Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Otomotif

Lampu LED Silau dan Knalpot Racing, Modifikasi Mobil yang Paling Saya Benci karena Mengganggu Banget

Iqbal AR oleh Iqbal AR
28 September 2025
A A
Lampu LED Silau dan Knalpot Racing, Modifikasi Mobil yang Paling Saya Benci karena Mengganggu Banget Mojok.co

Lampu LED Silau dan Knalpot Racing, Modifikasi Mobil yang Paling Saya Benci karena Mengganggu Banget (unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Gara-gara acara TV Pimp My Ride, saya dan mungkin banyak orang di luar sana punya obsesi melakukan modifikasi mobil. Dulu saya pernah punya cita-cita, mobil akan saya cat ulang, eksterior dan interiornya akan ditambahi elemen ini dan itu. Tentu nggak seheboh dan semewah yang ada di Pimp My Ride. Tapi, yang penting, kelihatan kalau mobil sudah dimodifikasi. Biar keren, biar beda dari yang lainnya.

Akan tetapi, itu dahulu. Sekarang, obsesi saya akan modifikasi mobil itu sudah hilang. Selain karena sampai sekarang saya nggak punya mobil (dan masih nggak bisa nyetir mobil), makin dewasa saya merasa bahwa modifikasi mobil itu hal yang sebenarnya nggak perlu. Saya berpikir begini, mobil itu keluar dari pabrik dalam kondisi yang sempurna. Kecuali kalau mobil bekas, yang pernah tabrakan atau pernah kena banjir, mungkin perlu dimodifikasi. 

Itu mengapa, kalau melihat mobil modifikasi, apalagi yang sampai lebay banget (dibikin ceper banget, atau dicat warna yang menyala), saya jadi agak geli. Kayak norak aja gitu. Apalagi yang modifikasinya sampai mengganggu, bahkan membahayakan pengendara lain di jalan. Itu saya sudah bukan geli lagi, tapi beneran geram. Pokoknya kalau ketemu mobil yang dimodifikasi lampu LED-nya terang banget atau mobil yang pakai knalpot racing, itu saya langsung sebel. 

Lampu LED yang terlalu terang, modifikasi mobil yang membahayakan

Ini adalah modifikasi mobil yang paling bikin saya jengkel, geram, dan mangkel. Saya benci banget ketika ketemu mobil yang lampu LED-nya kelewat terang. Kena sorot langsung dari depan bikin mata ini sakit. Bahkan, kalau kena sorot dari belakang (pantulan dari kaca spion) juga ganggu banget.

Begini lho, pabrik itu sudah merakit dan membuat mobil lengkap dengan lampunya. Lampu mobilnya pun bukan lampu sembarangan, bukan lampu kuning 5 watt yang kayak di WC itu. Lampu mobil sudah bagus, sudah terang, sudah oke. Nggak perlu lagi diganti pakai lampu-lampu yang lain. Apalagi lampu-lampu yang lebih terang dari lampu yang standar. Selain bikin mobilnya jelek dan kampungan, lampu (dalam hal ini adalah lampu LED) yang terlalu terang, jelas mengganggu dan membahayakan pengguna jalan yang lain.

Terkait modifikasi lampu mobil, yang bermasalah nggak cuma lampu LED yang kelewat terang. Ada beberapa turunan modifikasi lampu mobil yang juga mengganggu dan membahayakan pengguna jalan. Lampu strobo, misalnya.

Lampu strobo ini beneran sudah jadi musuh masyarakat. Selain mengganggu dan membahayakan, mobil-mobil itu ngapain pakai lampu strobo, sih? Kalau bukan mobil dinas polisi mending nggak usah pakai lampu strobo. Bahkan, mobil polisi pun, kalau nggak sedang ngejar maling atau situasi darurat, strobo-nya mending dimatikan

Sekarang coba bayangkan kalian sedang asyik berkendara di jalan, terus ketemu mobil yang lampu LED nya kelewat terang. Sudah begitu mereka menyalakan lampu strobo-nya. Apa nggak pengin mancal ndase sing nyetir itu?

Baca Juga:

Daihatsu Ceria, Mobil Mungil yang Bikin Pengemudinya Benar-benar Ceria 

Grand Livina Bukan Mobil Lemah, Ia Adalah Bukti Kenyamanan Sejati Memang Butuh Ongkos dan Keringat

Knalpot racing mobil itu ganggu dan nggak lebih baik dari knalpot racing motor

Knalpot racing yang mengganggu dan bikin risih nggak cuma ada di motor saja. Modifikasi mobil dengan memasang knalpot racing juga nggak kalah mengganggu.

Jumlahnya memang nggak sebanyak motor, tapi kalian pasti pernah menjumpai mobil-mobil yang dimodifikasi memasang knalpot racing. Biasanya, mobil-mobil yang pakai knalpot racing bukan mobil yang memang terkenal “kencang” dan punya hubungan dengan dunia balap. Misal, Ferrari, Aston Martin, Mercedes, dsb. Mobil yang kerap dimodikasi knalpotnya justru mobil-mobil yang cupu, mobil city car, atau mobil LCGC macam Agya, Ayla, dan Brio.

Sebenarnya sih bebas mau apakan mobil kalian. Tapi, kalau mobilnya jenis city car atau mobil LCGC, mbok ya nggak perlu pakai knalpot racing. Mobil LCGC yang pakai knalpot racing itu nggak cuma mengganggu pendengaran, tapi mengganggu penglihatan juga. Udah suaranya jadi nggak enak, look–nya jadi norak. Di telinga nggak enak, di mata juga nggak enak. Ini mungkin nggak langsung membahayakan pengendara, tapi ini mengganggu siapa saja yang ada di jalan.

