Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Pemain Naturalisasi: Ketika Jadi Tuan Rumah Pildun, tapi yang Main Bukan Orang Indonesia

Raihan Yuflih Hasya oleh Raihan Yuflih Hasya
23 Agustus 2020
A A
Pemain Naturalisasi Ketika Jadi Tuan Rumah Pildun, tapi yang Main Bukan Orang Indonesia MOJOK.CO

Pemain Naturalisasi Ketika Jadi Tuan Rumah Pildun, tapi yang Main Bukan Orang Indonesia MOJOK.CO

Share on FacebookShare on Twitter

Kita pasti sering mendengar berita tentang ratusan atau bahkan ribuan pekerja asing yang nggak ada angin dan nggak ada hujan tiba-tiba datang ke Indonesia. Berita tersebut terkadang membuat kita sendiri sebagai warga negara Indonesia resah juga. Karena menurut Badan Pusat Statistik, total angkatan kerja di negeri ini pada tahun 2020 menembus angka 137 juta. Kasarnya, masak iya sih perusahaan lebih juga memilih pemain naturalisasi, eh maaf, ribuan pekerja asing untuk bekerja di tanah sendiri.

Meskipun begitu, kejadian tersebut bukan sepenuhnya salah perusahaan. Kita sebagai warga negara—dan tentunya pemerintah—harusnya lebih sadar bahwa kualitas sumber daya manusia kita masih rendah. Oleh karenanya, hal ini harus terus menjadi rangsangan kepada kita semua untuk selalu meningkatkan sumber daya manusia. Dengan tujuan, ke depannya kejadian seperti ini bisa diminimalisasi, dengan pemain naturalisasi. Hehehe….

Kejadian ratusan pekerja asing yang tiba-tiba datang ke Indonesia ini lama-kelamaan menjadi hal biasa. Tetapi, menjadi sebuah hal yang baru dan aneh ketika tiba-tiba Indonesia kedatangan lima pemain sepak bola asal Brasil secara sekaligus. Padahal ya nggak juga….

Itulah yang terjadi di Liga 1. Menjelang bergulirnya kompetisi, seluruh klub mulai menyiapkan segala hal, terutama pasukannya.

Anehnya, tiba-tiba Liga 1 kedatangan lima pemain asal Brasil secara bersamaan. Kelima pemain ini terbagi di tiga klub besar, yakni dua di Persija, dua di Arema, dan satu lagi di Madura United. Lebih mencengangkan lagi, umur dari kelima pemain ini merupakan umur yang tidak biasa dicari klub-klub Indonesia untuk dipoles jadi pemain naturalisasi, yakni di bawah usia 20 tahun. Sungguh, terlalu aneh jika kita sebut ini sebuah kebetulan.

Jika kita menggunakan teknik cocokologi, hal ini sangat berkorelasi dengan apa yang dipaparkan Ketua Umum PSSI, Iwan Bule, pada webinar yang diadakan oleh salah satu media pada 10 Juli lalu.

Webinar tersebut membahas tentang persiapan Indonesia untuk Piala Dunia u-20. Dalam salah satu slide presentasinya, ada kalimat penjelasan yang tertulis, yakni “PSSI akan melakukan ‘cara-cara luar biasa’ untuk meraih sukses prestasi pada Piala Dunia u-20 2021. Termasuk dimungkinkan melakukan nasionalisasi/naturalisasi pemain di usia emas sebagai pesepakbola.”

Di bawah penjelasan tersebut terpampang foto dari tiga pemain asal Brasil, yakni Leozao, Pedro (yang sekarang merapat ke Arema), dan Maike Henrique (yang sekarang merapat ke Persija). Sayangnya, slide ini hanya numpang lewat. Iwan Bule memilih untuk lanjut ke slide selanjutnya dan tidak menjelaskan apa maksud dari naturalisasi para pemain Brasil tersebut.

Baca Juga:

Benang yang Kembali Kusut: Langkah Membingungkan PSSI Memecat STY di Tengah Jalan  

Sepak Bola Indonesia Memang Penuh Drama, Shin Tae-yong Cuma Salah Satunya

Jika memang benar kedatangan rombongan pemain Brasil ini diproyeksikan untuk membela timnas di Piala Dunia u-20 mendatang, akan timbul sebuah pertanyaan besar, yakni apakah pemain-pemain muda kita belum mampu untuk menghadapi Piala Dunia sampai-sampai harus mengimpor pemain luar yang bahkan tidak ada darah Indonesianya sama sekali?

Jika isu ini benar terjadi, saya rasa federasi perlu memikirkannya lagi sebelum mengambil keputusan. Ah, sebuah masukan klasik, lawas, yang mana mau didengar federasi.

Formula yang aneh apabila sebuah federasi mengambil cara instan dalam sebuah gelaran besarnya demi sebuah prestasi. Piala Dunia tahun depan adalah Piala Dunia junior. Apa salahnya jika fokus kepada pengembangan pemain muda, alih-alih proyek pemain naturalisasi? Bahkan, lebih baik mempercepat pengurusan kewarganegaraan pemain yang masih memiliki keturunan Indonesia (halfblood) ketimbang menaturalisasi pemain yang selain nggak ada darah Indonesianya, juga belum terbukti performanya di tanah air.

