Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Artikel

Hal yang Perlu Diperhatikan biar Podcast-mu Nggak Asal Bacot

Muhammad Iqbal Habiburrohim oleh Muhammad Iqbal Habiburrohim
16 Februari 2021
A A
Perhatikan Hal Berikut agar Podcast Milikmu Nggak Asal Bacot Terminal Mojok
Share on FacebookShare on Twitter

Saya termasuk orang yang senang mendengar orang lain ngomong, entah itu ngobrol, sambat, bahkan misuh-misuh sekalipun. Oleh karena itu, podcast merupakan salah satu konten yang cukup cocok untuk saya nikmati di waktu senggang. Menurut saya, podcast adalah konten yang unik karena bisa disimak sambil melakukan kegiatan lain, namun tetap menarik untuk diikuti. Semua bahasan mulai dari yang ringan hingga berat bisa dituangkan ke dalam podcast.

Fleksibilitas yang dimiliki podcast membuat saya tertarik untuk ikut mencoba membuat podcast saya sendiri. Saya cukup PD dan merasa bahwa membuat podcast itu mudah lantaran alat-alat yang digunakan nggak seribet ketika membuat konten video. Lagi pula, isi bahasannya bisa menyesuaikan dengan kemampuan saya. Saya cukup yakin, konsep yang saya usung bisa menarik pendengar untuk menyimak podcast saya.

Ternyata eh ternyata, saya salah besar, Bro. Membuat podcast agar menarik didengarkan orang lain itu nggak semudah yang saya kira. Sebelumnya, saya berpikiran bahwa untuk membuat podcast ya hanya perlu sebuah konsep, script, dan eksekusi saja. Akan tetapi, ternyata nggak sesimpel itu! Ada faktor lain yang menyebabkan podcast yang saya buat nggak sesuai sesuai dengan yang saya inginkan.

Perlu kemampuan membawa flow pembicaraan

Podcast yang selama ini saya dengar adalah podcast yang bisa membuat flow seolah-olah sama dengan suasana ngobrol yang kita lakukan ketika kita nongkrong dengan teman-teman kita sendiri. Hal tersebut membuat pendengar nyaman dan betah untuk menyimak karena seperti mendengar obrolan atau sambatan dari teman sendiri.

Namun, ketika saya mencoba membuat podcast milik saya sendiri, hal yang terjadi adalah saya masih bingung bagaimana cara membuat flow obrolan menjadi natural, yaitu nggak terlihat seperti terpaku pada script dan nggak terlihat seperti orang yang ngomong ngawur saja. Perlu kemampuan khusus di mana host harus bisa membaca situasi dan memilih topik yang tepat agar terlihat seperti ngobrol biasa saja.

Karakter suara harus mendukung

Karakter suara sendiri sepertinya bukan menjadi hal terpenting, tetapi bisa menunjang suatu podcast agar melekat di telinga pendengarnya. Suara yang renyah-renyah anget sudah pasti akan membawa suasana yang seru pula karena karakter suara tersebut bisa menjadi suatu identitas bagi podcast tertentu. Selain itu, karakter suara juga bisa menjadi alasan pendengar bisa nyaman dan tetap bertahan mendengarkan.

Lain halnya jika pendengar harus mendengarkan suara saya yang cempreng-cempreng nggak jelas. Ditambah lagi masih ada aksen medok tiap kali saya bicara, sehingga ketika mendengarkan hasil rekaman sendiri saya nggak bangga, justru kasihan dan membayangkan reaksi pendengar malang yang harus mendengarkan ocehan saya selama kurang lebih 30 menitan dengan suara seperti itu. Hiks.

Konsisten adalah koentji

Sebagai orang yang nggak punya nama besar dan pengalaman membawakan suatu acara, konsisten merupakan hal yang penting dalam membangun podcast agar segera memiliki pasar. Podcaster yang cuma bikin sekali-kali saja saat punya waktu kosong sudah pasti akan tergusur oleh podcaster lain yang lebih punya effort dan konsisten dalam membuat konten.

Baca Juga:

5 Alasan Beli Motor Bekas Lebih Cerdas daripada Motor Baru

5 Tips Makan Seblak biar Lambung Aman Nggak Jadi Korban

Tantangan selanjutnya adalah bagaimana menemukan ide yang menarik agar pembahasan yang dibawakan unik dan jarang dipikirkan oleh orang lain. Minim ide dan buntu adalah salah satu alasan sulitnya konsisten dalam membuat konten. Perlu pengalaman dan pikiran kritis untuk bisa mengulik hal-hal menarik di sekitar kita yang cukup diresahkan oleh banyak orang.

Oleh karena itu, saya sangat salut dengan podcaster yang saya dengarkan sehari-hari karena mereka memiliki talenta dan ide yang cukup menarik untuk dieksekusi. Banyak orang mengira mereka bisa dengan mudah membangun podcast karena punya nama besar sebelumnya. Saya setuju bahwa nama besar memiliki peran penting untuk menarik massa, tetapi kita nggak boleh menutup mata bahwa mereka juga punya kemampuan yang memadai dalam membuat konten. Tentunya talenta adalah dasarnya, sementara nama besar hanya penunjang.

