak perlu takut seumpama moisturizer ini jatuh. Kelebihan lain dari kemasannya adalah warna tubenya cewek banget. Penggunaan warna pink benar-benar bikin produk ini terlihat feminim.

Memberikan hasil akhir glowing ala orang Korea dan nggak bikin kulit jadi kering kerontang

Sebelumnya saya harus disclaimer dulu bahwa kulit wajah saya bertipe dry to oily skin dengan bintil jerawat di beberapa titik. Meskipun murah meriah, produk ini menghasilkan hasil akhir pink cerah di wajah saya ala orang Korea. Awalnya saya nggak tahu kalau moisturizer ini punya efek shimmer namun ketika mengaplikasikannya pada wajah, saya kaget kok wajah saya jadi bercahaya. Ternyata ini adalah efek shimmer dari moisturizer Marina.

Buat kalian yang mengira efek shimmer si Marina ini akan kelihatan katrok karena harganya yang murah, kalian harus mencobanya secara langsung. Bahkan teman saya bilang wajah saya terlihat sehat dan semakin bagus jika terkena cahaya alias nggak ndempul. Efek shimmer-nya nggak seperti menumpahkan highlighter ke seluruh wajah, tapi on point. Dan menurut saya, ini sudah hampir menyamai produk lain sejenis yang harganya lebih mahal.

Yang nggak kalah penting, meskipun memiliki efek shimmer, moisturizer Marina ini tetap bisa melembapkan. Kulit wajah saya cukup terkunci kelembapannya walau beraktivitas dan berkendara tanpa mengenakan masker. Menariknya, ketika digunakan setelah sunscreen, produk ini nggak menghasilkan kelembapan yang alay sehingga bikin wajah kita kayak kilang minyak.

Namun berdasarkan pengalaman saya ini, sekali lagi saya tegaskan, bahwa urusan perawatan wajah adalah perkara personal dan cocok-cocokkan. Yang pasti, kalau kalian nggak punya banyak duit tapi tetap pengin tampil cantik, moisturizer Marina ini bisa kalian perhitungkan untuk dicoba. Itung-itung kalian nggak akan terlalu rugi kalau produknya nggak cocok, wong cuma Rp11 ribuan, kok.

Penulis: Finaqurrota
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA Marina, Shinzu’i, Herborist: Mana Body Care Asli Indonesia yang Paling Bagus?

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version