Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Kumpulan ‘Mendadak Hobi’ di Tahun 2020

Ratih Kusuma Wardani oleh Ratih Kusuma Wardani
31 Desember 2020
A A
Kumpulan ‘Mendadak Hobi’ di Tahun 2020 terminal mojok.co

Kumpulan ‘Mendadak Hobi’ di Tahun 2020 terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Tahun 2020 menjadi tahun penuh plot twist. Banyak peristiwa yang bikin kita semua terkejut dan meresponsnya dengan… hah???? Isu paling santer diberitakan dan masih kita rasakan hingga sekarang adalah Covid-19.  Berbagai aspek kehidupan kita mendadak berubah. Perubahan ekonomi, sosial, budaya, mau tidak mau memaksa kita mengerti teknologi demi keberlangsungan hidup. Baik bekerja dari rumah, sekolah dari rumah, jualan dari rumah, kuliah dari rumah, wisuda dari rumah, ataupun pacaran dari rumah (kalau kamu punya pacar).

Hampir sepanjang 2020, kebanyakan dari kita menghabiskan waktu di rumah. Untuk mengisi waktu senggang di rumah muncul berbagai hobi. Berdasarkan pengamatan dari beberapa postingan teman-teman saya di media sosial, ada banyak aktivitas yang sebenarnya bukan baru tapi sekarang sedang populer sebagai hobi yang bisa dilakukan di rumah. Berikut akan saya ulas.

#1 Memasak dan jualan makanan minuman

Awal Covid-19 menyapa di negara kita, banyak yang masih panik. Semua harus di rumah dan bingung mau ngapain. Gimana cari uangnya kalau yang dagang? Di media sosial saya, mendadak teman-teman banyak yang berjualan makanan. Bahkan di Facebook ibu saya sudah seperti pasar makanan. Mendadak semua orang memasak, channel YouTube yang mengulas resep makanan ramai dikunjungi. Dan mendadak semua posting dalgona coffee.

#2 Workout (olahraga di rumah)

Dari unsur kebugaran jasmani juga tidak mau kalah. Katanya demi menjaga imun agar tidak turun dan tetap fit. Sekalipun ini sedang pandemi, kita harus selalu berolahraga. Ya betul, awalnya berolahraga di rumah. Banyak yang mengikuti tutorial di YouTube workout dengan judul semacam ini, Lakukan Ini Setiap Hari, Lengan Mengecil dalam 7 Hari! atau 10 Menit Hilangkan Perut Buncit.

#3 Bersepeda

Kalau diperhatikan setiap hari Minggu akan lebih sering saya lihat orang rentengan bersepeda. Bahkan sampai bikin seragam. Bagi warga kabupaten, biasanya pit-pitan posnya, ya, di waduk. Ya pakai masker, ya bareng-bareng. Ada yang bareng temen kantor, ada yang bareng satu RT.

Namun, hobi yang satu ini juga turut memutar kembali roda perekonomian, setidaknya bagi pemilik toko sepeda dan bengkel sepeda. Tetangga saya dulu sangat sepi bengkel sepedanya paling pol benerin ban bocor, tapi sekarang ramai yang ngerakit sepeda dengan berbagai model. Dan satu lagi yang kecipratan karena hobi bersepeda, yaitu warung soto. Muncul berbagai warung soto dadakan. Kebiasaan orang Indonesia apalagi wong Jawa adalah sarapan soto. Setelah lelah bersepeda, ya, jajan soto bersama.

#4 Dekorasi rumah, tanam menanam, dan berkebun

Tiga aktivitas itu adalah paket lengkap. Ramai berbagai thread di Twitter, postingan di Instagram, atau video singkat di TikTok menghias rumah estetik dengan aksen tanaman-tanaman hits. Hobi ini juga turut serta menggerakkan ekonomi bagi seller-seller Shopee yang menjual pernak-pernik dekorasi rumah, tukang kayu ramai pesanan rak untuk tanaman, penjual cermin ramai-ramai bikin standing mirror.

Dekorasi rumah nggak lengkap kalau nggak ikut serta meramaikan dunia bercocok tanam. Mendadak ibu-ibu dan keluarga berkebun menanam sayur-mayur dan menghiasi rumah dengan berbagai tanaman, janda bolong, monstera, bahkan keladi gatel yang sering liar di kebon sekarang aja dijual. Yang ikut senang ya, para penjual bibit sayur, media tanam, tanaman, beserta potnya.

Baca Juga:

15 Dosa Pemancing di Kolam Pemancingan yang Meresahkan, Bikin Rusak Suasana

Gagal Paham dengan Orang-orang yang Benci Hobi Mancing

#5 Memelihara ikan

Mungkin di antara teman kalian juga banyak yang mengikuti tren ini. Selain berkebun, yang punya lahan lebih juga banyak yang memelihara ikan seperti beternak lele di pekarangan rumah. Ada juga yang memelihara ikan hias. Cupang-cupang berjumpa dengan pemiliknya, pedagang ikan laris, aquascape laris manis.

