• Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
  • Login
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
  • Home
    • Mojok.co
  • NusantaraHOT
  • Gaya Hidup
    • Game
    • Fesyen
    • Otomotif
    • Olahraga
    • Sapa Mantan
    • Gadget
    • Personality
  • Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Acara TV
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Politik
  • Profesi
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
  • Pojok Tubir
  • Kampus
  • Hiburan
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Gadget

Kehebatan Nokia 5233 dan Perpisahan yang Berat

Bayu Kharisma Putra oleh Bayu Kharisma Putra
4 November 2021
A A
nokia 5233

nokia 5233

Share on FacebookShare on Twitter

HP pertama saya saat SD adalah lungsuran dari orang tua. Siemens C45, HP yang kerap disamakan dengan sabun batang. Kemudian saya diberi HP bekas dari ibu saya, Ericsson yang lagi-lagi belum polyphonic apalagi berkamera. Hingga akhirnya saya dibelikan sebuah HP untuk pertama kali. Yaitu HP GSM Fren. Lagi-lagi bukan Nokia, HP idaman banyak orang.

Sebagai anak yang mengidam-idamkan Nokia, tentu agak berat untuk menerima semua pemberian itu. Meski, pemberian yang sebenarnya sudah sangat baik untuk ukuran zaman dulu. Tapi, pucuk dicinta ulam pun tiba. Akhirnya saya punya HP Nokia pertama saya, sudah berkamera dan bisa untuk memutar lagu, lagi-lagi lungsuran bapak saya. HP tersebut membawa saya pada Nokia-Nokia saya yang lain. Mulai dari Nokia 3220, 5200, hingga si N73. Sampai pada akhirnya saya punya HP Nokia 5233.

HP bekas produksi 2011 itu saya gunakan di masa ABG saya. Saat itu, Nokia 5233 bisa dibilang sudah lumayan. Bisa buat Twitteran, FB, YouTube, main gim dengan grafik tokcer pada zamannya, hingga mengetik tugas lewat Microsoft Word. Dia punya kamera dan penyimpanan yang masih boleh beradu dengan BB dan smartphone Samsung. Bisa saya bilang Nokia 5233 milik saya adalah HP Nokia yang punya teknologi terbaru di masanya. Meski stylus zaman itu tidak begitu disukai, namun saya tak punya pilihan. Gitu-gitu, tetep saja hape mahal lho.

Kehebatan Nokia sudah kita ketahui bersama, dan Nokia 5233 saya pun menjadi buktinya. Badan mungkin dari plastik, tapi serat-seratnya seolah dilapisi serpihan sisik naga. Lebih dari lima kali jatuh parah. Berkali-kali jatuh dari motor, terlindas sepeda dan skateboard, sehari semalam tersembunyi karena jatuh di bawah tebing saat naik gunung, hingga pernah jatuh dan berhamburan mencar ke sana kemari. Tak pernah mati, hanya ada retak sedikit di bagian penutup belakang. Selebihnya aspal dan ban yang pecah, hingga tebing yang longsor. Sungguh hebat dan luar biasa.

Masuk ke air dan kehujanan juga tak hanya sering, tapi serupa shalat lima waktu, wajib, rutin, dan repetitif. Pernah diperbaiki dengan cara paling mutakhir. Mulai dari dijemur, ditaruh di atas ricecooker, hingga dimasukin ke beras. Ia tetap hidup sehat walafiat dan nggak rewel. Sekalinya ganti onderdil, hanya ganti stiker yang menempel di casing belakang. Dari yang tadinya stiker Avenged Sevenfold, menjadi stiker The Beatles.

Tapi, sebagaimana anak muda pada umumnya, kalah juga saya sama terpaan tren dan zaman. Pada awal 2014, akhirnya saya terpaksa ganti hape juga Nokia ada di masa-masa kehancuran, dan saya harus ganti hape untuk kemudahan. Akhirnya, Nokia 5233 yang jadi kawan suka dan duka itu terpaksa menepi, memberikan ruang untuk Samsung Galaxy.

Tak bisa dimungkiri, Nokia menemani perjalanan saya. Sebuah perjalanan yang mungkin dirasakan oleh banyak orang juga. Dan Nokia 5233 itu menjadi jembatan untuk saya menggapai dunia yang baru, android. Yang tak sekuat dirinya, tak seperkasa dirinya, dan setahan dirinya. Jangan sampai jatuh, apalagi masuk ke air. Sebab, tak ada lagi yang bisa setangguh Nokia.

