Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Gaya Hidup Fesyen

Jenis-Jenis Pakaian yang Paling Mudah Sampai yang Paling Sulit Disetrika

Muhammad Ikhsan Firdaus oleh Muhammad Ikhsan Firdaus
19 November 2020
A A
Jenis-Jenis Pakaian yang Paling Mudah Sampai yang Paling Sulit Disetrika terminal mojok.co

Jenis-Jenis Pakaian yang Paling Mudah Sampai yang Paling Sulit Disetrika terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Menyetrika adalah pekerjaan tidak penting-penting amat yang sering saya lakukan. Setidaknya seminggu sekali saya menyetrika. Kurang lebih, sudah hampir empat tahun lamanya, saya rutin mengerjakan pekerjaan sia-sia ini.

Selama menyetrika, saya juga pernah beberapa kali mengalami kesulitan. Mulai dari setrika yang tidak bisa panas, setrika yang lengket, hingga pakaian yang menjadi rusak karena terlalu panas saat disetrika. Selain itu, beberapa kesulitan yang saya alami adalah, jenis pakaian itu sendiri. Ada beberapa jenis pakaian yang memang sangat sulit untuk disetrika hingga benar-benar rapi.

Pengalaman tidak mengenakan saat menyetrika, nyatanya juga membuat saya paham akan beberapa jenis pakaian. Setidaknya ada beberapa pakaian yang bisa dimasukkan ke dalam kategori sangat mudah untuk disetrika hingga sangat sulit untuk disetrika.

#1 Dalaman dan kaos kaki

Dalaman—baik pakaian dalam, atau celana dalam—adalah pakaian yang sangat spesial bagi umat manusia. Tidak perlu dipamerkan, tapi sensasi menggunakannya sangat penting untuk dirasakan. Sangat aneh rasanya, jika tidak menggunakan dalaman saat beraktivitas.

Lantaran dalaman sendiri tidak perlu dipamerkan, maka saya juga tidak begitu paham, akan urgensi dari menyetrika dalaman. Tapi, katakan saja, dalaman harus disetrika, maka, dalaman bisa masuk kategori pakaian yang mudah disetrika. Karena inti, dari menyetrika dalaman adalah tidak perlu rapi, yang penting panas.

Ini juga berlaku dengan kaos kaki. Bahkan banyak kaos kaki yang saya miliki bisa rapi dengan sendirinya, tanpa perlu disetrika. Tapi, jika memang ingin menyetrika kaos kaki, intinya pun sama dengan menyetrika dalaman, tidak perlu rapi, yang penting panas.

#2 Jersey bola

Apa pun bahannya, jersey bola ini juga termasuk pakaian yang mudah untuk disetrika. Cukup dengan setrika, yang masih dingin, balik jersey bola tersebut, dan hanya perlu sekali gosokan, otomatis jersey bola akan menjadi rapi. Bahkan, terkadang jersey bola bisa rapi dengan sendirinya, meskipun tidak disetrika. Kemudahan dalam menyetrika jersey bola, menjadikan saya sering menggunakan jersey bola dalam kegiatan sehari-hari. Alasannya, tentu agar tidak repot.

#3 Sarung

Apa pun bahannya, sarung umumnya sangat mudah untuk disetrika. Hanya saja, ukuran dari sarung sendiri yang kadang membuat ada usaha sedikit dalam menyetrikanya. Selain itu, kesulitan dalam menyetrika sarung ada pada saat melipat. Pastikan lipatan sarung, tepat pada ruang penyimpanan sarung tersebut. Tapi, bagaimanapun juga menyetrika sarung ini masih dalam taraf yang mudah, kok.

Baca Juga:

Alasan Saya Bertahan dengan Mesin Cuci 2 Tabung di Tengah Gempuran Mesin Cuci yang Lebih Modern 

Kesalahan Sepele Saat Menyetrika Pakaian yang Nggak Disadari Banyak Orang

#4 Celana jeans

Sama dengan sarung, dalam menyetrika celana jeans, kesulitan yang didapat umumnya hanya pada saat pelipatan. Selebihnya, menyetrika celana jeans adalah pekerjaan yang masih tergolong mudah untuk dilakukan.

#5 Kaos

Saya tidak begitu ambil pusing dengan beberapa kaos yang hanya saya gunakan di rumah. Namun, untuk kaos yang kadang saya gunakan untuk kuliah, maka saya akan mengeluarkan usaha maksimal, agar kaos tersebut terlihat rapi.

Sepengalaman saya, sebenarnya menyetrika kaos tidaklah sulit. Hanya saja saat melakukan pelipatan, terkadang kaos yang telah disetrika bisa mendadak kusut kembali. Jadi, terkadang saya harus mengulang-ulang menyetrika kaos agar membuatnya terlihat rapi.

#6 Kemeja

Umumnya kemeja sendiri disimpan dalam keadaan digantung. Oleh karena itu, saat menyetrika kemeja, kita tidak dituntut untuk memahami teknik pelipatan. Tapi, sebagaimana umumnya, kemeja digunakan saat berpergian atau untuk menghadiri acara yang formal.

Ini membuat kemeja agak sulit untuk disetrika. Kesulitan dari menyetrika kemeja adalah tuntutan untuk benar-benar rapi. Serius, kerapian kemeja bisa menjadi pelecut kepercayaan diri seseorang. Semakin rapi kemejanya, maka percaya dirinya akan baik-baik saja. Namun, jika kemejanya kurang rapi, kepercayaan dirinya bisa menurun.