#6 Bermain layangan

Saking bingungnya mau ngapain lagi, memunculkan hasrat bermain masa kecil. Sekali lagi bagi warga kabupaten yang masih ada lapangan di tiap kampung, masih banyak sawah, masih ombo kebone, maka bermain layangan akan sangat cocok. Tidak cuma anak kecil tapi juga orang dewasa. Tidak layangan kecil tapi layangan besar. Dan yang paling populer ya layangan kuntilanak. Bahkan ada yang dikasih lampu, nggak cuma pagi siang sore, tapi juga sampai malam.

Dengan adanya hobi-hobi tadi dapat membuka pintu rezeki bagi beberapa orang dan dapat menjadi ladang penghasilan bagi kita yang menekuni hobi tersebut menjadi sebuah usaha. Ternyata #dirumahaja karena pandemi ini memunculkan berbagai aktivitas lama yang kebanyakan dari kita sudah jarang melakukannya. Kini hobi-hobi itu bisa saja akan menjadi kebiasaan, tren, dan tidak menutup kemungkinan akan jadi sebuah budaya dengan tampilan yang lebih fresh.

Jadi, mau beraktivitas apa pun itu harus selalu stay safe dan tetap taati protokol kesehatan. Selamat menempuh 2021. Semoga selalu sehat dan berbahagia, ya, Mylov~

BACA JUGA Suka Duka Saat Memelihara Ikan Cupang bagi Seorang Pemula dan artikel Ratih Kusuma Wardani lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 30 Desember 2020 oleh

Tags: 2020hobipandemi
Ratih Kusuma Wardani

Ratih Kusuma Wardani

Perempuan biasa yang bekerja dari mana saja, pemerhati sekitar kadang juga media sosial. Tea person, suka berkebun, kadang fun hiking, atau nonton film nostalgia.

ArtikelTerkait

Chef Arnold Bagi Tips Memulai Bisnis Kuliner di Masa Pandemi MOJOK.CO

Chef Arnold Bagi Tips Memulai Bisnis Kuliner di Masa Pandemi. Apa Aja?

6 Agustus 2020
panduan mengenal grade memilih gundam plastic model gunpla untuk pemula grade harga cara merakit mojok.co

Panduan Memahami Perbedaan Grade Gundam Plastic Model (Gunpla)

18 Mei 2020

21 Benda di Twit Meja Kerja Jokowi Ini Harus Dibawa Saat Pandemi

12 Oktober 2021
Pengalaman Ikut Swab Test Antigen Drive Thru, Nggak Ribet walau Agak Deg-degan terminal mojok.co

Mencoba Memahami Warga Madura yang Menolak Swab Gratis

24 Juni 2021
kapan wisuda lulus mahasiswa tingkat akhir wisuda mojok

2 Macam Mahasiswa Tingkat Akhir dalam Menghadapi Kebijakan Wisuda

17 Juli 2020
Cara Mengikhlaskan Buku yang Telah Dimaling Orang-orang Laknat mojok.co/terminal

Stereotip ‘Rajin’ pada Orang yang Suka Membaca Buku Itu Kekeliruan Fatal

16 Oktober 2020
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jalan Daendels Jogja Kebumen Makin Bahaya, Bikin Nelangsa (Unsplash)

Di Balik Kengeriannya, Jalan Daendels Menyimpan Keindahan-keindahan yang Hanya Bisa Kita Temukan di Sana

13 Januari 2026
Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

Panduan Tidak Resmi Makan di Angkringan Jogja agar Tampak Elegan dan Santun

13 Januari 2026
Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

Rasanya Tinggal di Rumah Subsidi: Harus Siap Kehilangan Privasi dan Berhadapan dengan Renovasi Tiada Henti

15 Januari 2026
3 Pertanyaan yang Dibenci Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam Mojok.co jurusan PAI

Saya Tidak Ingin Menjadi Guru walaupun Memilih Jurusan PAI, Bebannya Tidak Sepadan dengan yang Didapat!

11 Januari 2026
Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

Kapok Naik KA Bengawan, Sudah Booking Tiket Jauh Hari Malah Duduk Nggak Sesuai Kursi

16 Januari 2026
Cerita Kawan Saya Seorang OB selama 4 Tahun: Dijanjikan Naik Jabatan dan Gaji, tapi Ternyata Itu Semua Hanyalah Bualan Direksi

Cerita Kawan Saya Seorang OB Selama 4 Tahun: Dijanjikan Naik Jabatan dan Gaji, tapi Ternyata Itu Semua Hanyalah Bualan Direksi

10 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang
  • Bencana AI untuk Mahasiswa, UMKM, dan Pekerja Digital karena Harga RAM Makin Nggak Masuk Akal
  • Honda Vario 150 2016 Motor Tahan Banting: Beli Ngasal tapi Tak Menyesal, Tetap Gahar usai 10 Tahun Lebih Saya Hajar di Jalanan sampai Tak Tega Menjual
  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.