Sudahlah, kalau kalian punya mobil dan terbesit keinginan buat pasang knalpot racing, mending urungkan niat itu. Bukan apa-apa, selain ganggu telinga dan mata pengendara yang lain, modifikasi mobil dengan knalpot racing itu norak. Nggak usah pokoknya.

Jadi, kita semua sepakat ya, lampu LED yang kelewat terang dan knalpot racing itu adalah dua modifikasi mobil yang paling mengganggu dan bisa membahayakan pengendara lain di jalan? Sepakat kan ya?

Penulis: Iqbal AR
Editor: Kenia Intan

BACA JUGA Yamaha NMAX, Motor yang Tidak Ditakdirkan untuk Dimodifikasi.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 28 September 2025 oleh

Tags: city carknalpotknalpot racinglampu ledLCGCmobilmodifikasi mobil modifikasi
Iqbal AR

Iqbal AR

Penulis lepas lulusan Sastra Indonesia UM. Menulis apa saja, dan masih tinggal di Kota Batu.

ArtikelTerkait

Mobil Suzuki Bukan Terkesan Murahan, tapi Ia Adalah Mobil yang Rendah Hati Terminal Mojok grand vitara suzuki avenis 125 suzuki vstrom 250 sx

Mobil Suzuki Bukan Terkesan Murahan, tapi Ia Adalah Mobil yang Rendah Hati

18 April 2022
Memakai Lampu LED buat Lampu Rem Mobil Itu Contoh Pengendara Biadab

Memakai Lampu LED buat Lampu Rem Mobil Itu Contoh Pengendara Biadab

22 September 2023
Sasis mobil

Perbedaan Sasis Mobil dan Pengaruhnya pada Keamanan Berkendara

10 November 2021
Alasan Beli Mobil Baru di Akhir Tahun 2024 Sangat Menguntungkan (Unsplash)

Kenapa Beli Mobil Baru di Akhir Tahun 2024 Sangat Menguntungkan?

20 Desember 2024
Mobil Pajero Dakar 4x4 Emang Hebat, tapi Seat Ketiganya Sempit Banget terminal mojok.co

Mobil Pajero Dakar 4×4 Emang Hebat, tapi Seat Ketiganya Sempit Banget

8 Desember 2021
Betapa Menyebalkannya Orang yang Merokok di dalam Mobil  merokok sambil berkendara

Betapa Menyebalkannya Orang yang Merokok di Dalam Mobil 

26 Juli 2023
Muat Lebih Banyak
Tinggalkan Komentar

Terpopuler Sepekan

Prabanlintang, Tempat Wisata Pelepas Penat yang Masih Underrated di Kabupaten Tegal

Prabanlintang, Tempat Wisata Pelepas Penat yang Masih Underrated di Kabupaten Tegal

4 Januari 2026
Untuk Warga Surabaya, Stop Menormalisasi Bayar Parkir kepada Juru Parkir di Toko Atau Minimarket yang Bertuliskan 'Parkir Gratis'!

Untuk Warga Surabaya, Stop Menormalisasi Bayar Parkir kepada Juru Parkir di Toko Atau Minimarket yang Bertuliskan ‘Parkir Gratis’!

2 Januari 2026
Pasar Gedang Lumajang, Pusat Ekonomi Warga Lokal yang Menguji Kesabaran Pengguna Jalan

Pasar Gedang Lumajang, Pusat Ekonomi Warga Lokal yang Menguji Kesabaran Pengguna Jalan

6 Januari 2026
5 Hal yang Bisa Dibanggakan Kota Bandung meski Tata Kelolanya Buruk dan Transportasi Umumnya Tidak Layak

5 Hal yang Bisa Dibanggakan dari Kota Bandung meski Tata Kelolanya Buruk dan Transportasi Umumnya Tidak Layak

6 Januari 2026
Alasan Kebumen Ditinggalkan Warganya dengan Berat Hati Mojok.co

Alasan Kebumen Ditinggalkan Warganya walau dengan Berat Hati

7 Januari 2026
Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar Mojok.co

Jangan Bergaul dengan 5 Tipe Orang Ini agar Skripsi Cepat Kelar

5 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=SiVxBil0vOI

Liputan dan Esai

  • Dari Coffee Shop “Horor”, Nira, hingga Jam Tangan Limbah Kayu: Pasar Wiguna Menjaga Napas UMKM Lokal
  • Curhatan Guru BK Hari Ini: Profesi Dipandang “Sepele”, Padahal Harus Hadapi Gen Z yang Masalahnya Makin Kompleks
  • Tantangan Mahasiswa BINUS bikin Cerita Bergambar Soal Kehidupan Sehari-hari Anak Papua dan Guru Relawan
  • Kuliah Scam Itu Omongan Orang Bermulut (Kelewat) Besar yang Nggak Perlu Didengarkan
  • 19 Tahun Setelah Gempa Besar Mengguncang, Ingatan akan Teror di Sebuah Rumah Sakit Besar di Jogja Datang Kembali
  • Santri Penjual Kalender dan Peminta Sumbangan Masjid Jadi Pengganggu Desa: Datang Suka-suka, Ada yang Berbohong Atas Nama Agama

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.