Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Nyuruh Anak Kecil ke Masjid Itu Bagus, tapi Ajari Juga Adabnya

Wikan Agung Nugroho oleh Wikan Agung Nugroho
27 Maret 2021
A A
batita Nyuruh Anak Kecil ke Masjid Itu Bagus, tapi Ajari Juga Adabnya terminal mojok
Share on FacebookShare on Twitter

Masjid adalah tempat paling suci bagi umat Islam, wabilkhusus sebagai tempat beribadah dengan Sang Maha Kuasa. Sayangnya, kekhusyukan dan konsentrasi beribadah kerap buyar, bisa dikarenakan faktor dari diri sendiri maupun dari luar. Salah satu faktor eksternal yakni gangguan dari anak-anak kecil, entah itu suara tangisan, teriakan, anak-anak yang main petak umpet, bahkan balapan lari di dalam saf salat. Hal tersebut secara tidak langsung mengganggu konsentrasi saat beribadah, sehingga memiliki kemungkinan dapat membatalkan salat kita.

Gangguan ini nyata adanya, bahkan seorang teman menceritakan kejadian saat tengah salat Jumat di salah satu masjid di Pamulang. Suasana di dalam masjid tersebut cukup padat dengan jamaah, bahkan hingga ke luar masjid lantaran tidak muat. Nah, saat mulai salat, imam membaca Al-Fatihah, dan saat ayat terakhir, imam berkata, “Waladhdhaalliin.”

Tiba-tiba ada suara anak kecil berteriak keras sekali, “SEMUA BILANG APA?”

Lantas, karena refleks, para jamaah menyahut, “Aamiin…”

Tragisnya, hampir semua yang salat pada cekikikan, “Hahaha…”

Alhasil, salat Jumat semua jamaah di masjid di Pamulang hari itu batal semua…

Hal tersebut sangat mengganggu ya, Mylov, khususnya bagi para orang tua yang mengajak anaknya. Niat mau beribadah dengan khusyuk, eh malah buyar. Saya sendiri juga pernah mengalami distraksi serupa. Saat sedang Jumatan, ada anak kecil yang menangis dari rakaat kedua sampai selesai salat Jumat. Selesai salat, banyak jamaah yang menengok ke arah anak kecil tersebut. Orang tua anak itu pun terlihat malu dan tidak enak dengan jamaah lain.

Bahkan yang paling ngeselin menurut saya yaitu ketika mau sujud, eh ada anak kecil yang malah tiduran atau jongkok di depan kita. Bikin kita kikuk tentunya, mau sujud ke mana coba? Kalau di samping tidak ada jamaah lain sih kita bisa sujud melipir di samping anak tersebut, lah jika ada orang? Ya mosok saya harus telungkupi anak itu sembari sujud?

Baca Juga:

Saya Muslim, tapi Saya Enggan Tinggal Dekat Masjid dan Musala

4 Perbedaan Ibadah di Masjid Indonesia dan Turki, Salah Satunya Pakai Sepatu ke Tempat Wudu

Sebenarnya membiasakan anak kecil beribadah ke masjid sangatlah bagus, karena jika tidak dimulai sedari dini, mau kapan lagi? Bahkan di masjid desa saya di Malang, rata-rata jamaahnya adalah para orang tua dan juga anak kecil, ini para pemudanya ke mana coba? Di sinilah sebenarnya peran anak-anak ini sebagai penerus jamaah masjid selanjutnya. Bahkan acara semeriah takbiran di masjid saja yang mengisi kebanyakan anak kecil. Mungkin yang remaja cukup update di media sosial kali, ya? Saya juga malah lebih sering melihat anaknya daripada orang tuanya. Karena ya anak-anak ini bermain di luar pengawasan orang tua mereka.

Sebenarnya sah-sah saja memarahi anak-anak kecil ini. Patut digarisbawahi juga, walau para orang tua beralasan mengajak anak ke masjid agar bisa mendidik mereka salat berjamaah di masjid, maslahatnya hanya untuk satu orang, sedangkan kerugiannya bisa ada pada banyak orang.

Perilaku anak-anak kecil yang bermain di dalam masjid, ya memang fitrahnya sebagai anak kecil. Justru di sini peran sebenarnya orang tua untuk menanamkan dan mengenalkan adab-adab di dalam masjid, khususnya agar bisa anteng di dalam masjid. Atau bisa mengajak anak ke masjid ketika mereka sudah bisa membedakan baik dan buruk, pun mendampingi anak di masjid dan tidak membiarkan mereka bermain ke sana kemari. Ingat, pola asuh dan didikan orang tua itu sangat penting.

BACA JUGA Pencinta Truk Oleng Adalah Entitas Pencinta Kendaraan Bermental Baja dan tulisan Wikan Agung Nugroho.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 29 Maret 2021 oleh

Tags: adabanak kecilMasjid
Wikan Agung Nugroho

Wikan Agung Nugroho

Suka nulis di blog Pers Mahasiswa, dan fans Arsenal garis keras.

ArtikelTerkait

Adab Meletakkan Piring Kotor di Wastafel Atau Tempat Cuci Piring yang Kerap Dilupakan Orang

Adab Meletakkan Piring Kotor di Wastafel Atau Tempat Cuci Piring yang Kerap Dilupakan Orang

4 Januari 2024
Kenapa Masih Ada Orang Tua yang Memberi Bedak di Wajah Anaknya Hingga Cemong?

Kenapa Masih Ada Orang Tua yang Memberi Bedak di Wajah Anaknya Hingga Cemong?

11 Februari 2020
Sebagai Muslim, Saya Risau karena Banyaknya Bangunan Masjid mojok.co/terminal

Sebagai Muslim, Saya Risau karena Banyaknya Bangunan Masjid

9 Maret 2021
donasi infak masjid infaq saweran dangdut urunan dangdutan konser dangdut mojok.co

Alasan Sebagian Orang Desa Saya Lebih Nyah-Nyoh Iuran Konser Dangdut ketimbang Infak Masjid

1 Juni 2020
mengupil

Kebiasaan Setelah Mengupil: Bukannya Langsung Dibuang, Malah Dilihat Lebih Dulu

11 Juli 2019
Semarang, Surganya Rumah Ibadah dengan Arsitektur Unik

Semarang, Surganya Rumah Ibadah dengan Arsitektur Unik

28 Februari 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

Terlahir sebagai Orang Tangerang Adalah Anugerah, sebab Saya Bisa Wisata Murah Tanpa Banyak Drama

14 Januari 2026
Angka Pengangguran di Karawang Tinggi dan Menjadi ironi Industri (Unsplash) Malang

Warga Karawang Terlihat Santai dan Makmur karena UMK Sultan, padahal Sedang Berdarah-darah Dihajar Calo Pabrik dan Bank Emok

12 Januari 2026
4 Spot Jogja yang Jadi Populer karena Sosok Pak Duta Sheila On 7 Mojok.co

4 Spot Jogja yang Jadi Populer karena Sosok Pak Duta Sheila On 7

10 Januari 2026
Ilustrasi Hadapi Banjir, Warga Pantura Paling Kuat Nikmati Kesengsaraan (Unsplash)

Orang Pantura Adalah Orang Paling Tabah, Mereka Paling Kuat Menghadapi Kesengsaraan karena Banjir

14 Januari 2026
Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi Mojok.co

Mahasiswa yang Kuliah Sambil Kerja Adalah Petarung Sesungguhnya, Layak Diapresiasi

16 Januari 2026
5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribuan yang Layak Dibeli Mojok.co

5 Camilan Private Label Alfamart Harga di Bawah Rp20 Ribu yang Layak Dibeli 

13 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.