Terminal Mojok
Kirim Tulisan
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Film
    • Sinetron
    • Anime
    • Musik
    • Serial
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Kecantikan
    • Game
    • Gadget
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
Terminal Mojok
Kirim Tulisan
Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
  • Gaya Hidup
  • Kunjungi MOJOK.CO
Home Hiburan Anime

Boruto Lama-lama kayak Sinetron Indonesia, Ceritanya Dipanjang-panjangin Nggak Jelas!

Anisa Cahyani oleh Anisa Cahyani
10 April 2023
A A
Lingkaran Oligarki yang Mati Membuat Boruto Masih Memiliki Harapan terminal mojok.co

Lingkaran Oligarki yang Mati Membuat Boruto Masih Memiliki Harapan terminal mojok.co

Share on FacebookShare on Twitter

Sudah satu tahunan lebih saya berhenti sejenak nonton Boruto. Semua gara-gara sakit hati yang mendalam akibat Kurama yang lenyap begitu saja. Eh, tiba-tiba beranda media sosial saya diramaikan dengan cuplikan-cuplikan Boruto dan Kawaki yang mirip dan persis dengan era kehancuran Konoha pada bagian opening episode pertama mereka.

Sejatinya, para mahluk pencinta anime pasti senang sekali ketika anime kesayangannya tayang. Apalagi saat alur dari cerita yang dibuat semakin menarik dan menumbuhkan rasa penasaran terkait episode-episode selanjutnya. Contohnya saja si Boruto ini, sang anak Hokage ketujuh yang punya serialnya sendiri sejak tahun 2017 silam.

Munculnya Boruto memang dimaksudkan untuk mengakhiri masa kejayaan Naruto yang sudah berhasil jadi pemimpin desa Konoha karena kerja kerasnya. Para penonton setia Naruto pun pasti sudah tidak asing dengan kenyataan bahwa pemeran utama dalam serial ini sudah turun tahta dan digantikan oleh anaknya sendiri. Ya betul, anak yang katanya pasti punya keistimewaan karena digadang-gadang punya mata powerfull yang dijuluki Jogan pada awal penayangannya.

Nyinyiran pada Boruto yang nggak ada ujungnya

Boruto yang memulai petualangannya sendiri sejak mengenyam pendidikan menjadi shinobi yang berbakti untuk desanya di akademi seperti apa yang ayahnya lakukan dulu ternyata masih saja mendapat cibiran dari para penggemar veteran yang mengaku kalau anime ini malah semakin jadi ampas. Jelas saja, dari saya masih duduk belajar di bangku sekolah menengah atas sampai hampir lulus kuliah masa konflik utamanya belum muncul juga?

Yang lebih parah lagi, para karakter lama, karakter legenda di era bapaknya dibuat lemah, tidak berguna sama sekali. Bahkan ada yang sampai dibuat menemui ajalnya duluan. Saya curiga, jangan-jangan nanti karakter yang sudah habis binasa tiba-tiba bangkit dari alam baka terus muncul kembali. Seakan nggak terjadi apa-apa demi menambah panjangnya episode. Please ya, sudah kayak sinetron Wakanda saja.

Sebetulnya, ada beberapa alasan yang memang patut untuk disoroti bagi para kaum pencinta serial ini. Sudah beberapa tahun ini memang pola permasalahannya begitu-begitu saja. Makanya, uneg-uneg yang sudah menumpuk memang harus disampaikan. Semoga saja authornya baca tulisan ini atau seenggaknya tahu kalau ada jemaah mojokiyah yang sudah kesal maksimal. Siapa tau ya kan?

Kejar tayang adalah salah satu istilah yang cocok dan melekat sama anime ini. Jadwal tayang Boruto itu memang sekali setiap minggu dengan durasi episode rata-rata dua puluh menitan. Sementara itu, update manga-nya sendiri sekali dalam sebulan. Nah, dari sini sudah bisa dibayangkan ya bagaimana studio tempat mereka produksi harus putar otak agar tetap mengikuti cerita original yang dibuat oleh mangaka tetapi tidak harus sampai menghentikan penayangan di setiap minggunya.