Mungkin itulah beberapa hal yang akhirnya membuat saya memutuskan untuk berhenti bikin podcast. Tapi, nggak tahu juga besok-besok mau bikin lagi atau nggak. Semoga saja sih nggak, tapi nggak tahu ding, lha wong saya orangnya ngeyelan~

BACA JUGA Deddy Corbuzier Perlu Bikin Konten Baru Selain Podcast di YouTube-nya dan tulisan Muhammad Iqbal Habiburrohim lainnya.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.
Pernah menulis di Terminal Mojok tapi belum gabung grup WhatsApp khusus penulis Terminal Mojok? Gabung dulu, yuk. Klik link-nya di sini.

Terakhir diperbarui pada 16 Februari 2021 oleh

Tags: podcastTips
Muhammad Iqbal Habiburrohim

Muhammad Iqbal Habiburrohim

Seorang lokal Yogyakarta yang menjalani hidup dengan rute yang dinamis. Berpindah dari satu koordinat ke koordinat lain demi tuntutan profesi, sembari merawat kewarasan dengan menumpahkan segala keluh kesah ke dalam barisan kata.

ArtikelTerkait

7 Ciri Toko Pakaian yang Sebaiknya Dihindari Terminal Mojok

5 Ciri Toko Pakaian Terbaik biar Belanja Makin Asik

18 Desember 2022
Cara Memilih Medsos buat Olshop yang Pengin Ngadain Giveaway giveaway menang cara tips Pengalaman Menang Giveaway dan Tips untuk Memenangkannya

Menang Giveaway 50 Kali dalam Sebulan, Saya Beruntung atau Cuma Kurang Kerjaan?

4 Mei 2020
5 Alasan Bisnis Warmindo Nggak Bakalan Laku di Madura, Salah Satunya karena Bebek Bumbu Hitam! warmindo jogja warteg

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menjalankan Bisnis Warmindo, Bisnis Paling Seksi dan Aman!

7 September 2024
cara main fantasy premier league bermain fpl mojok.co

12 Tips Memaksimalkan Poin FPL Musim 2020/2021

24 September 2020
kalrifikasi gofar hilman rekomendasi podcast, bkr brothers podcast mojok.co

Podcast BKR Brothers, Berawal dari Kegiatan Iseng yang Mendadak Serius

19 Juni 2020
10 Tips untuk Pemilik Rental Mobil agar Mobilnya Nggak Dibawa Lari

10 Tips untuk Pemilik Rental Mobil agar Mobilnya Nggak Dibawa Lari

7 Maret 2023
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Pasar Minggu yang Asyik Nggak Kalah Asyik Dikulik Mojok.co

Jakarta Selatan Isinya Nggak Cuma Blok M, Ada Juga Pasar Minggu yang Nggak Kalah Seru

13 Januari 2026
KA Sri Tanjung, Penyelamat Mahasiswa Jogja Asal Banyuwangi (Wikimedia)

Pengalaman Naik Kereta Sri Tanjung Surabaya-Jogja: Kursi Tegaknya Menyiksa Fisik, Penumpangnya Menyiksa Psikis

13 Januari 2026
Bekasi Justru Daerah Paling Nggak Cocok Ditinggali di Sekitaran Jakarta, Banyak Pungli dan Banjir di Mana-mana

Bekasi: Planet Lain yang Indah, yang Akan Membuatmu Betah

13 Januari 2026
Daihatsu Ceria, Mobil Mungil yang Bikin Pengemudinya Benar-benar Ceria  Mojok.co

Daihatsu Ceria, Mobil Mungil yang Bikin Pengemudinya Benar-benar Ceria 

8 Januari 2026
5 Hal yang Tidak Orang Katakan Soal Beasiswa LPDP Mojok.co

5 Hal yang Orang-orang Jarang Katakan Soal Beasiswa LPDP

10 Januari 2026
Ilustrasi Hadapi Banjir, Warga Pantura Paling Kuat Nikmati Kesengsaraan (Unsplash)

Warga Pantura yang Kenyang Menghadapi Banjir Adalah Warga Paling Tabah dan Paling Kuat Menikmati Kesengsaraan

14 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Adu Jotos Guru dan Siswa di SMKN 3 Tanjung Jabung Timur Akibat Buruknya Pendekatan Pedagogis, Alarm Darurat Dunia Pendidikan 
  • Kita Semua Cuma Kecoa di Dalam KRL Ibu Kota, yang Bekerja Keras Hingga Lupa dengan Diri Kita Sebenarnya
  • Dua Kisah Bisnis Cuan, Sisi Gelap Bisnis Es Teh Jumbo yang Membuat Penjualnya Menderita dan Tips Memulai Sebuah Bisnis
  • Alfamart 24 Jam di Jakarta, Saksi Para Pekerja yang Menolak Tidur demi Bertahan Hidup di Ibu Kota
  • Mahasiswa Malang Sewakan Kos ke Teman buat Mesum Tanpa Modal, Dibayar Sebungkus Rokok dan Jaga Citra Alim
  • Nongkrong Sendirian di Kafe Menjadi “Budaya” Baru Anak Muda Jaksel Untuk Menjaga Kewarasan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.