Hal ini tentu membuat ramai persepakbolaan tanah air. Sampai-sampai eks pelatih timnas u-19, Fakhri Husaini ikut angkat bicara. Dilansir Tempo, Fakhri mengkritik isu PSSI yang ingin melakukan naturalisasi pemain asal Brasil untuk Piala Dunia u-20 tahun depan dengan menyatakan bahwa Jika PSSI sudah kehilangan rasa percaya dirinya terhadap para pemain lokal, serahkan saja status tuan rumah Piala Dunia u-20 kepada negara lain. Sungguh pernyataan yang menusuk dada.

Bahkan, Beto Goncalves saja—yang notabenenya pemain naturalisasi Indonesia—memberikan pernyataan di acara Mata Najwa beberapa waktu lalu, bahwa federasi harusnya beri kesempatan pemain muda untuk bermain. Karena kembali lagi, untuk apa jauh-jauh menaturalisasi pemain asing.

Pembinaan pemain usia muda kita pun sebenarnya sudah cukup progresif. Misalnya ada kompetisi khusus kategori umur Elite Pro Academy, atau bahkan tim muda Garuda Select yang mengemban ilmu sepak bola di eropa. Tinggal hanya perlu ditingkatkan lagi. Selain itu, saya dan kita semua tentunya berharap kepada Shin Tae Yong sebagai Pelatih Kepala, serta Indra Sjafri sebagai Direktur Teknik timnas untuk berperan aktif dan jangan mau diintervensi oleh siapa pun—bahkan federasi sekali pun—perihal komposisi tim.

Fenomena rombongan pekerja asing yang tiba-tiba datang ke Indonesia untuk bekerja mungkin ada sisi benarnya juga, karena sumber daya manusia kita masih rendah dan kedatangan mereka pun bisa jadi transfer of knowledge bagi para pekerja lokal. Tetapi, kedatangan rombongan pemain naturalisasi untuk membela negara kita di Piala Dunia merupakan hal yang di luar nalar. Karena kalau dipikir-pikir, percuma juga jadi tuan rumah piala dunia kalau yang main untuk timnas bukan orang-orang kita~

BACA JUGA Pareidolia dan Dugaan Gambar Salib di Logo HUT RI atau tulisan lainnya di Terminal Mojok.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 23 Agustus 2020 oleh

Tags: pemain naturalisasiPiala DuniaTimnas Indonesia
Raihan Yuflih Hasya

Raihan Yuflih Hasya

Sedang berusaha menyelesaikan studi Sastra Indonesia, pernah menjabat Wali Kota di game Simcity.

ArtikelTerkait

Burundi Memang Lawan yang Tepat untuk Timnas Indonesia, Levelnya kan Baru Segitu

Burundi Memang Lawan yang Tepat untuk Timnas Indonesia, Levelnya kan Baru Segitu

12 Maret 2023
Timnas U17 Imbang, Piala Dunia U17 Surabaya Agak Bikin Kecewa (Dokumen pribadi)

Timnas U17 Imbang ketika Piala Dunia U17 di Surabaya Diwarnai Chaos Terkait Shuttle Bus bikin Penonton Sempat Bingung Waktu Mau Pulang

11 November 2023
Juara Piala Dunia dan Inflasi: Sepotong Kebahagiaan dari Lionel Messi untuk Rakyat Argentina

Juara Piala Dunia dan Inflasi: Sepotong Kebahagiaan dari Lionel Messi untuk Rakyat Argentina

20 Desember 2022
Qatar, Piala Dunia, dan Perbudakan Modern dalam Sistem Kafala

Qatar, Piala Dunia, dan Perbudakan Modern dalam Sistem Kafala

14 Mei 2022
piala dunia

Indonesia, Sepak Bola, dan Harapan Berlaga di Pentas Piala Dunia

21 Juli 2019
Pesan Moral dari Prediksi Piala Dunia Mojok yang Sering Salah

Pesan Moral dari Prediksi Piala Dunia Mojok yang Sering Salah

26 November 2022
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Rute KRL Duri-Sudirman, Simbol Perjuangan Pekerja Jakarta (Unsplash)

Rute KRL dari Stasiun Duri ke Sudirman Adalah Rute KRL Paling Berkesan, Rute Ini Mengingatkan Saya akan Arti Sebuah Perjuangan dan Harapan

15 Januari 2026
3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

17 Januari 2026
Julukan “Blok M-nya Purwokerto” bagi Kebondalem Cuma Bikin Purwokerto Terlihat Minder dan Tunduk pada Jakarta

Julukan “Blok M-nya Purwokerto” bagi Kebondalem Cuma Bikin Purwokerto Terlihat Minder dan Tunduk pada Jakarta

14 Januari 2026
Honda PCX 160 Dibuat Ceper, Modifikasi Motor yang Saya Harap Lenyap dari Jalanan Mojok.co

Honda PCX 160 Dibuat Ceper, Modifikasi Motor yang Saya Harap Lenyap dari Jalanan

19 Januari 2026
Mahasiswa Kelas Karyawan Adalah Ras Terkuat di Bumi: Pagi Dimaki Bos, Malam Dihajar Dosen, Hari Minggu Tetap Masuk

Mahasiswa Kelas Karyawan Adalah Ras Terkuat di Bumi: Pagi Dimaki Bos, Malam Dihajar Dosen, Hari Minggu Tetap Masuk

13 Januari 2026
3 Alasan Mitsubishi Outlander Sport Tidak Pantas Disuntik Mati dan Harus Diproduksi Kembali Mojok.co

3 Alasan Mitsubishi Outlander Sport Tidak Pantas Disuntik Mati dan Harus Diproduksi Kembali

19 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.