Dipanjang-panjangin kayak sinetron

Maka dari itu, solusi yang dapat digunakan ya pakai cerita filler. Istilahnya studio produksi membuat alur cerita sendiri di luar manga tetapi tidak sampai memengaruhi atau merusak alur cerita intinya. Secara kasar sih bisa kita sebut sebagai nambah-nambahin episode layaknya sinetron Indonesia. Sementara itu, kalian tau lah ya kalau episode canon-nya berasa cuma numpang lewat doang. Maka dari itu, saya cenderung lebih suka menabung episode-episode baru agar puas melihatnya dibandingkan harus menunggu setiap minggu hanya untuk durasi penayangan selama dua puluh menitan.

Baca Juga:

5 Alasan yang Membuat Sinetron Indonesia Semakin Membosankan. Produser dan Sutradara Perlu Lebih Kreatif!

Sinetron Indonesia Kalah Telak Dibanding Drakor dan Dracin, Alur Ceritanya di Luar Nalar

Untungnya, di tahun ini apa yang telah ditunggu-tunggu oleh kebanyakan penggemar terkait kapan episode time skip dimulai sudah terjawab. Ya meskipun kami masih harus menunggu lagi sebab untuk sementara waktu ini, Boruto akan hiatus sejenak kurang lebih selama tiga bulan. Selain itu, memang sudah menjadi penderitaan yang harus ditelan secara legowo kalau pun memang serial ini akan tamat sepuluh tahun mendatang karena kan semua kembali lagi kepada kehendak yang punya cerita. Baik saya, kamu, maupun kita semua cuma bisa menjadi penikmat saja.

Penulis: Anisa Cahyani
Editor: Rizky Prasetya

BACA JUGA Sebelum Boruto, Ada Dragon Ball GT yang Sama Ampasnya

Terminal Mojok merupakan platform User Generated Content (UGC) untuk mewadahi jamaah mojokiyah menulis tentang apa pun. Submit esaimu secara mandiri lewat cara ini ya.

Terakhir diperbarui pada 10 April 2023 oleh

Tags: Borutosinetron indonesia
Anisa Cahyani

Anisa Cahyani

Mahasiswi ilmu hukum Universitas Negeri Semarang.

ArtikelTerkait

5 Profesi buat Uzumaki Naruto kalau Pensiun Dini Jadi Hokage terminal mojok.co

Masashi Kishimoto Akhirnya Turun Gunung, Bagaimana Nasib Boruto ke Depannya?

17 November 2020
Membedah Alasan Adegan Doa di Sinetron Indonesia Selalu Dilakukan secara Islam terminal mojok

4 Alasan Adegan Doa dalam Sinetron Selalu Dilakukan secara Islami

8 Desember 2021
Beberapa Hal pada Sinetron yang Nggak Pernah Absen Bikin Ruwet Terminal Mojok

Beberapa Hal pada Sinetron Indonesia yang Bikin Ruwet

22 Desember 2020
Membongkar Rahasia Sinetron Jelek Bisa Punya Ribuan Episode (Unsplash)

Membongkar Rahasia Sinetron Jelek Bisa Punya Ribuan Episode

17 Januari 2023
sinetron dari jendela smp mojok.co

Mengidolai Joko, Tokoh di Sinetron ‘Dari Jendela SMP’

8 Agustus 2020
the world of the married episode 2 sinopsis review komentar jadwal tayang cerita mojok.co

Jika The World of The Married Digarap ala Sinetron RCTI dan SCTV

16 Mei 2020
Muat Lebih Banyak

Terpopuler Sepekan

Rute KRL Duri-Sudirman, Simbol Perjuangan Pekerja Jakarta (Unsplash)

