Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Nusantara

Gang 41 Ngaliyan Semarang, Gang Sempit yang Jadi Pintu Doraemon Mahasiswa UIN Walisongo

Muhamad Iqbal Haqiqi oleh Muhamad Iqbal Haqiqi
2 November 2023
A A
Gang 41 Ngaliyan Semarang, Gang Sempit yang Jadi Pintu Doraemon Mahasiswa UIN Walisongo

Gang 41 Ngaliyan Semarang, Gang Sempit yang Jadi Pintu Doraemon Mahasiswa UIN Walisongo (Unsplash.com)

Share on FacebookShare on Twitter

Bak pintu Doraemon bagi mahasiswa UIN Walisongo

Untuk kebutuhan tempat makan, misalnya. Lewat Gang 41 Ngaliyan di Semarang, ada banyak referensi tempat makan murah, enak, dan jadi primadona mahasiswa serta warga setempat. Mulai dari nasi pecel dengan porsi kuli, soto ayam, warung nasi prasmanan, ayam geprek, ayam penyet, dan makanan lainnya bisa kita jumpai dengan mudah setelah melewati gang ini. Cuma ayam kampus aja yang nggak ada di sana.

Setiap warung makan di sekitaran gang itu memang nggak didesain seperti warteg atau rumah makan Padang yang tempat luas. Meski begitu tempat makan di Gang 41 selalu menjadi pilihan utama para mahasiswa untuk sarapan kisaran jam 10 pagi hingga jam 12 siang karena porsi yang ditawarkan banyak, harganya pun murah. Kalau sarapan jam segitu dimaklumi aja ya karena sarapan dan makan siangnya mahasiswa adalah satu kesatuan, wqwqwq.

Selanjutnya untuk referensi tempat tinggal, Gang 41 Ngaliyan ini menjadi jalur pintas yang membawa mahasiswa UIN Walisongo ke kos atau kontrakan yang harganya nggak terlalu mahal. Jadi, ketika melewati gang ini, kita akan masuk ke lokasi perumahan. Biasanya di antara sekian banyak rumah di perumahan tersebut ada kos atau kontrakan yang bisa dipilih mahasiswa.

Oh ya, ngekos atau ngontrak di area ini sangat direkomendasikan khususnya bagi mahasiswa basi yang sedang berikhtiar menyelesaikan skripsi. Sebab, suasana di perumahan ini sangat tenang.

Akses menuju fasilitas umum pun sangat mudah karena begitu melewati gang ini, kita bisa bertemu banyak masjid dan warung sembako. Selain itu, gang ini juga menjadi penghubung bagi mereka yang ingin memotong jalan ke Jalan Pantura. Misalnya, ingin menghindari macet yang sering terjadi di area depan Kampus I UIN Walisongo, lewat Gang 41 aja.

Terkenal di kalangan mahasiswa yang ingin mencari tempat nongkrong tenang

Hal lain yang menjadikan Gang 41 Ngaliyan Semarang ini terkenal karena sering dilalui mahasiswa yang ingin mencari tempat nongkrong tenang untuk deep talk. Lokasinya yang berada di perbukitan membuat siapa pun bisa melihat keindahan malam daerah Ngaliyan dan sekitarnya yang indah dengan gemerlap lampu.

Akan tetapi perlu diperhatikan kalau tempat ini jadi agak bahaya buat mereka yang sedang depresi karena putus atau judul skripsinya ditolak. Jangan sampai kalian melamun dan hanyut dalam pikiran sendiri terus lewat sini. Nanti pikiran kalian jadi tambah ruwet begitu berpapasan dengan kendaraan lain di gang ini.

Itulah sedikit cerita mengenai Gang 41 Ngaliyan Semarang, sebuah gang kecil yang menjadi pintu Doraemon bagi mahasiswa UIN Walisongo. Gang ini seolah menunjukkan bahwa sekecil apa pun peran kalian, asalkan bisa bermanfaat bagi orang banyak ya nggak perlu minder. Lanjut aja. Setuju?

Baca Juga:

4 Kebohongan Solo yang Nggak Tertulis di Brosur Wisata

Jangan Ngaku Pengusaha Hebat kalau Belum Sukses Jualan di Semarang, Kota Ini Super Keras!