Kalau saja Nokia beradaptasi dan nggak ngeyel, mungkin mereka masih jadi raja tak tergantikan di dunia hape. Membayangkan hape canggih dengan ketahanan mirip tank jadi hal yang tak mustahil. Tapi, tak apalah, Nokia akan selalu abadi dalam kenangan.

Sumber gambar: Pixabay

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya

Terakhir diperbarui pada 4 November 2021 oleh

Tags: nokianokia 5233samsungsmartphone

Ikuti untuk mendapatkan artikel terbaru dari Terminal Mojok

Unsubscribe

Bayu Kharisma Putra

Bayu Kharisma Putra

Anak pertama

ArtikelTerkait

iPhone Memang Overrated dan Penggunanya Bakal Menyesal (Unsplash)

iPhone Memang Overrated dan Penggunanya Bakal Menyesal

12 Maret 2023
5 Dosa Tukang Servis HP yang Harus Diwaspadai Pengguna Smartphone (Unsplash)

5 Dosa Tukang Servis HP yang Harus Diwaspadai Pengguna Smartphone

11 Maret 2023
5 Rekomendasi Hape 4 Jutaan dengan Kualitas Menawan

5 Rekomendasi Hape 4 Jutaan dengan Kualitas Menawan

7 Maret 2023
10 Keunggulan Telegram yang Nggak Bisa Kita Temukan di WhatsApp Terminal Mojok

10 Keunggulan Telegram Dibandingkan WhatsApp

11 Januari 2023
8 Penyakit iPhone yang Bikin Penggunanya Mengumpat Terminal Mojok

8 Penyakit iPhone yang Bikin Penggunanya Mengumpat

19 Desember 2022
Chromebook Ternyata Tidak Seburuk yang Dibicarakan Orang-orang

Chromebook Ternyata Tidak Seburuk yang Dibicarakan Orang-orang

3 November 2022
Muat Lebih Banyak
Pos Selanjutnya
amplop kosong

Menebak Motivasi Orang yang Hadir Kondangan dengan Amplop Kosong

Mitos Zaman Dulu yang Menakutkan bagi Perempuan terminal mojok

Mitos Zaman Dulu yang Menakutkan bagi Perempuan

bisnis kontrakan

Orang Bisnis Kontrakan kok Disuruh Ikhlas, Memangnya Lagi Buka Pengungsian?

Tinggalkan Komentar


Terpopuler Sepekan

3 Dosa Tempat Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare yang Bikin Kecewa
Pendidikan

3 Dosa Tempat Kursus Bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare yang Bikin Kecewa

oleh Elyatul Muawanah
20 Maret 2023

Sebagus-bagusnya tempat kursus bahasa Inggris di Kampung Inggris Pare, pasti tetap ada kekurangannya.

Baca selengkapnya
Pengalaman Saya Naik ATR 72, Pesawat Baling-baling yang Katanya Berbahaya

Pengalaman Saya Naik ATR 72, Pesawat Baling-baling yang Katanya Berbahaya

23 Maret 2023
Ibu Kota Jawa Timur Boleh Pindah ke Mana Saja, Asal Nggak ke Lamongan

Ibu Kota Jawa Timur Boleh Pindah ke Mana Saja, Asal Nggak ke Lamongan

25 Maret 2023
Tersiksa dari Bali ke Jepang Bersama Maskapai LCC Terbaik di Dunia Bernama AirAsia

Tersiksa dari Bali ke Jepang Bersama Maskapai LCC Terbaik di Dunia Bernama AirAsia

19 Maret 2023
5 Keunikan Purbalingga yang Tidak Dimiliki Daerah Lain (Unsplash.com)

Keluh Kesah Menjadi Warga Kabupaten Purbalingga

22 Maret 2023

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=_zeY2N8MAE4

Subscribe Newsletter

* indicates required

  • Tentang
  • Ketentuan Artikel Terminal
  • F.A.Q.
  • Kirim Tulisan
DMCA.com Protection Status

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Login
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Gaya Hidup
    • Sapa Mantan
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Hewani
    • Kecantikan
    • Nabati
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Personality
  • Pojok Tubir
  • Kampus
    • Ekonomi
    • Loker
    • Pendidikan
  • Hiburan
    • Acara TV
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Tiktok
  • Politik
  • Kesehatan
  • Mau Kirim Tulisan?
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2023 Mojok.co - All Rights Reserved .

Halo, Gaes!

atau

Masuk ke akunmu di bawah ini

Lupa Password?

Lupa Password

Silakan masukkan nama pengguna atau alamat email Anda untuk mengatur ulang kata sandi Anda.

Masuk!