Mawang Bisa Jadi Musisi Eksperimental Andalan Baru di Indonesia

eksperimental

eksperimental

Cukup bosan dengan Didi Kempot dan Sobat Ambyar yang utopis, musisi nyentrik pendatang baru Mawang mendapat sorotan setelah mengunggah cuplikan video dirinya menyanyi. Terhitung sejak tulisan ini dibuat, jumlah penonton pada kanal YouTube milik Mawang tembus hingga 4,793,514 penonton.Takjub dan heran, netizen memberikan respon yang berbeda beda, mulai dari cibiran hingga tepuk tangan. Bisa jadi musisi gondrong ekshibisionis asal Bandung ini nantinya akan menjadi sosok pemulus musik eksperimental diterima oleh khalayak Indonesia. Mungkin.

Pada tahun 2018 lalu, duo musik eksperimental Senyawa pun sempat dijadikan bahan lelucon oleh sebuah akun meme ternama di Indonesia. Cuplikan video Rully Shabara dan Wukir Suryadi sedang perform di Ruang Rupa Jakarta dibagikan dengan caption yang cukup tidak mengenakkan. Rully Shabara terlihat sedang berteriak dan komat-kamit, begitu juga dengan Wukir Suryadi yang memainkan musik melalui intstrumen ciptaannya sendiri. Dua hari setelah diunggah oleh akun meme ini, saya penasaran dengan kolom komentar yang membeludak. Netizen ramai ramai mencibir penampilan Senyawa yang bernyanyi laiknya seekor hewan yang meraung-raung.

Setelah ramai ramai dicibir oleh netizen melalui laman instagram akun meme tersebut, Senyawa malah laris dipasaran Eropa, Amerika dan Asia dan jarang bermain di Indonesia. Melalui wawancara Senyawa dan Yudhistira Agato pada Vice Indonesia, mereka mengklaim bahwa, “Kami bukan band Indonesia, Kami band Yogyakarta”. Dari statement yang dilontarkan oleh Rully Shabara pada Vice Indonesia ini, tiap saya melihat poster Senyawa manggung di luar negeri mereka selalu mencantumkan Yogyakarta sebagai daerah asal.

Bagi pengguna Internet, Mawang dan Senyawa sedang membuat sesuatu yang awam untuk diterima publik. Mawang dan Senyawa sama-sama sedang mengungkapkan rasa emosi dengan bentuk-bentuk vokal yang unik, dan mungkin aneh. Hanya dengan berdasarkan alasan sederhana seperti rasa-sayang-kepada-orang-tua, publik menerima secara linear bahwa membuat sebuah karya seni sama mudahnya dengan membuat coretan pada buku harian.

Tetapi, Mawang tidak sedang membadut atau menjadikan dirinya sebagai lelucon publik. Mawang berusaha untuk mendobrak batasan batasan vokal dan improvisasi untuk membuat sesuatu yang baru dengan cara berkesperimen terhadap cara bernyanyi. Terlihat tanpa dasar apapun, Mawang malah menyebutkan alasan bahwa materi tersebut merupakan bentuk rasa sayang Mawang pada Ibu-nya. Dilansir melalui kanal berita Liputan6.com (17/9), melalui wawancaranya Mawang menyebutkan nama seniman dan komposisi yang menginspirasi dirinya membuat proyek musik tersebut. Tidak tanggung-tanggung, nama John Cage dan komposisi 4’33” (Four Thirty Three) yang fenomenal menjadi salah satu alasan Mawang bermusik.

John Cage merupakan musisi, composer, filsuf dan seniman eksperimental yang membuat komposisi 4’33” pada tahun 1952. Komposisi ini berisikan John Cage yang tidak melakukan hal apapun dalam presentasinya selain menunggu bunyi detik jam dan bunyi alarm pada arloji miliknya. John Cage mempopulerkan kerja-kerja dan proses berpikir ketidakpastian dalam bermusik, batasan instrument dan merupakan musisi avant-garde paska perang paling berpengaruh dalam dunia musik eksperimental. Selain itu John Cage juga mempopulerkan sebuah set bernama Prepared Piano pada 1946 yang berisikan suara-suara piano yang berbunyi dengan bantuan benda lain seperti palu pada senar piano tersebut.

Dalam hal ini, publik sedang dihadapkan dengan sesuatu yang baru dan tidak dalam jangkauan kapasitas berpikir. Studi-studi mengenai musik eksperimental dan seni pertunjukan alternatif tidak diajarkan pada standar-standar pelajaran di institusi pendidikan dasar. Maklum jika khalayak beramai ramai menggunakan justifikasi sepihak dengan bentuk hujatan dan guyonan dengan mengatas namakan konten semata kepada Mawang.

Saya sedang menunggu jika nantinya Mawang akan diundang pada festival-festival musik eksperimental/elektronik lokal semacam Jogja Noise Bombing, Chaos Non Musica, Nusasonic, Alur Bunyi maupun kancah internasional.  Disandingkan dengan nama nama asal Indonesia seperti Tarawangsawalas, Tesla Manaf, Senyawa ataupun Gabber Modus Operandi. Atau paling sederhana, komposisi Mawang bisa jadi mengisi dan dirilis oleh label eksperimental asal Bandung  Hasana Edition milik dosen dan seniman Duto Hardono.

Semua kemungkinan-kemungkinan ini hanya tinggal menghitung waktu. Dalam 2 hingga 3 tahun ini jika Mawang tidak membuat sesuatu yang baru, eksistensinya akan lenyap dengan cepat. Saya menyarankan Mawang untuk berkolaborasi atau menambah instrumen-instrumen baru pada tiap komposisi barunya. Jika pun ada yang menawari untuk merilis materi Mawang menjadi rilisan fisik, Mawang harus berpikir secara matang tentang materi dan label yang akan merilis lagu-lagu miliknya. Jika Mawang malah mengambil jalur musik mainstream dan populer yang malah menjadikan karir berkeseniannya hancur. Nantinya Mawang hanya dikenal sebagai mas-mas-gondrong-ekshibisionis-gemar-kemping-yang-suka-selfie semata. (*)

BACA JUGA Kartun SpongeBob SquarePants di Mata Anak Kecil atau tulisan Romizan Iqbal lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Exit mobile version