Penulis: Muhamad Iqbal Haqiqi
Editor: Intan Ekapratiwi

BACA JUGA 10 Istilah yang Cuma Diketahui Mahasiswa UIN Walisongo Semarang.

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Halaman 2 dari 2
Prev12

Terakhir diperbarui pada 2 November 2023 oleh

Tags: Gang 41 Ngaliyanpilihan redaksipintu doraemonSemaranguin walisongoUIN Walisongo Semarang
Muhamad Iqbal Haqiqi

Muhamad Iqbal Haqiqi

Mahasiswa Magister Sains Ekonomi Islam UNAIR, suka ngomongin ekonomi, daerah, dan makanan.

ArtikelTerkait

Wonosobo Butuh Sosok seperti Pidi Baiq atau Joko Pinurbo agar Romantisnya Abadi terminal mojok.co

Wonosobo Butuh Sosok kayak Joko Pinurbo atau Pidi Baiq agar Romantisnya Abadi

8 November 2021
Wacana Tenor KPR 35 Tahun Bahaya, Malah Bikin Waswas Gen Z dan Milenial

Wacana Tenor KPR 35 Tahun Bahaya, Malah Bikin Waswas Gen Z dan Milenial

12 Januari 2024
5 Jebakan yang Perlu Dihindari Wisatawan Saat Liburan di Jogja

5 Jebakan yang Perlu Dihindari Wisatawan Saat Liburan di Jogja

14 Juni 2024
5 Tempat di Jakarta yang Sebaiknya Tidak Dikunjungi terminal mojok.co

5 Tempat di Jakarta yang Sebaiknya Tidak Dikunjungi

3 Desember 2021
6 Dosa Penjual Rawon yang Sebaiknya Dihindari

6 Dosa Penjual Rawon yang Sebaiknya Dihindari

31 Mei 2023
Nikmatnya OTI Fried Chicken Lokal Semarang Kalahkan McD dan KFC: Wajib Makan Minimal Sekali sebelum Meninggal

Nikmatnya OTI Fried Chicken Lokal Semarang Kalahkan McD dan KFC: Wajib Makan Minimal Sekali sebelum Meninggal

18 Juli 2024
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

5 Hal yang Menjebak Pengendara di Jalan Parangtritis Jogja, Perhatikan demi Keselamatan dan Kenyamanan Bersama

5 Hal yang Menjebak Pengendara di Jalan Parangtritis Jogja, Perhatikan demi Keselamatan dan Kenyamanan Bersama

17 Januari 2026
8 Istilah Bau dalam Bahasa Jawa, dari Prengus sampai Badheg

8 Istilah Bau dalam Bahasa Jawa, dari Prengus sampai Badheg

15 Januari 2026
Sisi Gelap Dosen Swasta yang Jarang Dibicarakan Orang

Sisi Gelap Dosen Swasta yang Jarang Dibicarakan Orang

12 Januari 2026
Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

Nestapa MUA Spesialis Wisuda: Berangkat Subuh demi Menutup Mata Panda, Pulang Kena Tawar Harga yang Nggak Ngotak

16 Januari 2026
3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

17 Januari 2026
Jogja Kombinasi Bunuh Diri Upah Rendah dan Kesepian

Beratnya Merantau di Jogja karena Harus Berjuang Melawan Gaji Rendah dan Rasa Kesepian

11 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Brownies Amanda Memang Seterkenal Itu, Bahkan Sempat Jadi “Konsumsi Wajib” Saat Sidang Skripsi
  • Kengerian Perempuan saat Naik Transportasi Umum di Jakarta, Bikin Trauma tapi Tak Ada Pilihan dan Tak Dipedulikan
  • Pascabencana Sumatra, InJourney Kirim 44 Relawan untuk Salurkan Bantuan Logistik, Trauma Healing, hingga Peralatan Usaha UMKM
  • Luka Perempuan Pekerja Surabaya: Jadi Tulang Punggung Keluarga, Duit Ludes Dipalak Kakak Laki-laki Nggak Guna
  • Bagi Zainal Arifin Mochtar (Uceng) Guru Besar hanya Soal Administratif: Tentang Sikap, Janji pada Ayah, dan Love Language Istri
  • Gotong Royong, Jalan Atasi Sampah Menumpuk di Banyak Titik Kota Semarang

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.