#7 Celana cargo panjang

Celana cargo panjang ini punya kenyamanan sendiri saat digunakan. Bahan yang nyaman, juga memiliki banyak kantong, membuat kadang saya menyukai celana dengan tipe ini. Tapi, celana cargo panjang, kadang sulit untuk disetrika. Eh, atau jangan-jangan celana cargo panjang memang biasa digunakan dalam keadaan yang agak kusut?

#8 Seprai

Saya tahu, seprai bukan merupakan golongan pakaian. Tapi, tetap saja, terkadang saya harus menyetrika seprai, setidaknya dua minggu sekali. Satu-satunya yang menjadikan seprai sulit disetrika adalah karena faktor ukurannya yang sangat besar. Lantaran sangat sulit untuk disetrika, terkadang saya lebih memilih menyerah untuk tidak menyetrikanya.

Pengalaman menyetrika selama bertahun-tahun juga memengaruhi saya dalam berpakaian. Saya sangat menghindari pakaian-pakaian yang sangat sulit untuk dibuat rapi dan lebih memilih pakaian yang gampang rapi, meskipun tidak perlu disetrika secara maksimal.

BACA JUGA Kispray, Pewangi Pakaian yang Serbaguna dan tulisan Muhammad Ikhsan Firdaus lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 23 Februari 2022 oleh

Tags: pakaiansetrika
Muhammad Ikhsan Firdaus

Muhammad Ikhsan Firdaus

Pemuda yang memiliki cita-cita dapat mengunjungi berbagai negara di Asia.

ArtikelTerkait

Rahasia Baju Nggak Kucel walau Bertahun-tahun Nggak Pakai Setrika Terminal Mojok

Rahasia Baju Nggak Lecek meski Nggak Punya Setrika

13 Oktober 2022
Derita Penjahit Kebanjiran Order Menjelang Lebaran hingga Nggak Punya Waktu Libur Mojok.co

Derita Penjahit Kebanjiran Pesanan Menjelang Lebaran hingga Nggak Punya Waktu Libur

31 Maret 2024
3 Kesalahan yang Sering Dilakukan Penjahit Baju Pemula Terminal Mojok

3 Kesalahan yang Sering Dilakukan Penjahit Baju Pemula

3 Desember 2022
Lungsuran: Cara Kurangi Sampah Pakaian yang Mulai Dilupakan terminal mojok.co

Lungsuran: Cara Kurangi Sampah Pakaian yang Mulai Dilupakan

5 Desember 2020
Kimono vs Yukata, Pakaian Tradisional Jepang yang Tampak Serupa tapi Kenyataannya Berbeda terminal mojok

Kimono dan Yukata, Pakaian Tradisional Jepang yang Tampak Serupa tapi Kenyataannya Berbeda

7 Mei 2021
kemeja batik

Pemakaian Batik yang Selalu Dihubungkan dengan Pergi Kondangan Itu Menyebalkan

29 Agustus 2019
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran Mojok.co

Honda Civic Genio: Tampan, Nyaman, Harga 30 Jutaan, tapi Menuntut Kesabaran

6 Januari 2026
Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

Keributan Saat Menonton Barongan di Kendal, Bonus yang Tidak Pernah Saya Pesan dan Inginkan

5 Januari 2026
Banyu Urip, Kelurahan Paling Menderita di Surabaya (Unsplash)

Banyu Urip Surabaya Kelurahan Paling Menderita, Dibiarkan Kebanjiran Tanpa Menerima Solusi Sejak Dulu

10 Januari 2026
Muak 30 Tahun Menyandang Nama Acep Saepulloh dan Diejek “Abdi Kasep Sumpah Demi Allah” Mojok.co

Muak 30 Tahun Menyandang Nama Acep Saepulloh karena Sering Diejek “Abdi Kasep Sumpah Demi Allah”

6 Januari 2026
Mobil Innova Reborn, Mobil yang Bisa Dianggap sebagai Investasi Terbaik sekaligus Mesin Penghasil Uang innova reborn diesel

Saya Akhirnya Tahu Kenapa Innova Reborn Diesel Dipuja Banyak Orang, Beneran Sebagus Itu!

7 Januari 2026
Pengendara Motor yang Juga Pengguna Kacamata Adalah Orang Paling Sial ketika Hujan

Pengendara Motor yang Juga Pengguna Kacamata Adalah Orang Paling Sial ketika Hujan

8 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Lalu-lalang Bus Pariwisata Jadi “Beban” bagi Sumbu Filosofi Jogja, Harus Benar-benar Ditata
  • Sensasi Pakai MY LAWSON: Aplikasi Membership Lawson yang Beri Ragam Keuntungan Ekslusif buat Pelanggan
  • Super Flu yang Muncul di Jogja Memang Lebih Berat dari Flu Biasa, tapi Beda dengan Covid-19
  • Derita Anak Bungsu Saat Kakak Gagal Penuhi Harapan Orang tua dan Tak Lagi Peduli dengan Kondisi Rumah
  • Nasib Sarjana Kini: Masuk 14 Juta Pekerja Bergaji di Bawah UMP, Jadi Korban Kesenjangan Dunia Kerja
  • Mengajari Siswa Down Syndrome Cara Marah, karena Dunia Tidak Selalu Ramah

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.