Rute KRL dari Stasiun Duri ke Sudirman Adalah Rute KRL Paling Berkesan, Rute Ini Mengingatkan Saya akan Arti Sebuah Perjuangan dan Harapan

15 Januari 2026
Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal mojok.co

Jangan Kuliah S2 Tanpa Rencana Matang, Bisa-bisa Ijazah Kalian Overqualified dan Akhirnya Menyesal

14 Januari 2026
3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

3 Keunggulan Kereta Api Eksekutif yang Tidak Akan Dipahami Kaum Mendang-Mending yang Naik Kereta Ekonomi

17 Januari 2026
KA Sri Tanjung, Penyelamat Mahasiswa Jogja Asal Banyuwangi (Wikimedia)

Pengalaman Naik Kereta Sri Tanjung Surabaya-Jogja: Kursi Tegaknya Menyiksa Fisik, Penumpangnya Menyiksa Psikis

13 Januari 2026
5 Hal yang Menjebak Pengendara di Jalan Parangtritis Jogja, Perhatikan demi Keselamatan dan Kenyamanan Bersama

5 Hal yang Menjebak Pengendara di Jalan Parangtritis Jogja, Perhatikan demi Keselamatan dan Kenyamanan Bersama

17 Januari 2026
Hal yang Biasa Dijumpai di Temanggung, Daerah Lain Nggak Punya. Salah Satunya Pemandangan Jaran Kepang di Jalan

Hal yang Biasa Dijumpai di Temanggung, Daerah Lain Nggak Punya. Salah Satunya Pemandangan Jaran Kepang di Jalan

19 Januari 2026

Youtube Terbaru

https://www.youtube.com/watch?v=ne8V7SUIn1U

Liputan dan Esai

  • Istora Senayan Jadi Titik Sakral Menaruh Mimpi, Cerita Bocah Madura Rela Jauh dari Rumah Sejak SD untuk Kebanggaan dan Kebahagiaan
  • Indonesia Masters 2026 Berupaya Mengembalikan Gemuruh Istora Lewat “Pesta Rakyat” dan Tiket Terjangkau Mulai Rp40 Ribu
  • Nasib Tinggal di Jogja dan Jakarta Ternyata Sama Saja, Baru Sadar Cara Ini Jadi Kunci Finansial di Tahun 2026
  • Mahasiswa di Jogja Melawan Kesepian dan Siksaan Kemiskinan dengan Ratusan Mangkuk Mie Ayam
  • Beasiswa LPDP 80 Persen ke STEM: Negara Ingin Membuat Robot Tanpa Jiwa?
  • Air dari Perut Bumi: Goa Jomblang dan Perubahan Hidup Warga Gendayaan

Konten Promosi



Google News
Ikuti mojok.co di Google News
WhatsApp
Ikuti WA Channel Mojok.co
WhatsApp
Ikuti Youtube Channel Mojokdotco
Instagram Twitter TikTok Facebook LinkedIn
Trust Worthy News Mojok  DMCA.com Protection Status

Tentang
Kru
Kirim Tulisan
Ketentuan Artikel Terminal
Kontak

Kerjasama
F.A.Q.
Pedoman Media Siber
Kebijakan Privasi
Laporan Transparansi

PT NARASI AKAL JENAKA
Perum Sukoharjo Indah A8,
Desa Sukoharjo, Ngaglik,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55581

[email protected]
+62-851-6282-0147

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.

Tidak Ada Hasil
Lihat Semua Hasil
  • Nusantara
  • Kuliner
  • Kampus
    • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Teknologi
  • Olahraga
  • Otomotif
  • Hiburan
    • Anime
    • Film
    • Musik
    • Serial
    • Sinetron
  • Gaya Hidup
    • Fesyen
    • Gadget
    • Game
    • Kecantikan
  • Kunjungi MOJOK.CO

© 2025 PT Narasi Akal Jenaka. All Rights Reserved.